Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Putri Indonesia akan Bawa Batik Banyuwangi ke Ajang Miss Universe

image-gnews
Detik-Detik Pemasangan Mahkota kepada Pemenang Puteri Indonesia 2017 oleh Kezia Warouw, Puteri Indonesia 2016, di Jakarta Convention Centre, 31 Maret 20178. TEMPO/Yola Destria
Detik-Detik Pemasangan Mahkota kepada Pemenang Puteri Indonesia 2017 oleh Kezia Warouw, Puteri Indonesia 2016, di Jakarta Convention Centre, 31 Maret 20178. TEMPO/Yola Destria
Iklan

TEMPO.CO, Banyuwangi - Puteri Indonesia 2017, Bunga Jelitha Ibrani, berencana membawa batik Banyuwangi ke ajang Miss Universe. Bunga, yang baru sekali ke Banyuwangi dan turut serta dalam Festival Batik Banyuwangi, langsung kesengsem dengan batik daerah tersebut, khususnya motif kangkung setingkes.

"Saya besok akan langsung mengunjungi perajin batik Banyuwangi dan ingin belajar tentang makna filosofis di balik motifnya," kata Bunga, Sabtu, 29 Juli 2017.

Baca: Puteri Indonesia Kezia Warouw, Puteri Paket Komplit

Di tempat yang sama, Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita, menyatakan salut dengan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dalam mempromosikan dan potensi batik yang terus berkembang. Pagelaran Banyuwangi Batik Festival (BBF) ini melibatkan para praktisi dan pencinta fashion, serta menghubungkan pembatik lokal dengan industri fesyen nasional.

"Tak semua daerah konsisten melakukan promosi seperti Banyuwangi yang sudah memasuki tahun kelima ini," ujar Enggar di Pantai Solong, Banyuwangi. Menurut Enggartiasto, Banyuwangi juga telah memikirkan pelestarian batik, yakni dengan mempersiapkan generasi-generasi penerus pembatik yang saat ini sudah mulai berkurang dengan mendirikan SMK Batik.

Baca: Puteri Indonesia Maju ke Ajang Miss Universe

Dalam Banyuwangi Batik Festival kali ini, tema utama yang diambil adalah motif batik kopi pecah. Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas, mengatakan saat ini ada 40 motif batik Banyuwangi yang sudah dikenalkan. "Setiap tahun motifnya selalu berbeda. Ada 40 motif batik yang akan kita perkenalkan satu persatu ke dunia melalui event fashion seperti ini," ujarnya.

Tahun ini, Banyuwangi menggandeng Indonesia Fashion Chambers (IFC), wadah para fashion desainer nasional. IFC menyebut batik Banyuwangi memiliki potensi besar. Keragaman motif dan kekhasan filosofinya bisa menjadi daya tarik sendiri untuk dibawa ke tingkat internasional.

"Ajang BBF ini juga bisa menjadi sarana edukasi bagi para pembatik dan desainer lokal untuk bisa merambah kanca fashion nasional dan juga internasional," ungkap Ali Charisma, Presiden IFC.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Baca: Inovasi, Puteri Indonesia Membuat Aplikasi Mobile Pariwisata

BBF menampilkan 50 model yang memeragakan berbagai karya para desainer lokal, nasional hingga international. Semuanya mempersembahkan kreasi terbaiknya dalam mengolah batik kopi pecah.

Salah satu fashion desainer internasional yang terlibat adalah Emilio Migliavacca. Desainer asal Italia tersebut mengatakan motik batik daerah Blambangan ini memiliki mengakui keunikan. Milo, panggilan akrabnya, menampilkan 10 outfit rancangannya.

BBF kali ini juga dimeriahkan oleh Isyana Sarasvati dan Fitri Carlina. Isyana akan mengiringi model dengan lagu-lagu hitsnya.

Baca: Tak Cuma Cantik, Ini Syarat Menjadi Puteri Indonesia

Simak kabar menarik lainnya dari Puteri Indonesia, atau berita dari Banyuwangi hanya di Tempo.co.

DAVID PRIYASIDHARTA

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Digelar Tiga Hari, Festival Pecinan Banyuwangi Angkat Kuliner dan Kesenian Khas Tionghoa

55 hari lalu

Pecinan Street Food menyuguhkan beragam atraksi seni hingga aneka kuliner khas Tionghoa selama tiga hari sejak Jumat, 23-25 Februari 2024 di di Tempat Ibadah Tri Dharma Hoo Tong Bio, Kecamatan Banyuwangi. (Diskominfo Kabupaten Banyuwangi)
Digelar Tiga Hari, Festival Pecinan Banyuwangi Angkat Kuliner dan Kesenian Khas Tionghoa

Festival Pecinan yang digelar tiga hari, 23-25 Februari 2024, menunjukkan bagaimana keguyuban dan keramahan semua etnis yang ada di Banyuwangi.


