TEMPO Interaktif, Jakarta - Buat Kirsten Dunst, orang yang mengaku tak pernah mengalami depresi itu adalah orang yang aneh. "Hanya saja tampaknya orang malu untuk mengakui dan membicarakan hal ini. Saya sendiri tak bakal pernah menempatkan orang dalam posisi sulit untuk mengakui kondisi depresinya," kata Dunst pada majalah Flare.
"Saya pikir sebagian besar makhluk hidup pernah mengalami depresi sekali dalam hidupnya. Kalau ada yang mengaku tak pernah mengalaminya sama sekali, buatku aneh sekali," kata Dunst.
Awal tahun ini, Dunst mengakui sering terserang depresi dan menumpahkan banyak air mata setiap kali putus hubungan dengan beberapa kekasihnya seperti Jake Gyllenhaal, Justin Long dan Josh Hartnett. Pada Mei lalu, aktris berusia 29 tahun ini baru saja memenangkan predikat aktris terbaik versi Festival Film Cannes lewat film The Melancholia.
DIGITALSPY | UTAMI