Satu Dekade Berkarya, Reza Rahadian Diberi Petuah Habibie

Reporter

Editor

Grace gandhi

Kamis, 3 September 2015 07:58 WIB

Mantan presiden BJ. Habibie (kiri) bersama Reza Rahadian (kanan) pemeran Habibie dalam film Habibie & Ainun pada konferensi pers film tersebut di Jakarta, Minggu, (15/7). ANTARA/Agus Apriyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Selama satu dekade menggeluti seni peran, salah satu pengalaman berharga Reza Rahadian adalah ketika memerankan B.J. Habibie dalam film Habibie & Ainun (2012).

Reza tidak hanya memerankan sosok Habibie, tapi ia juga menjalin hubungan bagaikan kakek dan cucu dengan mantan Presiden Republik Indonesia ke-3 itu.

Dalam perayaan sepuluh tahun Reza berkarier, Habibie turut hadir di antara para undangan dan memberikan petuah lewat pidato singkatnya kepada pria kelahiran Bogor, 5 Maret 1987 itu.

"Ingat, menjadi nomor satu lebih mudah dari mempertahankan nomor satu. Pertahankan nomor satu, Reza," ujar spesialis konstruksi pesawat terbang itu di hadapan orang-orang yang hadir di lobi XXI Plaza Indonesia, Rabu, 2 September 2015.

Dalam pidato singkatnya di perhelatan bertajuk "10 Years Personal Journey of Reza Rahadian", Habibie juga sempat menyampaikan rasa bangganya kepada Reza dan Bunga Citra Lestari yang juga hadir dengan menyebut mereka sebagai cucu "intelektual".

Habibie juga tidak lupa mendoakan pasangan dalam film Habibie & Ainun garapan sutradara Faozan Rizal itu.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Reza. Semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu mendampingi Reza dan juga Bunga, cucu intelektual Habibie yang paling dekat," ujar penerima gelar diploma ingenieur (1960) dan gelar doktor ingenieur (1965) dengan predikat summa cum laude di RWTH Aachen University, Jerman, ini.

Di akhir pidatonya, Habibie juga berharap para aktor seperti Reza dan para pelaku industri perfilman agar lebih diperhatikan lagi, mengingat film turut berperan dalam membentuk kepribadian bangsa.

"Orang seperti Reza dan Bunga harus ditonjolkan, tapi yang produksi pun harus lebih mendapat perhatian dari pemerintah," ujar pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936.

LUHUR TRI PAMBUDI

Berita terkait

Pasutri Gaje Tayang, Simak 5 Hal tentang Film Ini

8 Februari 2024

Pasutri Gaje Tayang, Simak 5 Hal tentang Film Ini

Film Pasutri Gaje produksi Falcon Pictures telah tayang di bioskop sejak Rabu, 7 Februari 2024

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Anya Geraldine Tampil Bold di Gala Premier Garis Waktu

24 Februari 2022

Anya Geraldine Tampil Bold di Gala Premier Garis Waktu

Anya Geraldine mengenakan gaun rancangan desainer Jeffry Tan

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya