Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kevin Sanjaya dan Valencia Tanoesoedibjo Besok Menikah di Paris

Reporter

Pasangan Valencia Tanoesoedibjo dan Kevin Sanjaya mengunggah foto mesra mereka di Paris pada 3 November 2022. Kepergian pasangan ini ke Paris diduga untuk melakukan sesi pemotretan prewedding di kota teromantis di dunia tersebut. Instagram/Valenciatanoe
Pasangan Valencia Tanoesoedibjo dan Kevin Sanjaya mengunggah foto mesra mereka di Paris pada 3 November 2022. Kepergian pasangan ini ke Paris diduga untuk melakukan sesi pemotretan prewedding di kota teromantis di dunia tersebut. Instagram/Valenciatanoe
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pemain bulu tangkis Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo akan melepas masa lajangnya dengan menikahi Valencia Tanoesoedibjo, putri bos MNC Group, Hary Tanoesoedibjo pada Kamis, 23 Maret 2023. Kota paling romantis sedunia, Paris, Prancis, dipilih sebagai tempat kedua pasangan kekasih ini mengucap sumpah setia sebagai suami istri. 

Seluruh Keluarga Hary Tanoesoedibjo Sudah Berkumpul di Paris

Kabar pernikahan itu dibocorkan orang-orang terdekat mereka meski tidak terang benderang. Misalnya, unggahan ibunda Valencia, Liliana Tanoesoedibjo di halaman Instagramnya pada Selasa, 21 Maret 2023. Lewat video reels, dia memperlihatkan seluruh keluarga sudah berkumpul menikmati makan malam di sebuah restoran berlatar pemandangan Menara Eiffel, Paris. 

"2 more days, 23 3 2003. #thankyougod #blessings," tulis Liliana menyebut hari pernikahan putrinya. Terlihat video itu, Kevin Sanjaya duduk bersisian dengan kekasihnya, Valencia, melambaikan tangan ke arah kamera.

Kamera menyorot satu per satu anggota keluarga yang sudah berkumpul untuk mempersiapkan pernikahan itu, mulai dari Hary Tanoesoedibjo, Liliana, Angela Tanoesoedibjo, Jessica Tanoesoedibjo, para menantu dan cucu. Semua berkumpul untuk merayakan hari besar keluarga itu. 

Valencia sendiri, meski tidak membuat unggahan khusus mengenai persiapan pernikahannya,  tak tahan untuk mengunggah ulang unggahan sahabat-sahabatnya yang dia undang untuk menyaksikan pernikahannya. "All the way from Jakarta, Bangkok, Korea, Hong Kong, Shanghai etc to Paris, only for our Valencia," tulis @natashiamidori, salah satu sahabat Valencia.

Bridal Shower Sahabat-Sahabat Valencia Tanoesoedibjo

Terlihat di foto itu, 7 perempuan bersahabat bertemu di Paris untuk merayakan pernikahan salah seorang di antaranya, seolah tengah menggelar Bridal Shower yang elegan.  Pengusaha itu juga mengunggah foto Valencia yang tersenyum cerah. "My very soon to be bride," tulis Natashia. 

Kabar pernikahan Kevin Sanjaya - Valencia Tanoe itu sebenarnya sudah dibocorkan oleh Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto saat diwawancara seusai kemenangannya di All England 2023. "Kevin Sanjaya," balas Fajar saat meluruskan pertanyaan reporter yang akan menggelar pertunangan di Paris. "Bukan dia," timpal Rian. Keduanya dari Birmingham bertolak ke Paris untuk menghadiri pernikahan Kevin - Valencia, mewakili kontingen Indonesia. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kevin Sanjaya mulai membuka hubungan spesialnya dengan putri bos MNC Group itu saat mengunggah foto mereka berdua yang tengah merayakan ulang tahun Valencia pada 13 Januari 2022. Pada 2 Agustus 2022, Kevin melamar Valencia di Jakarta International Stadium atau JIS disaksikan seluruh keluarga besar dan pasangannya di bulu tangkis, Marcus Fernaldi Gideon. 

Pilihan Editor: Di Stadion JIS, Valencia Tanoesoedibjo Terima Lamaran Kevin Sanjaya

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Profil Lengkap Partai Perindo yang Ikut Pemilu 2024

4 jam lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan bakal calon presiden Ganjar Pranowo dan politisi Prananda Prabowo berfoto usai penandatanganan kerja sama di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. Dengan pertemuan tersebut, Perindo secara resmi mendukung pencapresan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Profil Lengkap Partai Perindo yang Ikut Pemilu 2024

Perindo berawal dari sebuah ormas atau organisasi masyarakat yang didirikan pada 24 Februari 2013. Kemudian beralih menjadi parpol pada 8 Oktober 2014


Kerja Sama Perindo-PDIP Ternyata Tak Hanya Untuk Pilpres Menangkan Ganjar Pranowo, Tapi...

14 jam lalu

(ki-ka) Ketua DPP PDIP Puan Maharani, Kepala Pusat Analisis dan Pengendali Situasi PDIP Prananda Prabowo, Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo, bacapres Ganjar Pranowo, dan Ketua DPP Perindo Tuan Guru Bajang berfoto bersama usai penandatangan kerja sama di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kerja Sama Perindo-PDIP Ternyata Tak Hanya Untuk Pilpres Menangkan Ganjar Pranowo, Tapi...

