Sebelum Dipecat Ratu, Pangeran Andrew Lebih Dulu Ajukan Mundur

Kamis, 21 November 2019 21:10 WIB

Ratu Elizabeth II dan putra keduanya, Pangeran Andrew menghadiri Ladies Day di Royal Ascot, Juni lalu. [DAILY MAIL]

TEMPO.CO, Jakarta - Ratu Elizabeth II baru memecat Pangeran Andrew, anaknya sendiri dari semua tugas kerajaan. Ratu Inggris itu memanggil anak keduanya itu ke Istana Buckingham setelah muncul tuduhan putra favoritnya itu pelaku pedofil bersama teman lamanya Jeffrey Epstein.

Ratu mengambil tindakan tegas terhadap ayah dua anak itu pada Rabu malam, 20 November 2019. Tindakan tegas itu diambil setelah wawancara eksklusif Andrew dengan BBC empat hari sebelumnya. Wawancara itu tentang persahabatan Andrew dengan Epstein, terpidana pedofil yang tewas bunuh diri 10 Agustus 2019 di dalam sel penjara.

Namun melalui akun Instagram resmi milik kerajaan, @theroyalfamily, diketahui bahwa Pangeran Andrew-lah yang pertama kali memiliki niat untuk mengundurkan diri dari kerajaan.

Dalam unggahan foto yang berisikan pengumuman terkait kasus ini, bisa dilihat Pangeran Andrew telah mengajukan permohonan untuk melepas jabatannya lebih dahulu kepada Ratu Elizabeth II. “Saya telah bertanya kepada Yang Mulia apakah saya dapat mundur dari tugas-tugas publik di masa mendatang dan ia memberikan izin,” katanya.

Selain karena tuduhan sebagai pelaku pedofil yang mencemarkan nama keluarga kerajaan, mantan suami Sarah Ferguson itu mengatakan bahwa alasan ia mundur dari jabatannya karena masalah itu berimbas pada banyak pekerjaan lain. “Ini adalah gangguan besar bagi pekerjaan berharga dari berbagai organisasi dan badan amal di bawah naungan saya,” ungkapnya.

Advertising
Advertising

Akhir kata, pangeran Andrew pun menyebut meski dirinya tidak lagi menjadi anggota kerajaan, ia masih bersedia membantu pihak manapun yang membutuhkan bantuannya. Khususnya untuk berbagai pertanyaan seputar kematian Jeffrey Epstein yang masih menyimpan banyak tanda tanya. “Saya bersedia membantu badan hukum apapun dengan investigasi mereka, jika dibutuhkan,” tulisnya.

SARAH ERVINA DARA SIYAHAILATUA | INSTAGRAM

Berita terkait

Raja Charles III Bukan Satu-satunya, Ini Keluarga Kerajaan Inggris Lain yang Mengidap Kanker

7 Februari 2024

Raja Charles III Bukan Satu-satunya, Ini Keluarga Kerajaan Inggris Lain yang Mengidap Kanker

Bukan hanya Raja Charles III, beberapa anggota keluarga kerajaan lain juga pernah mengalaminya, termasuk mendiang sang ibu, Ratu Elizabeth II.

Baca Selengkapnya

Raja Charles Sakit Kanker, Siapa yang Menggantikan Tugasnya?

7 Februari 2024

Raja Charles Sakit Kanker, Siapa yang Menggantikan Tugasnya?

Raja Charles sedang menjalani pengobatan kanker, dan putranya, William, diharapkan bisa membantu menjalankan tugas publik selama dia tidak ada.

Baca Selengkapnya

8 Hal Pengobatan Kanker Kulit

24 Januari 2024

8 Hal Pengobatan Kanker Kulit

Kanker kulit biasanya muncul pada kulit yang terekspos sinar matahari. Seperti kulit kepala, wajah, bibir, telinga, leher, lengan, dan tangan.

Baca Selengkapnya

Gejala dan Faktor Risiko Kanker Kulit Seperti yang Diderita Sarah Ferguson

24 Januari 2024

Gejala dan Faktor Risiko Kanker Kulit Seperti yang Diderita Sarah Ferguson

Kanker kulit tumbuh di jaringan kulit, ditandai dengan perubahan pada kulit. Seperti muncul benjolan, bercak, atau tahi lalat dengan bentuk dan ukuran tak normal.

Baca Selengkapnya

ABCDE Kanker Kulit seperti yang Diidap Sarah Ferguson

22 Januari 2024

ABCDE Kanker Kulit seperti yang Diidap Sarah Ferguson

Melanoma adalah jenis kanker kulit yang paling berbahaya karena bisa menyebar ke berbagai bagian tubuh lain dan kini diderita Sarah Ferguson.

Baca Selengkapnya

Dokumen: Penuduh Epstein Sebut Pangeran Andrew meraba-raba Bagian Tubuhnya

4 Januari 2024

Dokumen: Penuduh Epstein Sebut Pangeran Andrew meraba-raba Bagian Tubuhnya

Pangeran Andrew telah dicopot dari sebagian besar gelar kerajaannya karena hubungannya dengan Epstein.

Baca Selengkapnya

Aktris The Crown Claire Foy Tak Mau Tanda Tangan dengan Tinta Berwarna Biru

20 Desember 2023

Aktris The Crown Claire Foy Tak Mau Tanda Tangan dengan Tinta Berwarna Biru

Claire Foy sempat memerankan karakter Ratu Elizabeth II dalam serial The Crown musim pertama dan kedua

Baca Selengkapnya

Mengenal Foie Gras, Hidangan Khas Prancis yang Ditolak Raja Charles III

22 September 2023

Mengenal Foie Gras, Hidangan Khas Prancis yang Ditolak Raja Charles III

Foie gras merupakan salah satu makanan favorit ibu Raja Charles, Ratu Elizabeth II.

Baca Selengkapnya

Patung Ratu Elizabeth dan Corgi Kesayangannya Segera Diresmikan, Kenang Setahun Mangkat

31 Juli 2023

Patung Ratu Elizabeth dan Corgi Kesayangannya Segera Diresmikan, Kenang Setahun Mangkat

Patung Ratu Elizabeth dengan corgi kesayangannya akan dipamerkan di luar perpustakaan di Oakham, Rutland.

Baca Selengkapnya

Jadi Raja Sehari dengan Menginap di 5 Hotel Kastil Inggris

24 Juli 2023

Jadi Raja Sehari dengan Menginap di 5 Hotel Kastil Inggris

Beberapa kastil di Inggris telah diubah menjadi hotel mewah, sehingga bisa menjadi destinasi untuk merasakan kehidupan para bangsawan

Baca Selengkapnya