Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kejutan dari Jafar Panahi di Cannes

image-gnews
Adegan dalam In Film Nist .
Adegan dalam In Film Nist .
Iklan

TEMPO Interaktif, Cannes - Kabar itu datang mengejutkan, tiga hari sebelum pembukaan. Festival Film Cannes 2011, 11-22 Mei 2011 di Cannes, Prancis, akan memutar film Jafar Panahi, sutradara asal Iran yang saat ini sedang dalam proses naik banding atas hukuman penjara 6 tahun dan 20 tahun larangan membuat film.

Film yang berjudul In Film Nist (This is Not Film) ini akan diputar di pemutaran khusus seksi kompetisi Cannes pada Kamis, 19 Mei, mendatang. Film yang disutradarai oleh Panahi dan Motjaba Mirtahmas (sutradara dokumenter dan asisten Panahi) ini adalah film dokumenter tentang situasi Panahi selama menjalani proses pengadilan.

Bersama dengan film ini, Panahi juga menulis surat terbuka, "Masalah kita adalah juga aset kita. Memahami paradoks ini membantu kita untuk tidak kehilangan harapan dan bisa terus melangkah karena kita percaya di mana pun kita hidup, kita tetap akan menghadapi masalah, besar atau kecil. Tapi, adalah tugas kita untuk tidak dikalahkan dan terus mencari penyelesaian."

Pemerintah Iran memang sudah lama memantau kegiatan Panahi. Maklum, film-film Panahi meski tidak langsung menunjuk hidung penguasa, sangat cerkas mengkritik sistem aturan di Iran yang tak masuk akal. Filmnya, The Mirror (1997), The Circle (2000), Crimson Gold (2003), dan Offside (2006) adalah film-film satire ciri khas Panahi.

Panahi kemudian dituduh melakukan propaganda menentang sistem di Iran saat sedang menyelesaikan sebuah film yang judulnya belum lagi diketahui. Tuduhan inilah yang membuatnya dilarang membuat film selama 20 tahun. Tidak hanya itu, larangan ini juga yang membuat Jafar Panahi terpaksa membatalkan wawancara dengan penulis artikel ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Upaya untuk mengetahui situasi terakhir lewat keluarga Panahi juga kandas karena peringatan dari pengacaranya bahwa pembicaraan Panahi dengan media luar bisa jadi berdampak terhadap kebebasan keluarga sutradara asal Meyaneh ini. Hingga seperti itu pemerintah Iran mencabut hak warga negaranya.

Oleh karena itu, pengumuman dari Direktur Festival Film Cannes, Thierry Fremaux, menjadi berita gembira bagi dunia perfilman dunia yang sekaligus menghadirkan rasa cemas akan nasib sutradara yang pernah memenangkan Camera d'Or untuk film panjang pertamanya The White Balloon tahun 1995 ini.

Toh, tindakan mengirimkan In Film Nist ke festival film termegah dunia ini adalah tindakan berani dan efektif untuk menyampaikan pesan ke dunia luar dari dalam negeri yang tertindas. Sampai saat berita ini diturunkan, belum ada tanggapan dari pemerintah Iran.

ASMAYANI KUSRINI (CANNES)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Pemeran Utama Godzilla x Kong: The New Empire

3 jam lalu

Godzilla x Kong: The New Empire. Foto: Warner Bros.
Profil Pemeran Utama Godzilla x Kong: The New Empire

Film Godzilla x Kong: The New Empire tayang pada 27 Maret 2024


5 Film Disney dengan Lagu Ikonik yang Cocok untuk Nostalgia

9 jam lalu

High School Musical. Dok. Disney+ Hotstar
5 Film Disney dengan Lagu Ikonik yang Cocok untuk Nostalgia

Daftar film Disney yang memiliki lagu ikonik tak terlupakan yang cocok untuk bernostalgia bersama keluarga dan sahabat.


8 Film Bioskop Indonesia Terbaru yang Tayang di Netflix pada 2024

1 hari lalu

Sederet film Indonesia yang tayang di bioskop akan tayang di Netflix pada 2024. Dok. Netflix
8 Film Bioskop Indonesia Terbaru yang Tayang di Netflix pada 2024

Tahun ini, Netflix menargetkan lebih dari 50 film Indonesia yang tayang di bioskop untuk masuk ke dalam platform, berikut 8 di antaranya.


Dibintangi Ma Dong Seok, Ini Sinopsis The Roundup: Punishment

3 hari lalu

Don Lee atau Ma Dong Seok dalam film The Roundup: Punishment. Dok. ABO Entertainment
Dibintangi Ma Dong Seok, Ini Sinopsis The Roundup: Punishment

Cerita film The Roundup: Punishment berpusat detektif Ma Seok do (Ma Dong Seok) yang bergabung dengan Tim Investigasi Siber


Netflix akan Menayangkan The Tearsmith, Simak Sinopsis Film Ini

5 hari lalu

The Tearsmith. Foto : Imdb
Netflix akan Menayangkan The Tearsmith, Simak Sinopsis Film Ini

Netflix mengumumkan tanggal tayang The Tearsmith, pada 4 April 2024


4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

6 hari lalu

Film Road House yang tayang di Prime Video. (dok. Prime Video)
4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

Road House (2024) merupakan konsep ulang dari film klasik tahun 1989 yang berjudul sama


10 Film di Bioskop Terbaru Maret-April 2024 yang Bisa Ditonton

7 hari lalu

Poster Badarawuhi di Desa Penari. Foto: Instagram.
10 Film di Bioskop Terbaru Maret-April 2024 yang Bisa Ditonton

Ada beberapa film di bioskop terbaru yang cocok Anda tonton. Di antaranya ada Godzilla x Kong: The New Empire hingga Badarawuhi.


Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

7 hari lalu

Aktor Koutaro Kakimoto (kiri), Velove Vexia, dan sutradara Hestu Saputra dalam Meet and Greet Film Hujan Bulan Juni di Jakarta, 1 November 2017. Film ini bercerita tentang kisah cinta dosen bernama Pingkan (Velove Vexia), dengan sang kekasih Sarwono (Adipati Dolken). Tempo/ Fakhri Hermansyah
Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

Puisi Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono telah bermetamorfosa dalam banyak bentuk, mulai dari komik, novel, hingga film.


Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

8 hari lalu

Reza Rahadian dan BCL dalam film My Stupid Boss.  foto: dok. Falcon Pictures
Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.


Yoo Seung Ho Tampil dalam Video Musik Day6 Welcome to the Show

9 hari lalu

Yoo Seung Ho. (Instagram/@yg_stage)
Yoo Seung Ho Tampil dalam Video Musik Day6 Welcome to the Show

Aktor Korea Selatan Yoo Seung Ho muncul dalam video musik Day6, Welcome to the Show