Kupas Tuntas Suku Osing, Penduduk Asli Banyuwangi

28 Desember 2023

Warga melintas di gapura Desa Adat Osing Kemiren, Banyuwangi, Jawa Timur. ANTARA/Budi Candra Setya
Kupas Tuntas Suku Osing, Penduduk Asli Banyuwangi

Dengan warisan tradisi, bahasa, seni, dan kepercayaan yang unik, Suku Osing di Banyuwangi membentuk identitas budaya yang kaya dan beragam.


Libur Nataru ke Mana? Deretan Rekomendasi 9 Wisata Pantai di Banyuwangi

27 Desember 2023

Pantai Grajagan, Banyuwangi. Banyuwangitourism.com
Libur Nataru ke Mana? Deretan Rekomendasi 9 Wisata Pantai di Banyuwangi

Destinasi pantai di Banyuwangi adalah surga yang tak boleh dilewatkan bagi pencinta alam dan petualangan. Simak daftar 9 destinasi wisata pantai itu.


Mengenal Desa Wisata Adat Osing Kemiren di Banyuwangi

27 Desember 2023

Warga melintas di gapura Desa Adat Osing Kemiren, Banyuwangi, Jawa Timur. ANTARA/Budi Candra Setya
Mengenal Desa Wisata Adat Osing Kemiren di Banyuwangi

Bagi para wisatawan yang berkunjung ke Desa Wisata, Kemiren, Banyuwangi, tersedia homestay yang siap digunakan sebagai tempat menginap.


Rekomendasi 11 Kuliner yang Wajib Anda Cicipi Saat Berada di Banyuwangi

27 Desember 2023

Kuliner Pecel Rawon resmi tercatat sebagai Pengetahuan Tradisional (PT) asli Bumi Blambangan, Kabupaten Banyuwangi. Foto: Diskominfo Pemkab Banyuwangi.
Rekomendasi 11 Kuliner yang Wajib Anda Cicipi Saat Berada di Banyuwangi

Di samping pesonanya yang menawan, kekayaan kuliner yang ditawarkan di Banyuwangi menghadirkan pengalaman rasa yang tak terlupakan.


Banyuwangi Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dan Satyalencana Wira Karya

18 Desember 2023

Banyuwangi Raih Penghargaan Daerah Terinovasi dan Satyalencana Wira Karya

Menumbuhkan budaya inovasi yang terintegrasi dengan program masyarakat. Ada sekitar 270 inovasi berbasis digital ataupun non-digital.


Finalis Puteri Indonesia 2023 Sindy Novela Akan Berbicara Krisis Iklim di COP28 Dubai

7 Desember 2023

Finalis Puteri Indonesia 2023, Sindy Novela, berangkat ke Dubai menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Perubahan Iklim COP28. Sindy salah satu aktivis yang menjaga lingkungan dari desa ke desa.(Dokumen Pribadi)
Finalis Puteri Indonesia 2023 Sindy Novela Akan Berbicara Krisis Iklim di COP28 Dubai

Finalis Puteri Indonesia 2023, Sindy Novela, tergerak untuk menjadi bagian penting dari suara perempuan bagi pemulihan iklim di COP28.


Profil Miss Israel Yityish Titi Aynaw Mendebat Puteri Indonesia Whulandary Herman Soal Konflik Palestina-Israel

6 November 2023

Miss Israel 2013 Yityisti Titi Aynaw. Youtube
Profil Miss Israel Yityish Titi Aynaw Mendebat Puteri Indonesia Whulandary Herman Soal Konflik Palestina-Israel

Miss Israel 2013 Yityish Titi Aynaw mendebat Puteri Indonesia 2013 Whulandary Herman soal konflik Palestina-Israel. Pernah dinobatkan Yahudi berpengar


Dukung Palestina, Puteri Indonesia Whulandary Herman Adu Argumen dengan Miss Israel Yityish Titi Aynaw

4 November 2023

Putri Indonesia 2013 Whulandary Herman. Missuniverse.com
Dukung Palestina, Puteri Indonesia Whulandary Herman Adu Argumen dengan Miss Israel Yityish Titi Aynaw

Puteri Indonesia Whulandary Herman yang menyuarakan dukungan terhadap Palestina di Instagram adu argumen dengan Miss Israel, Yityish Titi Aynaw.


8 Selebritas yang Rayakan Ulang Tahun Bersamaan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan

17 Agustus 2023

Brand Ambassador baru FIBA World Cup 2023 Cinta Laura memberikan sambutan di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juli 2023.  Ada lima kategori tiket yang disiapkan pihak penyelenggara. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
8 Selebritas yang Rayakan Ulang Tahun Bersamaan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan

Berikut ini adalah selebritas Indonesia yang ulang tahunnya dimeriahkan seluruh negeri karena bertepatan dengan HUT Proklamasi Kemerdekaan.