Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Apapun Film HIM Damsyik Tetap Datuk Maringgih Dikenalnya

image-gnews
Cuplikan adegan sinetron Siti Nurbaya dengan pemeran Novia Kolopaking dan mendiang HIM Damsyik. Screenshoot dari YouTube
Cuplikan adegan sinetron Siti Nurbaya dengan pemeran Novia Kolopaking dan mendiang HIM Damsyik. Screenshoot dari YouTube
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 3 Februari 2012 lalu, aktor kondang Tanah Air Haji Incik Muhammad Damsyik alias HIM Damsyik mengembuskan napas terakhirnya. Pria yang populer atas perannya sebagai Datuk Maringgih dalam serial Siti Nurbaya tersebut meninggal di usia 82 tahun. Selama hidupnya, Damsyik telah membintangi puluhan film sejak medio 1960-an. Berikut sepak terjangnya di industri hiburan.

HIM Damsyik berlakon sebagai Datuk Maringgih di serial TVRI Siti Nurbaya begitu lekat dalam ingatan masyarakat, sehingga apapun filmnya, ia tetap disebut Datuk Marunggih.

Baca: 3 Aktor di Sinetron Siti Nurbaya, Siapa Pemeran Datuk Maringgih?

Mengutip p2k.unkris.ac.id, Damsyik lahir di Teluk Belitung, Lampung pada 14 Maret 1929. Ia merupakan anak dari keluarga berdarah minang yang terdidik. Ayahnya merupakan kepala pegawai di salah satu perusahaan pelayaran Belanda, yakni Koninklijke Paketvaart Maatschappij (KPM).

Sejak kecil Damsyik memiliki hobi menari. Kemampuan menarinya makin terasah ketika hijrah ke ibu kota untuk menempuh pendidikan tinggi. Pada masa itu, masih banyak orang Belanda yang menetap di Jakarta sehingga budaya menari masih lekat di pergaulan. Selain menari, Damsyik juga sempat aktif di organisasi Ikatan Mahasiswa Djakarta.

Kariernya di dunia tari-menari makin bagus setelah memenangi Lomba Dansa Ballroom di Jakarta. Ia menjadi salah satu dari sedikit instruktur dansa bersertifikasi internasional di Indonesia usai menempuh pendidikan tari di Rellum Dancing School, Belanda.

Damsyik sering mengajar di kelas-kelas menari profesional di Jakarta dan mendirikan sekolah tari sendiri bernama Damsyik School of Dance. Karena segudang sepak terjangnya di dunia tari, Damsyik diangkat sebagai ketua umum pertama Ikatan Olahraga Dansa Indonesia pada 12 Juli 2002.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam dunia perfilman, Damsyik memulai debutnya sebagai aktor di film Bertamasya pada 1959. Ia diajak untuk bermain peran oleh sutradara Wim Umboh yang mana sebelumnya Damsyik kerap bertugas sebagai koreografer. Sejak saat itu nama Damsyik kerap eksis di roll credit berbagai film. Per 1994, ia telah membintangi 62 film bioskop.

HIM Damsyik tutup usia di Rumah Sakit Cinere, Depok, Jawa Barat. Ia meninggalkan lima anak, 30 cucu, dan empat cicit. Sebelumnya, ia dirawat selama sebulan di rumah sakit MMC Kuningan. Jenazahnya dimakamkan di TPU Karet Bivak keesokan harinya.

HATTA MUARABAGJA 

Baca juga: Gerimis Mengantar Pemakaman HIM Damsyik

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Melihat Alam dan Budaya Sumbar di Pameran Fotografi Selayang Minang Bukittinggi

5 hari lalu

Para pengunjung Pasar Ateh Kota Bukitinggi sedang melihat foto-foto yang ditampilkan di Pameran Fotografi Selayang Minang. (TEMPO/Fachri Hamzah)
Melihat Alam dan Budaya Sumbar di Pameran Fotografi Selayang Minang Bukittinggi

Pameran foto Selayang Minang juga menampilkan 38 arsip foto yang diambil pada 1800 hingga 1900 di Sumatra Barat yang menjadi arsip KITLV Leiden.


Menteri Siti Nurbaya akan Rehabilitasi Ekosistem Bromo Usai Kebakaran

6 hari lalu

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya saat meninjau lokasi tangga dan kawah Gunung Bromo pada Sabtu siang, 23 September 2023. TEMPO/Abdi Purmono
Menteri Siti Nurbaya akan Rehabilitasi Ekosistem Bromo Usai Kebakaran

Menteri LHK Siti Nurbaya mengatakan akan merehabilitasi ekosistem Bromo, usai 989 hektar lahan terbakar akibat foto prewedding.


