Perjalanan Karier Laura Theux, Tinggakan Bali Sejak Remaja

Reporter

Tabloid Bintang

Editor

Aisha Shaidra

Selasa, 11 September 2018 09:45 WIB

Laura Theux (Tabloidbintang.com)

TEMPO.CO, Jakarta - Sudah empat tahun Laura Theux, 22 tahun, menetap di Jakarta dan meninggalkan tanah kelahirannya, Bali. Laura ingin menjadi artis sukses agar bisa membahagiakan ibu dan saudara kandungnya yang berasal dari keluarga kurang harmonis. Orang tua Laura berpisah saat ia berusia 2 tahun.

Baca: Laura Theux Butuh Waktu 3 Minggu Keluar dari Karakter Gadis Depresi

Pada 1998, ayah Laura yang berdarah Prancis meninggalkan istri dan anak-anaknya. Ia membawa kabur sejumlah uang sekaligus meninggalkan utang. Kala itu ibu Laura, Parwati, sedang hamil.

Parwati terpaksa membesarkan sendiri anak-anaknya yang masih kecil. Krisis ekonomi pada tahun itu memperburuk kondisi keuangan keluarga Laura. Aktris kelahiran 22 Maret itu mengagumi perjuangan Parwati sebagai ibu yang merangkap kepala keluarga.

“Mami juga bisa menjadi kakak dan musuh aku. Saking dekatnya aku dan Mami sering curhat. Banyak rahasia hidup yang aku ceritakan kepada Mami,” ungkap Laura dalam wawancara empat mata dengan Bintang di Jakarta Selatan.

Advertising
Advertising

Parwati tahu putrinya bercita-cita menjadi artis. Usia 16 tahun, Laura meminta restu Parwati untuk merantau ke Jakarta. Parwati, sang ibu, menyalakan lampu hijau. Laura bangga mendapat kepercayaan ibunya. Selain menjadi artis, keputusan Laura Theux terbang ke Ibu Kota karena ingin membalas perjuangan Parwati.

Semua penghasilan Laura Theux dari dunia seni ditabung dan dipakai untuk membantu kehidupan ibu dan saudara-saudaranya di Bali. “Aku bukan berasal dari keluarga kaya, semoga keuangan keluargaku bisa membaik dari sebelumnya,” harap Laura yang hobi menyanyi.

Laura merintis karier sebagai model dan bintang FTV pada 2012. Beberapa FTV yang pernah dibintanginya antara lain Balerina Cantik Cintaku, 22 Kado Istimewa, dan Ketemu Jodoh di Inbox.

Di awal karier, Laura Theux sering bolak-balik Jakarta-Bali. Dua tahun kemudian, Laura resmi menetap di Jakarta. Hidup di Jakarta, kata Laura, memang keras. Ia bersyukur memiliki manajer yang telaten membantunya beradaptasi di Ibu Kota.

TABLOIDBINTANG.COM

Berita terkait

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

2 jam lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

1 hari lalu

AIR 2024 Sukses DIgelar, Kukuhkan Pulau Peninsula Sebagai Destinasi Wisata Olahraga

AIR 2024 mendukung kawasan Nusa Dua, khususnya Pulau Peninsula sebagai salah satu destinasi wisata olahraga menarik di Bali

Baca Selengkapnya

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

3 hari lalu

KemenKopUKM Pastikan Kebijakan Pemerintah Berpihak pada Pelaku UMKM

KemenkopUKM tidak menemukan aturan yang melarang secara spesifik warung Madura untuk beroperasi sepanjang 24 jam dalam Perda Kabupaten Klungkung

Baca Selengkapnya

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

3 hari lalu

BMTH Harus Beri Manfaat Besar Bagi Masyarakat Bali

Proyek Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang sedang dibangun di Pelabuhan Benoa, Bali, harus memberi manfaat yang besar bagi masyarakat Bali.

Baca Selengkapnya

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

4 hari lalu

BMKG Peringatkan Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Perairan Sumatera, Jawa dan Bali

BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi gelombang tinggi di perairan seperti Sumatera, Jawa dan Bali pada 25-26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Digelar Awal Mei, Festival Yoga BaliSpirit Festival Diharapkan Dongkrak Wellness Tourism Indonesia

6 hari lalu

Digelar Awal Mei, Festival Yoga BaliSpirit Festival Diharapkan Dongkrak Wellness Tourism Indonesia

BaliSpirit Festival 2024 menghadirkan lebih dari 150 lokakarya dalam bidang yoga, tari, pengembangan pribadi, penyembuhan dan seni bela diri.

Baca Selengkapnya

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

6 hari lalu

Bali Maritime Tourism Hub Harus Terintegrasi

Pelindo harus memastikan BMTH menjadi destinasi yang membuat wisatawan mancanegara bisa tinggal lama di Bali.

Baca Selengkapnya

Tudingan Komersialisasi Tradisi Melukat untuk Delegasi WWF, Pemprov Bali Beri Tanggapan

7 hari lalu

Tudingan Komersialisasi Tradisi Melukat untuk Delegasi WWF, Pemprov Bali Beri Tanggapan

Bali memiliki banyak lokasi melukat, salah satunya yang belakangan ramai dikunjungi para pesohor dunia adalah Pura Tirta Empul.

Baca Selengkapnya

Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

10 hari lalu

Kunjungan Wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika Naik Drastis selama Libur Lebaran 2024

ITDC mencatat jumlah kunjungan wisatawan ke Nusa Dua dan Mandalika pada periode 8-18 April mencapai 47.786 orang.

Baca Selengkapnya

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

10 hari lalu

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya