Inspirasi Keris

Reporter

Editor

Selasa, 8 Januari 2008 16:00 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Tiga pria bertelanjang dada tampak mengerubuti Rangda. Ketiganya menggunakan keris sebagai senjata untuk menyerang makhluk yang diyakini orang Bali sebagai simbol kejahatan itu. Uniknya, salah seorang di antara mereka justru melakukan ngureg alias menusuk-nusuk dirinya sendiri dengan senjata itu. Adegan yang gampang ditemui pada tarian barong itu terekam dalam karya maestro pelukis Bali (almarhum) I Gusti Nyoman Lempad pada 1939 yang diberi judul Serangan Keris kepada Rangda. Aura lukisan itu menjadi sangat kuat karena kini dipajang di paviliun keris Museum Lukisan Neka, Ubud, Bali. Di sana tersimpan 218 keris, yang terdiri atas 18 keris pusaka, 63 karya empu masa lalu, dan sisanya karya empu kontemporer yang diseleksi secara ketat. Keris-keris yang dikoleksi di museum lukisan terbesar di Bali yang diresmikan pada 7 Juli 1982 itu mulai dikumpulkan pada 1970-an. Beberapa di antaranya adalah keris tua berusia ratusan tahun yang memiliki posisi khusus dalam perkembangan sebuah kerajaan sehingga disebut keris pusaka. Misalnya, keris Pijetan dengan panjang 43 sentimeter karya Empu Geni yang dibuat dengan pijatan tangan pada abad ke-8. Prasastinya kini tersimpan di Pura Dadia Pande, Pedukuhan Menanga, Karangasem. Ada juga keris Dapur Sedet Luk 15 sepanjang 47 cm yang semuanya dimiliki oleh seorang bangsawan dari Lombok, Nusa Tenggara Barat. Paviliun keris didirikan, menurut pemilik museum Pande Wayan Suteja Neka, sebagai pengembangan museum lukisan sehingga memungkinkan dialog antara seni rupa dan cabang seni lain. Koleksi lukisan sendiri di museum ini sekitar 400 unit karya para pelukis ternama dari masa kolonial hingga generasi mutakhir. Bagi Neka, proses pembuatan keris oleh seorang empu adalah teladan bagi para pelukis. Sebab, pembuatan itu melibatkan kekuatan batin yang tinggi. Bahkan umumnya mereka menerapkan laku spiritual tertentu dengan berpuasa, bersemadi, dan bertapa. Seorang empu juga adalah seorang seniman yang sedikitnya harus memiliki keahlian dalam seni tempa, desain, seni ukir, dan seni simbol. "Semua motif dan hiasan keris pasti merupakan perlambang yang memiliki makna khusus," ujar peraih Heritage Award dari Pasific Asia Travel Association pada 1997 itu. ROFIQI HASAN

Berita terkait

7 Ciri-ciri Sigma Male yang Perlu Diketahui

3 menit lalu

7 Ciri-ciri Sigma Male yang Perlu Diketahui

Berikut ciri-ciri yang bisa dikenali dari orang yang memiliki karakter sigma male.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

4 menit lalu

Hasil Piala Uber 2024: Gagal Sumbang Poin di Laga Indonesia vs Jepang, Begini Kata Lanny / Fadia

Lanny / Fadia yang dipasangkan di kejuaraan ini, kalah melawan Nami Matsuyama / Chiharu Shida, saat Indonesia vs Jepang di Grup C Piala Uber 2024.

Baca Selengkapnya

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

10 menit lalu

Profil Lawrence Wong, Bakal PM Singapura yang Diperkenalkan Jokowi ke Prabowo

Politikus Partai Aksi Rakyat yang segera PM Singapura ini lahir 18 Desember 1972 dibesarkan dari keluarga sederhana di Marine Parade Housing Board.

Baca Selengkapnya

2 Alasan Fans Cina Ancam Boikot Album Baru aespa, Armageddon

12 menit lalu

2 Alasan Fans Cina Ancam Boikot Album Baru aespa, Armageddon

Album baru aespa bertajuk Armageddon terancam akan diboikot oleh para penggemarnya yang berbasis di Cina karena 2 alasan berikut ini:

Baca Selengkapnya

Politikus PAN Harap Emil Dardak Jadi Cawagub Lagi Dampingi Khofifah

13 menit lalu

Politikus PAN Harap Emil Dardak Jadi Cawagub Lagi Dampingi Khofifah

Pasangan Khofifah dan Emil Dardak dianggap bawa banyak kemajuan selama memimpin Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

21 menit lalu

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat jumlah barang yang diangkut sepanjang triwulan pertama 2024 sebanyak 15.758.465 ton.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

30 menit lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Rektor Unsoed Cabut Aturan Kenaikan UKT, Uang Mahasiswa Bakal Dikembalikan

32 menit lalu

Rektor Unsoed Cabut Aturan Kenaikan UKT, Uang Mahasiswa Bakal Dikembalikan

Rektor Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) menyebut akan mencabut peraturan kenaikan UKT, namun tetap akan ada penyesuaian dengan penerbitan peraturan baru.

Baca Selengkapnya

Ucapkan Hari Buruh, Prabowo Harap Kaum Pekerja Semakin Maju dan Sejahtera

35 menit lalu

Ucapkan Hari Buruh, Prabowo Harap Kaum Pekerja Semakin Maju dan Sejahtera

Prabowo mengajak seluruh rakyat, termasuk seluruh kaum buruh, untuk turut serta membangun masa depan gemilang.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

35 menit lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya