Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Agensi SEVENTEEN akan Laporkan Penguntit yang Coba Masuk ke Kamar Hotel Member

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Grup K-Pop SEVENTEEN. Twitter SEVENTEEN.
Grup K-Pop SEVENTEEN. Twitter SEVENTEEN.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Agensi SEVENTEEN, Pledis Entertainment merilis pernyataan resmi terkait pelanggaran privasi yang saat ini dialami oleh para member grup idola K-pop tersebut. Pledis Entertainment mengungkapkan berbagai hal yang dilakukan oleh para penguntit yang membahayakan dan menggangu kesehatan mental 13 member.

Sebelumnya, Pledis Entertainment telah merilis pedoman tentang keamanan dan privasi untuk para penggemar pada Kamis, 8 Desember 2022 secara terpisah. Agensi mengatakan kalau masih banyak orang yang mengaku sebagai penggemar SEVENTEEN justru tidak menghargai privasi para member.

Berusaha Masuk ke Ruang Pribadi hingga Kamar Hotel

Di Korea sendiri menggunakan istilah Sasaeng untuk menyebut penggemar yang sangat obsesif yang terlibat dalam penguntilan atau perilaku lain termasuk pelanggaran privasi. Sasaeng yang merupakan fans toxic tersebut berusaha memasuki ruang pribadi para member SEVENTEEN ketika mereka tampil di sebuah acara.

"Terlepas dari rilis pemberitahuan sebelumnya, kami masih menyaksikan tanpa izin terus menerus masuk ke ruang pribadi artis selain tempat yang secara resmi diumumkan sebagai aktivitas resmi SEVENTEEN (ruang tamu, hotel, toko rias dan rambut, dll.) Dan pelanggaran privasi artis di dalam zona keamanan bandara," tulis Pledis Entertainment.

Bahkan ada sasaeng yang sampai mencoba masuk ke kamar hotel tempat para member menginap saat menjalani tur konser baru-baru ini. Sasaeng itu juga mengganggu para member saat perjalanan di dalam pesawat.

"Ada kasus pelanggaran privasi yang parah terutama selama tur baru-baru ini, seperti menunggu di hotel artis, mencoba masuk ke kamar hotel, terlalu dekat dengan artis dan mencoba bercakap-cakap selama perjalanan mereka di dalam bandara zona keamanan termasuk di dalam pesawat. Tindakan berulang seperti itu menimbulkan sakit mental bagi para artis," tulis Pledis Entertainment.

Agensi akan Tempuh Jalur Hukum

Lebih lanjut, agensi menyatakan penggemar yang terlibat dalam perilaku pelanggaran privasi tersebut akan secara permanen dilarang berpartisipasi dalam semua aktivitas penggemar yang terkait dengan SEVENTEEN. Agensi juga akan mengambil tindakan hukum terhadap sasaeng tersebut dengan bukti, seperti CCTV.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tidak hanya mereka yang terlibat dalam perilaku seperti itu yang terus-menerus dilarang berpartisipasi dalam semua aktivitas penggemar yang terkait dengan SEVENTEEN tanpa peringatan sebelumnya, tetapi perusahaan kami juga akan mengambil tindakan hukum yang diperlukan terhadap mereka menggunakan bukti yang telah kami kumpulkan melalui rekaman CCTV dan inisiatif pemantauan," tulis agensi.

Ciptakan Industri yang Sehat

Sikap tegas dari Pledis Entertainment ini bertujuan untuk menciptakan hubungan yang sehat antara artis dengan para penggemarnya di industri hiburan. Keselamatan para member menjadi prioritas utama agensi sehingga mereka harus menindak hal-hal yang membuat artis tidak nyaman.

"Kami akan terus berusaha untuk menciptakan budaya penggemar yang sehat dan melindungi keselamatan dan hak artis kami. Kami berjanji bahwa kami akan mengambil tindakan sekuat mungkin untuk setiap tindakan yang melanggar hak-hak mereka. Kami meminta kerja sama penggemar kami. Terima kasih," tulis agensi.

