Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Dua Tahun Syekh Ali Jaber Wafat, Pernah Jadi Korban Penikaman Saat Ceramah

Foto Syekh Ali Jaber/Instagram - Arie Untung
Foto Syekh Ali Jaber/Instagram - Arie Untung
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Syekh Ali Jaber, seorang pendakwah berkebangsaan Indonesia yang lahir di Madinah wafat dua tahun lalu, pada Kamis, 14 Januari 2021 lalu di usia 44 tahun.

Ulama dengan nama asli Ali Saleh Mohammed Ali Jaber ini dinyatakan meninggal dunia setelah dirawat menggunakan ventilator selama 16 hari di Rumah Sakit Yarsi, Jakarta Pusat.

Syekh Ali Jaber mulai tersohor di Indonesia semenjak menjadi salah satu juri pada acara kompetisi Hafiz Indonesia. Ia juga sering menjadi pendakwah pada beragam jenis acara kajian agama Islam di stasiun televisi nasional.

Baca: Istri Syekh Ali Jaber Melahirkan Bayo Perempuan: Kami akan Cerita tentang Abahmu

Profil Syekh Ali Jaber

Syekh Ali Jaber lahir pada tanggal 3 Februari 1976 di Madinah, Arab Saudi. Jika mengikuti kalender Hijriyah, maka tanggal lahirnya adalah 3 Shafar 1396 H.

Ali Jaber berasal dari keluarga yang sangat taat pada agama. Ia adalah sulung dari 12 bersaudara yang dituntut untuk melanjutkan perjalanan ayahnya yang merupakan penceramah dalam menyiarkan agama Islam.

Sang ayahlah yang selalu memberi motivasi untuk terus mempelajari kitab suci Alquran. Ayahnya tak segan memukul apabila Ali Jaber dan adik-adiknya tidak melaksanakan ibadah wajib salat.

Atas ketekunan dan keikhlasannya dalam belajar, pada usia 10 tahun, Syekh Ali Jaber telah menjadi hafiz yang menghafal 30 juz Alquran. Kemudian pada umur 13 tahun, ia sudah dipercaya untuk menjadi imam di salah satu masjid di Kota Madinah.

Syekh Ali Jaber memulai pendidikannya di madrasah ibtidaiyah hingga aliyah di Madinah. Setelah lulus dari sekolah menengah, Syekh Ali sempat mengikuti pendidikan khusus untuk mengkaji Alquran lebih dalam melalui ulama dan tokoh agama terkemuka di Arab Saudi.

Diketahui, Ali Jaber memiliki masjid besar di Madinah yang kemudian tidak hanya digunakan sebagai sarana ibadah saja, tetapi juga sebagai tempat berdakwah.

Pindah kewarganegaraan

Pada tahun 2008, Syekh Ali Jaber mulai masuk ke ranah Indonesia dan dikenal melalui penampilannya saat menjadi juri acara hafiz Alquran. Di tahun yang sama, ia menikah dengan perempuan asal Lombok, Nusa Tenggara Barat, yang dikenal dengan nama Umi Nadia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kemudian 4 tahun setelahnya, yakni di tahun 2012, Syekh Ali membuat keputusan untuk menjadi warga negara Indonesia atau WNI. Para ulama kemudian menjulukinya sebagai pejuang Alquran.

Pernah jadi korban penikaman

Saat mengisi ceramah di Masjid Falahuddin, Sukajawa, Bandar Lampung, Syekh Ali Jaber tiba-tiba ditikam orang tak dikenal. Peristiwa yang terjadi pada 13 September 2020 itu mengakibatkan dirinya mendapatkan luka di lengan kanannya.

Tak lama setelahnya, diketahui bahwa tersangka penusukan dai ini ialah Alfin Andrian yang kemudian berhasil diringkus polisi.

