Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Polo, Olahraga Raja-Ratu Sosialita

image-gnews
Pangeran Harry bersama kuda kesayangannya di bulan Maret 2012 untuk Sentebale Royal Salute Polo Cup, yang keuntungannya akan diamalkan ke Afrika Selatan, saat tur ke Sao Paulo, Brazil. People.com
Pangeran Harry bersama kuda kesayangannya di bulan Maret 2012 untuk Sentebale Royal Salute Polo Cup, yang keuntungannya akan diamalkan ke Afrika Selatan, saat tur ke Sao Paulo, Brazil. People.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tan Hock melaju kencang di atas kuda cokelat yang ditungganginya. Bola karet putih seukuran kepalan tangan yang tergeletak di atas rumput menjadi incarannya. Pria berusia 66 tahun ini mengangkat tinggi-tinggi mallet, stik bambu dengan batang pemukul di ujungnya, lalu diayunkan dengan tangkas agar bola meluncur ke gawang. Sayang meleset. Bola kembali dikuasai lawan.

Pertandingan polo "Estancia Jagorawi Cup" antar-anggota Singapore Polo Club ini boleh saja panas, tapi suasana sebaliknya terjadi di club house yang hanya berjarak sepuluh meter dari lapangan.

Sekitar seratusan penonton yang terpecah dalam kelompok-kelompok kecil asyik mengobrol di bangunan berbentuk teras yang menghadap lapangan ini. Dengan bir dingin, wine, atau sampanye di tangan, mereka terkesan acuh atas segala yang terjadi di lapangan, bahkan tak sedikit yang memunggunginya. Sesekali, bila perebutan bola berjalan sengit, baru terdengar sorak-sorai menyemangati jagoan masing-masing.

"Pertandingan polo memang seperti ini, tempat orang-orang bertemu, mengobrol, kadang malah pertandingannya tidak dilihat," ujar Daya Zakir, President Director PT Concepto Polo Indonesia di sela pertandingan "Estancia Jagorawi Cup" yang berlangsung di Singapura, 24 Maret 2013 lalu. Kejuaraan ini disponsori oleh Concepto Polo untuk mempromosikan hunian eksklusif Estancia Jagorawi Golf & Polo yang akan dibangunnya, berdampingan dengan pusat olahraga polo di Indonesia.

Di Indonesia, episentrum olahraga ini terletak di Cibinong, Bogor, tak jauh dari pintu keluar Tol Jagorawi Km 24 Karanggan, di bawah bendera Nusantara Polo Club. Ini adalah satu-satunya tempat berkumpul penggemar olahraga polo di Indonesia.

Berbeda dengan Singapore Polo Club yang dirintis sejak 1886, Nusantara Polo Club baru resmi didirikan oleh Hashim Djojohadikusumo dan kakaknya, Prabowo Subiakto, pada tahun 2005. Klub yang didirikan Hashim sebelumnya di Sentul, Jakarta Equestrian & Polo Club, pada tahun 2002 lalu diubah untuk lebih berfokus pada kegiatan berkuda saja. (Baca: Sosialita Melawan Mafia Perdagangan Manusia)

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Untuk mendirikan Nusantara Polo Club, kakak-beradik Djojohadikusumo yang dikenal sebagai pencinta olahraga berkuda ini kemudian menggandeng Daya Zakir. Di atas tanah seluas 8 hektare milik keluarga Zakir, lapangan klub polo ini kemudian didirikan bertetangga dengan Jagorawi Golf & Country Club yang juga dikelola keluarga tersebut.

Selain lapangan rumput seluas 4 hektare, di sini terdapat club house berbentuk bangunan semi-terbuka yang menghadap ke lapangan. Berbagai ornamen berbau kuda dan polo dipajang, dari lukisan kuda bergaya Jepang dan Eropa di dinding, keramik kuda yang ditempel di tepi teras, hingga kursi bar berbentuk sadel. Selengkapnya baca Gemerlapnya Dunia Sosialita.

RATNANING ASIH

Berita Lainnya:
Cara Restoran Mengatasi Hebohnya Arisan Sosialita
Sosialita Melawan Mafia Perdagangan Manusia
Hitung-hitungan Tarif Menu Arisan Sosialita
Stok Solar Bisa Habis Sebelum Akhir Tahun
Sosialita: Keluarga Terpandang, Sadar Mode, Kaya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Investasi Bantal Sehat Miliaran Rupiah Bikin Buntung, PT. TForce Digugat Pailit Sebagian Member

10 Oktober 2023

Ilustrasi penipuan investasi. Pexels/Mikhail Nilov
Investasi Bantal Sehat Miliaran Rupiah Bikin Buntung, PT. TForce Digugat Pailit Sebagian Member

Sejumlah member perusahaan investasi, PT. TForce Indonesia Jaya, mengajukan gugatan kepailitan ke Pengadilan Negeri Niaga Jakarta Pusat.


