Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ingat Gita Cinta dari SMA Jangan Lupa Eddy D. Iskandar Penulisnya

image-gnews
Eddy D. Iskandar. Foto : kemdikbud.go.is
Eddy D. Iskandar. Foto : kemdikbud.go.is
Iklan

TEMPO.CO, JakartaEddy D. Iskandar seorang penulis novel yang lahir pada 11 Mei 1951 di Bandung. Ia telah menghasilkan beberapa karya yang telah difilmkan, salah satunya adalah Gita Cinta dari SMA yang sangat populer di era akhir 1970-an.

Beberapa kali novelnya, Gita Cinta dari SMA ini dilayarlebarkan, tentu saja yang fenomenal saat Galih dan Ratna diperankan Rano Karno dan Yessy Gusman, tapi tak lama lagi versi terbaru akan tayang pada 9 Februari 2023 diperankan Yesaya Abraham dan Prilly Latuconsina.

Mengutip p2k.unkris.ac.id, Eddy menumbuhkan minatnya untuk menulis berawal dari hobinya membaca buku. Sejak kecil, ia terbiasa membaca buku yang dipinjam di perpustakaan umum, seperti buku karya Pramoedya Ananta Toer, Toha Mohtar, dan Mochtar Lubis. Akhirnya, Eddy pun memberanikan diri untuk menjadi penulis, tulisan pertamanya berjudul Malam Neraka pada 1970. Sejak saat itu, ia mulai rajin menulis berbagai tulisan, esai, dan puisi.

Pada 1975, setelah menyelesaikan pendidikan di Akademi Industri Pariwisata (AKTRIPA) Bandung, ia pindah ke Jakarta untuk menekuni dunia film di Akademi Sinematografi Lembaga Pendidikan Kesenian Jakarta, sekarang bernama Fakultas Film dan TV Institut Kesenian Jakarta. Ia pun berkeinginan untuk menjadi seorang sutradara, tetapi tidak diberikan kesempatan untuk mewujudkan keinginannya. Ia malah semakin matang menjadi seorang penulis yang serba bisa. 

Selain bergaul dengan seniman dari segala profesi, ia juga sering menyaksikan berbagai pementasan di Taman Ismail Marzuki. Eddy juga turut bergabung dalam grup wartawan Zan Zapha Grup yang mempunyai anggota para penulis muda, seperti El Manik dan Noorca M. Massardi. Dari sini, tulisannya akhirnya bisa didistribusikan ke berbagai media cetak, terutama majalah populer. Karya tulisnya pun mendapat sambutan baik dari masyarakat luas, di antaranya Gita Cinta dari SMA, Puspa Indah Taman Hati, dan Cowok Komersil

Salah satu novel Eddy, Gita Cinta dari SMA diangkat menjadi film layar lebar dan pernah dibuatkan sinetron dengan 13 episode. Pada 2010, Gita Cinta dari SMA pun kembali dinaikkan sebagai drama musikal berjudul Gita Cinta The Musical. Akibat Gita Cinta dari SMA, namanya semakin terkenal sebagai seorang penulis populer.

Namun, ketenarannya tidak membuatnya puas. Ia merasa ada kekosongan batin karena jauh dari kultur asalnya, Jawa Barat. Selain itu, ia juga kagum dengan seniman dari kawasan lain yang bisa menciptakan berbagai karya berbasis kearifan lokal. Akhirnya, rasa kekosongan tersebut terbayarkan dari kesempatan yang datang ketika ditawarkan mengelola koran mingguan Sunda, Galura. Meskipun secara finansial kalah jauh dengan menulis novel, tetapi kepuasan batin sulit dicari sehingga kesempatan ini harus dimanfaatkan dengan baik. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Namun, tidak hanya aktif dalam media Sunda saja, Eddy juga aktif dalam pembuatan karya seni Sunda dan merangkul seniman Sunda. Kemudian pada 1989, ia diminta untuk menulis skenario film mitos terpopuler Sunda, Si Kabayan. Salah satu kunci suksesnya ketika membuat sekuel Kabayan adalah keberaniannya mendobrak kemapanan dan membawa ide segar dalam film. Kecintaannya pada film membuat dirinya bersama produser Chand Parwez Servia membidani lahirnya Forum Film Bandung yang rutin menyelenggarakan Festival Film Bandung (FFB) sejak 1988. Kini, ia pun diangkat sebagai Ketua Umum FFB, seperti dikutip p2k.stekom.ac.id.

Atas dedikasinya yang sangat luar bisa dalam dunia film, ia berhasil meraih beberapa penghargaan, antara lain mendapat nominasi skenario jenis komedi (Si Kabayan) pada FSI 1997, Penghargaan Anugerah Muslihat Budi Kota Bandung 2010 dalam bidang Film dari pemerintah Kota Bandung, dan Penghargaan Anugerah Seni Muslihat Budi Jawa Barat (2010).

Di balik kesuksesannya tersebut, penulis Gita Cinta dari SMA didukung oleh sang istri, Evi Kusmiati. Bersama dengan istrinya, Eddy pun dikaruniai tiga orang putri, yaitu Dini Handayani, Novelia Gitanurani, Asri Kembang kasih, dan seorang putra Andre Anugerah. 

RACHEL FARAHDIBA R

Baca juga: Selain Rano Karno, Cucu Soekarno Pernah Perankan Galih di Film Gita Cinta dari SMA

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Film Temurun Angkat Kisah tentang Misteri Tradisi Penerus Perusahaan Keluarga

4 hari lalu

Film Temurun yang dibintangi Yasamin Jasem dan Bryan Domani. Dok. Sinemaku Pictures
Film Temurun Angkat Kisah tentang Misteri Tradisi Penerus Perusahaan Keluarga

Film Temurun menampilkan Yasamin Jasem dan Bryan Domani sebagai pemeran utama, sementara Umay Shahab dan Prilly Latuconsina menjadi produsernya.


Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisatawan di Jawa Barat Tembus 391 Ribu

4 hari lalu

Pengunjung memadati pesisir pantai barat di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu, 29 April 2023. Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Pangandaran menyebutkan jumlah kunjungan wisatawan selama libur Lebaran yang masuk di lima objek wisata Pangandaran mencapai sekitar 50.000 pengunjung. ANTARA FOTO/Adeng Bustomi
Libur Lebaran 2024, Kunjungan Wisatawan di Jawa Barat Tembus 391 Ribu

Destinasi yang menjadi favorit wisatawan saat libur lebaran antara lain Sariater Hotspring di Subang, Jawa Barat.


Prediksi Cuaca pada Jalur Lintas Arus Balik Lebaran dan Selama Sepekan di Jawa Barat

5 hari lalu

Ilustrasi hujan disertai angin kencang. Shutterstock
Prediksi Cuaca pada Jalur Lintas Arus Balik Lebaran dan Selama Sepekan di Jawa Barat

Cuaca di sejumlah daerah berpotensi hujan sedang hingga sangat lebat yang bisa disertai petir dan angin kencang pada skala lokal secara singkat.


Selain Jembatan Gantung Situ Gunung, Ini Rekomendasi Destinasi Wisata di Sukabumi

6 hari lalu

Curug Cikaso di Kabupaten Sukabumi. (Dok Humas Disparbud Jabar)
Selain Jembatan Gantung Situ Gunung, Ini Rekomendasi Destinasi Wisata di Sukabumi

Situ Gunung Sukabumi ramai di media sosial lantaran telah mencuri perhatian aktor Hollywood Will Smith. Berikut destinasi wisata lain di Sukabumi.