Wafatnya Syekh Ali Jaber

Pada akhir tahun 2020 lalu, Ali Jaber mengalami sakit akibat terpapar virus Covid-19. Setelah dikabarkan sembuh dari penyakit corona tersebut, ia sempat dirawat di ruangan Intensive Care Unit (ICU) akibat gejala yang dialaminya.

Pada awal 2021, Syekh Ali Jaber mengembuskan napas terakhirnya. Menurut penceramah Yusuf Mansur, paru-parunya sudah sakit dan tidak bisa diselamatkan.

Syekh Ali pernah menyebutkan keinginannya, bahwa jika ia meninggal dunia, ia ingin dikebumikan di Lombok, tempat ia mengajar anak-anak kecil menghapal Alquran. Namun sayangnya harapan itu tak dapat dikabulkan akibat situasi pandemik yang sedang keos.

Atas dasar situasi tersebut, akhirnya Syekh Ali Jaber dimakamkan di kompleks pemakaman dalam Pesantren Daarul Quran,Cipondoh, Kota Tangerang, Banten pada 14 januari 2021 milik pendakwah Yusuf Mansur.

PUTRI SAFIRA PITALOKA 

Baca juga: Setahun Berpulang Syekh Ali Jaber, Pendakwah Asal Madinah Dimakamkan di Lombok

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Iklan




Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.




Video Pilihan


Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

10 jam lalu

Jisoo Blackpink di video musik solo Flower (Youtube)
Jisoo Blackpink Positif Covid-19 Gagal Manggung di Jepang, Ini Profil dan Kariernya

Jisoo Blackpink disebut positif Covid-19, membuatnya batal tampil di Jepang. Begini profil dan karier member Blackpink ini.


Baru Sembuh, PM Singapura Kembali Positif Covid-19

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo dan Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong berjalan bersama menuju ke Kantor Perdana Menteri untuk melakukan pertemuan informal pada Kamis, 16 Maret 2023. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Sekretariat Presiden)
Baru Sembuh, PM Singapura Kembali Positif Covid-19

PM Singapura Lee Hsien Loong menderita Covid-19 rebound, atau gejala Covid yang kembali kambuh setelah dinyatakan sembuh.


Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

5 hari lalu

Mengenal Disease X, Bisa Ciptakan Pandemi lebih Fatal?

Disease X di sini bukanlah nama penyakit yang sesungguhya, melainkan istilah penanda bahwa akan terjadi pandemi atau epidemi baru


Klaim Tak Ada Warga Israel Usia di Bawah 50 Tahun Meninggal karena Covid-19 Dipertanyakan

5 hari lalu

Seorang wanita menerima dosis ketiga vaksin Covid-19 di Ramat HaSharon, Israel, 30 Juli 2021. Israel mulai memberikan suntikan ketiga vaksin virus Corona atau dosis penguat (booster) bagi warga berusia 60 tahun ke atas atau lansia. Xinhua/JINI
Klaim Tak Ada Warga Israel Usia di Bawah 50 Tahun Meninggal karena Covid-19 Dipertanyakan

Kementerian Kesehatan Israel dicecar terkait data kematian akibat Covid-19 di kalangan anak muda dan kaitannya dengan serangan jantung.


Jemaah Haji Waspada Cuaca Panas di Madinah, Berikut Tips Agar Ibadah Haji Maksimal

6 hari lalu

Para jamaah haji menyanyikan lagu Indonesia Raya di Asrama Haji Embarkasi Jakarta Timur, Sabtu 4 Juni 2022. Pelepasan keberangkatan jamaah haji kloter pertama pada hari ini, Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief melepas keberangkatan jemaah haji secara simbolik sebanyak 389 jamaah. Tempo/Muhammad Syauqi Amrullah
Jemaah Haji Waspada Cuaca Panas di Madinah, Berikut Tips Agar Ibadah Haji Maksimal

Perubahan cuaca ketika melaksanakan ibadah Haji memang tidak dapat diprediksi. Jemaah haji perlu memahami dan menyiapkan diri agar maksimal.


Di Haul Alhabib Munzir Almusawa, Prabowo Puji Penanganan Covid-19 Presiden Jokowi

7 hari lalu

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan sambutan dalam Haul Akbar ke-10 Habib Munzir Almusawa di kawasan Rawajati, Jakarta Selatan, Minggu, 29 Mei 2023. Prabowo Subianto menghadiri Haul Akbar ke-10 Habib Munzir Almusawa sebagai tamu undangan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Di Haul Alhabib Munzir Almusawa, Prabowo Puji Penanganan Covid-19 Presiden Jokowi

Prabowo berujar berkat penanganan pandemi Covid-19 yang dilakukan pemerintahan Presiden Jokowi, Indonesia masih tenang.


Mulai Berdatangan Jemaah Haji Indonesia di Madinah, Begini Kesiapan Tim Kesehatan

7 hari lalu

Jemaah haji Indonesia kloter pertama tiba di Madinah, Arab Saudi, Rabu, 24 Mei 2023. Sumber: KBRI RIYADH
Mulai Berdatangan Jemaah Haji Indonesia di Madinah, Begini Kesiapan Tim Kesehatan

Tim kesehatan Madinah siap siaga melayani jemaah haji Indonesia dengan menyediakan berbagai layanan kesehatan. Apa saja?


Terpopuler: Kejagung Sita Mobil Land Rover Johnny Plate, Harta Kekayaan Perry Warjiyo

10 hari lalu

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G Plate memberikan keterangan pers usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi di Kejaksaan Agung, Jakarta, Selasa, 14 Februari 2023. Menkominfo Johnny G Plate menjalani pemeriksaan sebagai saksi selama 9 jam terkait kasus dugaan korupsi penyediaan infrastruktur base transceiver station (BTS) 4G dan infrastruktur pendukung paket 1, 2, 3, 4, dan 5 Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (Bakti) Kominfo 2020-2022. Dalam keterangannya Johnny menyatakan siap diperiksa lagi jika dipanggil penyidik. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Terpopuler: Kejagung Sita Mobil Land Rover Johnny Plate, Harta Kekayaan Perry Warjiyo

Kejagung menyita satu unit mobil Land Rover Type R milik Menkominfo Johnny Plate yang menjadi tersangka kasus dugaan korupsi BTS Bakti.


390 Jamaah Haji Indonesia Kloter Pertama Tiba di Madinah

11 hari lalu

Warga melambaikan tangan pada pesawat Garuda boing 777-300 ER yang membawa 393 jamaah calon haji kloter pertama embarkasi Aceh di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, Aceh, Rabu 24 Mei 2023. Kementerian agama mulai memberangkatkan 3.123 jamaah calon haji kloter pertama dari embarkasi Makassar (UPG), Surabaya (SUB), Solo (SOC), Bekasi (JKS), Pondok Gede (JKG), Batam (BTH), Medan (KNO) dan Aceh (BTJ) dengan tujuan Madinah, Arab Saudi pada 24 Mei 2023. ANTARA FOTO/Irwansyah Putra
390 Jamaah Haji Indonesia Kloter Pertama Tiba di Madinah

Indonesia mengirim calon jamaah haji terbanyak sepanjang sejarah pada 1444 Hijriyah atau 2023 ini. Total ada 229.000 orang.


Ragam Cerita dari Masa Pandemi Covid-19 dalam Buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3

11 hari lalu

Maria Darmaningsih (ketiga dari kiri) bersama Urry Kertopati (kiri) dan S. Dian Andryanto (kanan) dalam peluncuran buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3: Bunga Setaman di Jakarta, Sabtu, 20 Mei 2023 (Istimewa)
Ragam Cerita dari Masa Pandemi Covid-19 dalam Buku Pantang Padam dan Nusantara Berkisah 3

Maria Darmaningsih, orang yang pertama dinyatakan terinfeksi Covid-19 di Indonesia, menulis salah satu cerita di buku ini.