The Raid 2 Berandal Hadir Perdana di Arte Festival  

Reporter

Jumat, 7 Maret 2014 15:05 WIB

Film The Raid2

TEMPO.CO, Jakarta - ARTE Indonesia Arts Festival yang akan terselenggara pada 14-16 Maret 2014 di Assembly Hall Jakarta Convention Center akan menyajikan lima segmen seni, yakni Visual Arts, Culinary Arts, Performances Arts, Film Festival dan Art Market. Untuk Film Festival sendiri nantinya akan dibuka dengan pemutaran perdana di Indonesia film The Raid 2: Berandal.

"Nantinya The Raid 2: Berandal akan menjadi film pembuka festival tersebut. Namun, tak semua member ARTE dapat menyaksikan film tersebut. Sebab, hanya peserta festival sajalah yang mendapat keistimewaan menyaksikan film ini," ujar Bayu Aji, Ketua Pelaksana ARTE Indonesia Arts Festival 2014, saat ditemui di kawasan SCBD Jakarta, Rabu, 5 Maret 2014.

Bagi Maya Evans, selaku produser The Raid 2: Berandal, adalah sebuah kehormatan filmnya dapat membuka film festival di ARTE Indonesia Arts Festival 2014. Khusus untuk Film Festival, lokasi acara akan berada di XXI Plaza Senayan sejak tanggal 15-23 Maret 2014.(Baca: Karakter Rama di Film The Raid 2 Lebih Kompleks)

Bagi para pencinta film Indonesia yang juga ingin menyaksikan The Raid 2: Berandal, film ini baru akan rilis di bioskop pada 28 Maret 2014. Film yang disutradarai oleh Gareth Evans ini, sebelumnya telah diputar perdana untuk dunia pada bulan Januari lalu di Festival Sundace, Amerika Serikat, dan mendapatkan standing ovation dari para khalayak yang datang.

Selain Iko Uwais, film The Raid 2: Berandal juga turut dibintangi oleh Oka Antara, Arifin Putra, Roy Marten, Tio Pakusodewo, Cok Simbara, Mathias Munchus, serta pemain berbakat lainnya.

ANINDYA LEGIA PUTRI







Berita Terpopuler
Risma Ternyata Pengemar Gundala Putra Petir
Dorce: Presiden Ada Wakilnya, Jojon Tak Ada
Diky Candra: Jojon Emoh Bicara Honor
Dewi Gontha, Kebanjiran dan Minum Susu Curian

Berita terkait

Pemeran Film The Idea of You

1 hari lalu

Pemeran Film The Idea of You

Film The Idea of You tayang di Prime Video pada 2 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

1 hari lalu

Vina: Sebelum 7 Hari, Sinopsis dan Para Pemerannya

Film horor Vina: Sebelum 7 Hari disutradarai oleh Anggy Umbara akan rilis pada 8 Mei 2024

Baca Selengkapnya

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

4 hari lalu

Tujuan Hanung Bramantyo Potong Adegan dan Ganti Judul Film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa

Sutradara Hanung Bramantyo menyebut film Tuhan, Izinkan Aku Berdosa awalnya hadir delam dua versi, 21+ dan 17+.

Baca Selengkapnya

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

8 hari lalu

Glenn Fredly The Movie: Momentum Setelah Opname hingga Pengisi Vokal dalam Film

Film drama biopik Glenn Fredly The Movie mulai tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Kamis, 25 April 2024

Baca Selengkapnya

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

10 hari lalu

Sinopsis The Fall Guy yang Dibintangi Ryan Gosling

The Fall Guy film aksi stuntman produksi Universal Pictures yang tayang di bioskop Indonesia, pada Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

10 hari lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Produksi Film Anak Kolong

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi atau syuting film "Anak Kolong".

Baca Selengkapnya

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

16 hari lalu

Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be

Baca Selengkapnya

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

18 hari lalu

Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.

Baca Selengkapnya

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

19 hari lalu

7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.

Baca Selengkapnya

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

22 hari lalu

8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.

Baca Selengkapnya