Polisi Ungkap Motif Keji Mutilasi Abby Choi, Sosialita yang Dibunuh Eks Suami

27 Februari 2023

Abby Choi, sosialita Hong Kong yang ditemukan tewas dengan tubuh terpotong-potong. Foto: Instagram @xxabbyc.
Polisi Ungkap Motif Keji Mutilasi Abby Choi, Sosialita yang Dibunuh Eks Suami

Motif mutilasi Abby Choi, selebgram Hong Kong diungkap oleh pihak kepolisian. Ada aroma uang di balik kasus ini.


Sosialita Hong Kong, Abby Choi Tewas Dibunuh, Potongan Tubuhnya Ditemukan di Panci Sup

25 Februari 2023

Abby Choi, sosialita Hong Kong yang ditemukan tewas dengan tubuh terpotong-potong. Foto: Instagram @xxabbyc.
Sosialita Hong Kong, Abby Choi Tewas Dibunuh, Potongan Tubuhnya Ditemukan di Panci Sup

Abby Choi merupakan model dan sosialita Hong Kong yang kerap diundang dalam pekan perhelatan dunia seperti Paris Fashion Week.


Inventing Anna, Kisah Nyata Penipu Sosialita Anna Delvey Demi Gaya Hidup Mewah

18 Februari 2022

Julia Garner berperan sebagai Anna Delvey dalam serial Inventing Anna. Dok. Netflix.
Inventing Anna, Kisah Nyata Penipu Sosialita Anna Delvey Demi Gaya Hidup Mewah

Serial Netflix Inventing Anna mengangkat kasus penipuan besar yang dilakukan oleh sosialita palsu, Anna Delvey.


Buat Konten dengan Calon Ibu Mertuanya yang Konglomerat, Boy William: Seram

1 Agustus 2021

Boy William dan kekasihnya, Karen Vendela. Foto: Instagram
Buat Konten dengan Calon Ibu Mertuanya yang Konglomerat, Boy William: Seram

Boy William menanyakan calon ibu mertuanya untuk menggambarkan seberapa kaya Margaret Vivi.


Tanpa Tumbal Brondong, Begini Sejarah dan Makna Arisan di Indonesia

5 Juli 2021

Ilustrasi arisan sosialita. Shutterstock
Tanpa Tumbal Brondong, Begini Sejarah dan Makna Arisan di Indonesia

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI dijelaskan arisan merupakan kegiatan mengumpulkan uang atau barang yang bernilai sama oleh beberapa orang


3 Model Arisan, Dari Manual Sampai Online

5 Juli 2021

Ilustrasi arisan sosialita. Shutterstock
3 Model Arisan, Dari Manual Sampai Online

Seiring perkembangan zaman muncul berbagai model arisan


8 Istilah yang Kerap Dipakai Dalam Arisan Sosialita

5 Juli 2021

Ilustrasi arisan sosialita. Shutterstock
8 Istilah yang Kerap Dipakai Dalam Arisan Sosialita

Ada sejumlah istilah yang kerap digunakan oleh para sosialita saat arisan


Siap Diperiksa, Perempuan di Video Arisan Sosialita: Biar Ga Dibilang Hoaks

1 Juli 2021

Fashion show kebaya yang diadakan dalam acara arisan sosialita  di Kuningan Place, Jakarta (18/4). Dalam arisan sosialita ini mereka terbiasa menggelar fashion show. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo.
Siap Diperiksa, Perempuan di Video Arisan Sosialita: Biar Ga Dibilang Hoaks

Perempuan dalam video viral arisan sosialita di Pondok Indah dengan tumbal brondong itu memiliki bukti rekaman percakapan tentang acara itu.


Viral Arisan Sosialita di Pondok Indah Ada Tumbal Brondong, Polisi: Ditelusuri

30 Juni 2021

Ilustrasi Sosialita. punchbowl.com
Viral Arisan Sosialita di Pondok Indah Ada Tumbal Brondong, Polisi: Ditelusuri

Polisi akan menyelidiki kebenaran video viral arisan sosialita di Pondok Indah yang menggunakan tumbal pria muda atau berondong.