Menteri LHK Siti Nurbaya: Luas Area Terbakar Gunung Bromo Hampir Seribu Hektare

7 hari lalu

Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya saat meninjau lokasi tangga dan kawah Gunung Bromo pada Sabtu siang, 23 September 2023. TEMPO/Abdi Purmono
Menteri LHK Siti Nurbaya: Luas Area Terbakar Gunung Bromo Hampir Seribu Hektare

Luas hutan dan lahan di kawasan wisata Gunung Bromo yang terbakar sejak 6-14 September 2023 mencapai 989 hektare.


3 Alasan Daniel Mananta Pilih Lukman Sardi Jadi Sutradara Glenn Fredly The Movie

9 hari lalu

Daniel Mananta selaku produser dari DAMN! I Love Indonesia Pictures dan Lukman Sardi sebagai sutradara di film Glenn Fredly The Movie, Rabu 20 September 2023 di dia.lo.gue Kemang, Jakarta Selatan. TEMPO/Intan Setiawanty.
3 Alasan Daniel Mananta Pilih Lukman Sardi Jadi Sutradara Glenn Fredly The Movie

3 alasan ini membuat Daniel Mananta memilih Lukman Sardi untuk menyutradarai film biopik yang menceritakan kehidupan Glenn Fredly.


3 Serba-serbi Drama Han River Police

9 hari lalu

Poster drama Korea, Han River Police. Foto: Asianwiki.
3 Serba-serbi Drama Han River Police

Han River Police drama Korea atau drakor terbaru Disney+ Hotstar sejak 13 September 2023


Terpopuler: Sosok Bahlil Utusan Jokowi untuk Selesaikan Konflik di Rempang, Daftar Pengusaha dan Jenderal di TPN Ganjar

15 hari lalu

Bahlil Lahadalia tiba di Komplek Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 20 Oktober 2019. TEMPO/Subekti.
Terpopuler: Sosok Bahlil Utusan Jokowi untuk Selesaikan Konflik di Rempang, Daftar Pengusaha dan Jenderal di TPN Ganjar

Berita terpopuler bisnis pada Kamis, 14 September 2023 dimulai dari sosok Bahlil yang Presiden Jokowi untuk menyelesaikan konflik di Rempang.


Terkini: Bantahan Warga Pulau Rempang Atas Pernyataan Mahfud MD, Sri Mulyani Tanggapi Single Salary PNS

16 hari lalu

Polisi lengkap dengan peralatan anti huru hara menjaga aksi unjuk rasa warga Pulau Rempang di Kantor Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam, Kepulauan Riau,  Senin, 11 September 2023. Aksi yang menolak rencana pemerintah merelokasi mereka tersebut berakhir ricuh. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna
Terkini: Bantahan Warga Pulau Rempang Atas Pernyataan Mahfud MD, Sri Mulyani Tanggapi Single Salary PNS

Berita terkini bisnis pada petang ini, dimulai dari bantahan warga Pulau Rempang atas pernyataan Mahfud MD dan Hadi Tjahjanto soal kepemilikan tanah.


Mahfud MD Singgung Kekeliruan KLHK soal Perizinan di Pulau Rempang, Ini Respons Menteri Siti Nurbaya

16 hari lalu

Tangkapan layar Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Siti Nurbaya Bakar saat menyampaikan keterangan dalam konferensi pers virtual diikuti dari YouTube Sekretariat Presiden di Jakarta, Senin 28 Agustus 2023. ANTARA/Andi Firdaus).
Mahfud MD Singgung Kekeliruan KLHK soal Perizinan di Pulau Rempang, Ini Respons Menteri Siti Nurbaya

KLHK diduga pernah salah menerbitkan izin penggunaan tanah di Pulau Rempang kepada pihak yang tidak berhak. Apa respons Menteri SIti Nurbaya?


Sutradara Ismail Basbeth kepada Mahasiswa Baru di Yogya: Jangan Bingung dengan Mimpimu

17 hari lalu

Ismail Basbeth, Sutradara Film saat berbicara dalam pembukaan Masa Ta'aruf Mahasiswa Baru UMY 2023 Senin (11/9). Dok.istimewa
Sutradara Ismail Basbeth kepada Mahasiswa Baru di Yogya: Jangan Bingung dengan Mimpimu

Ismail Basbeth, sutradara film Keluarga Cemara 2 terjun dalam dunia perfilman ketika ia mulai yakin tentang nilai yang ada pada dirinya.


Deretan Tradisi Menikah Unik di Indonesia, Beberapa Mirip Kawin Tangkap

19 hari lalu

Ilustrasi pernikahan tradisional. Shutterstock
Deretan Tradisi Menikah Unik di Indonesia, Beberapa Mirip Kawin Tangkap

Bukan hanya kawin tangkap, tradisi membawa kabur calon pengantin perempuan juga dilakukan di Lombok dan Banyuwangi