Kerja sama Perindo dan PDIP ternyata tak hanya untuk menangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024. Tapi ada kerja sama yang lain. Apa itu?


Dapat Dukungan Perindo, Ganjar Pranowo: Rasanya Tambah Satu Lagi PR-nya

15 jam lalu

Bakal calon presiden Ganjar Pranowo berbincang dengan Ketua DPP Partai Perindo Tuan Guru Bajang saat memberikan keterangan usai pertemuan di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Dapat Dukungan Perindo, Ganjar Pranowo: Rasanya Tambah Satu Lagi PR-nya

Ganjar Pranowo mengatakan setelah mendapat dukungan dari Perindo maka pekerjaan rumahnya akan bertambah, yaitu kunjungan ke kantor partai di daerah.


Perindo Ikut Dukung Ganjar Pranowo, Pengamat Singgung 2 Keuntungannya

15 jam lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan bakal calon presiden Ganjar Pranowo dan politisi Prananda Prabowo berfoto usai penandatanganan kerja sama di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. Dengan pertemuan tersebut, Perindo secara resmi mendukung pencapresan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Perindo Ikut Dukung Ganjar Pranowo, Pengamat Singgung 2 Keuntungannya

Dukungan Perindo dinilai memberikan 2 keuntungan bagi Ganjar Pranowo dan PDIP.


Didukung Perindo, Ganjar Pranowo Yakin Elektabilitasnya Terdongkrak

16 jam lalu

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo berbincang dengan bakal calon presiden Ganjar Pranowo saat memberikan keterangan usai pertemuan di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Didukung Perindo, Ganjar Pranowo Yakin Elektabilitasnya Terdongkrak

Ganjar Pranowo yakin elektabilitasnya akan kembali naik dengan dukungan kerajaan media miliki Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo.


Megawati soal Cawapres Ganjar: Saya Boleh Dong Pilih Sendiri

17 jam lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo dan bakal calon presiden Ganjar Pranowo dan politisi Prananda Prabowo berfoto usai penandatanganan kerja sama di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. Dengan pertemuan tersebut, Perindo secara resmi mendukung pencapresan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Megawati soal Cawapres Ganjar: Saya Boleh Dong Pilih Sendiri

Jika partai yang bekerja sama itu menolak, Megawati mengatakan hal itu tidak menjadi soal mengingat dalam kerja sama ada aturan mainnya.


3 Alasan Perindo Jalin Kerja Sama dengan PDIP, Salah Satunya Terkait Ganjar Pranowo

17 jam lalu

Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dan Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo memberikan keterangan usai pertemuan di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta, Jumat, 9 Juni 2023. Partai Perindo jadi partai ketiga yang bekerja sama dengan PDIP. TEMPO/ Febri Angga Palguna
3 Alasan Perindo Jalin Kerja Sama dengan PDIP, Salah Satunya Terkait Ganjar Pranowo

Perindo resmi menjalin kerja sama dengan PDIP. Ketum Perindo menyebut ada 3 alasan. Apa saja alasannya? Adakah hubungannya dengan Ganjar Pranowo?


Profil Partai Perindo, Parpol yang Dimotori Taipan Hary Tanoesoedibjo

20 jam lalu

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Hasyim Asy'ari menerima berkas pendaftaran bacaleg dari Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo saat pendafraran bakal calon legislatif anggota DPR RI ke Kantor KPU, di Jakarta, Minggu, 14 Mei 2023. Partai Perindo mendaftarkan 580 orang bakal calon anggota legislatif DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang. TEMPO/M Taufan Rengganis
Profil Partai Perindo, Parpol yang Dimotori Taipan Hary Tanoesoedibjo

Berawal dari ormas, Perindo yang dimotori oleh Hary Tanoeaoedibjo ini menjelma menjadi parpol. Berikut profil Perindo.


Megawati Bertemu Hary Tanoe Pagi Ini, Bahas Dukungan ke Ganjar?

23 jam lalu

Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo beserta jajaran pengurus Partai saat melakukan pendaftaran bakal calon legislatif anggota DPR RI ke Kantor KPU, di Jakarta, Minggu, 14 Mei 2023. Partai Perindo mendaftarkan 580 orang bakal calon anggota legislatif DPR RI pada Pemilu 2024 mendatang. TEMPO/M Taufan Rengganis
Megawati Bertemu Hary Tanoe Pagi Ini, Bahas Dukungan ke Ganjar?

Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo akan memimpin rombongan partainya untuk bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.


Hasil Singapore Open 2023: Fajar / Rian dan Dejan / Gloria Tersingkir di Babak Pertama

3 hari lalu

Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian / Muhammad Rian Ardianto di Malaysia Masters 2023. FOTO/Tim Media PBSI
Hasil Singapore Open 2023: Fajar / Rian dan Dejan / Gloria Tersingkir di Babak Pertama

Fajar / Rian, unggulan pertama, langsung tersingkir di babak pertama Singapore Open 2023.