Ini Jalur Alternatif untuk Hadapi Arus Balik Lebaran 2024 di Jawa Barat

6 hari lalu

Antrean kendaraan saat macet panjang lalu lintas pemudik, wisatawan, dan pemudik lokal di turunan Cikaledong, Nagreg, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, 13 April 2024. Arus balik pemudik dari arah Jawa Tengah melalui jalur selatan Ciamis,Tasikmalaya, dan Garut, mulai melintas di Nagreg pada H+2 Lebaran. Pemerintah memprediksi puncak arus balik Lebaran 2024 akan berlangsung tanggal Minggu-Senin, 15-16 April 2024. TEMPO/Prima Mulia
Ini Jalur Alternatif untuk Hadapi Arus Balik Lebaran 2024 di Jawa Barat

Pemudik diharapakan memperhatikan sejumlah hal sebelum memutuskan menggunakan jalur alternatif.


Prakiraan Cuaca Destinasi Wisata Jabar Akhir Pekan, Bandung dan Bogor Berpotensi Hujan Petir

7 hari lalu

Owa Jawa berinteraksi dengan pengunjung di Bandung Zoo, Sabtu, 27 Mei 2023. (ANWAR SISWADI)
Prakiraan Cuaca Destinasi Wisata Jabar Akhir Pekan, Bandung dan Bogor Berpotensi Hujan Petir

Hujan berpotensi mengguyur sejumlah destinasi wisata di Jawa Barat pada Sabtu, 13 April 2024.


Lalu Lintas Mulai Padat, Pemudik dan Wisatawan Penuhi Kawasan Puncak

7 hari lalu

Sejumlah kendaraan melintas di tol Jagorawi saat penerapan rekayasa lalu lintas contraflow menuju jalur wisata Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Kamis 11 April 2024. Satlantas Polres Bogor menerapkan rekayasa lalu lintas contraflow untuk mengurai kepadatan kendaraan yang menuju jalur wisata Puncak, Bogor saat libur hari kedua Lebaran. ANTARA FOTO/Arif Firmansyah
Lalu Lintas Mulai Padat, Pemudik dan Wisatawan Penuhi Kawasan Puncak

Antrean kendaraan mulai terjadi di kawasan wisata Puncak, Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Sabtu 13 April 2024 pagi.


BMKG Peringatkan Potensi Ombak 2,5 Meter di Pantai Selatan Jawa Barat-Jawa Tengah-Yogyakarta

7 hari lalu

Ilustrasi gelombang tinggi. ANTARA
BMKG Peringatkan Potensi Ombak 2,5 Meter di Pantai Selatan Jawa Barat-Jawa Tengah-Yogyakarta

BMKG memperingatkan potensi ombak tinggi hingga 2,5 meter di Pantai Selatan Jawa Barat, Jawa Tengah dan Yogyakarta.


BMKG: Pada Dasarian Kedua April, Ini Daerah yang Diprediksi Kering dan Hujan di Jawa Barat

8 hari lalu

Petugas Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengamati alat pengukur durasi penyinaran matahari (Campbell Stokes) di Taman Alat Cuaca BMKG Jakarta, Rabu, 11 Oktober 2023. BMKG memprediksi musim kemarau di sebagian besar wilayah Indonesia akan berlangsung hingga akhir Oktober dan awal musim hujan terjadi pada awal November 2023. Tempo/Tony Hartawan
BMKG: Pada Dasarian Kedua April, Ini Daerah yang Diprediksi Kering dan Hujan di Jawa Barat

BMKG Jawa Barat memprakirakan daerah yang mulai tanpa hujan dan yang berpotensi hujan tinggi di Jawa Barat pada sepuluh hari kedua April 2024.


Pilkada 2024, Pengamat Sebut Jawa Barat Jadi Pertarungan Lanjutan Koalisi Pilpres

8 hari lalu

Ilustrasi TPS Pilkada. Dok TEMPO
Pilkada 2024, Pengamat Sebut Jawa Barat Jadi Pertarungan Lanjutan Koalisi Pilpres

Partai politik mulai memanaskan mesin politiknya untuk menyongsong Pilkada 2024. Jawa Barat menjadi wilayah yang diperebutkan calon-calon popouler.