Awal bulan ini, SEVENTEEN berhasil menyelesaikan pertunjukan dome Jepang mereka sebagai bagian dari tur dunia BE THE SUN. Sebelumnya, SEVENTEEN menggelar konser selama dua hari di Indonesia Convention Exhibition atau ICE BSD, Tangerang, Banten pada 24 dan 25 September 2022.

SOOMPI | ALLKPOP

Baca juga: Konser SEVENTEEN Digelar Dua Hari di ICE BSD pada September 2022

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Momen SEVENTEEN Menang Daesang di MAMA Awards 2023 Buat Penggemar Terharu

5 hari lalu

SEVENTEEN di MAMA Awards 2023. Foto: Instagram/@mnet_mama
Momen SEVENTEEN Menang Daesang di MAMA Awards 2023 Buat Penggemar Terharu

SEVENTEEN membawa pulang 4 piala MAMA Awards 2023, termasuk Daesang kategori Album of The Year untuk FML.


SEVENTEEN, NewJeans, dan Stray Kids akan Tampil di Golden Disc Awards 2024 Jakarta

6 hari lalu

SEVENTEEN, NewJeans, dan Stray Kids akan tampil di Golden Disc Awards ke-38 di Jakarta International Stadium, pada 6 Januari 2024. Foto: Instagram/@nicevents.id
SEVENTEEN, NewJeans, dan Stray Kids akan Tampil di Golden Disc Awards 2024 Jakarta

SEVENTEEN, NewJeans, dan Stray Kids menjadi line up fase pertama Golden Disc Awards ke-38 di Jakarta pada 6 Januari 2024.


Deretan Prestasi Ciamik SEVENTEEN

12 hari lalu

SEVENTEEN Power of Love: The Movie tayang di Vidio pada Senin, 13 November 2023. Dok. Vidio
Deretan Prestasi Ciamik SEVENTEEN

SEVENTEEN memenangkan aneka penghargaan bergengsi di industri musik di antaranya Seoul Music Awards, Mnet Asian Music Awards (MAMA) dan lainnya.


Inilah Profil Singkat 13 Member SEVENTEEN

12 hari lalu

Konsep foto mini album Seventeenth Heaven SEVENTEEN (Weverse)
Inilah Profil Singkat 13 Member SEVENTEEN

SEVENTEEN, boy band asal Korea Selatan yang beranggotakan 17 orang. Mereka berasal dari gabungan angka 13 member ditambah 3 sub unit ditambah 1 grup.


SEVENTEEN Serukan Pesan Perkuat Suara Anak Muda di Forum UNESCO

19 hari lalu

Konsep foto mini album Seventeenth Heaven SEVENTEEN (Weverse)
SEVENTEEN Serukan Pesan Perkuat Suara Anak Muda di Forum UNESCO

Perwakilan SEVENTEEN Seung Kwan, Jun, Woozi, Mingyu, Joshua, dan Vernon, masing-masing naik ke podium untuk berbagi pengalaman mereka


Film Konser SEVENTEEN Power of Love: The Movie Sedang Tayang di Vidio

21 hari lalu

SEVENTEEN Power of Love: The Movie tayang di Vidio pada Senin, 13 November 2023. Dok. Vidio
Film Konser SEVENTEEN Power of Love: The Movie Sedang Tayang di Vidio

CARAT Indonesia bisa merasakan kembali keajaiban konser SEVENTEEN Power of Love: The Movie yang berdurasi 115 menit.


Album Baru SEVENTEEN Menduduki Posisi No. 2 di Billboard 200

28 hari lalu

Konsep foto mini album Seventeenth Heaven SEVENTEEN (Weverse)
Album Baru SEVENTEEN Menduduki Posisi No. 2 di Billboard 200

Ini bukan pertama kalinya album SEVENTEEN masuk dalam Billboard


Profil Kris Wu yang Melangkahi 33 Tahun

28 hari lalu

Kris Wu. Foto: Instagram/@kriswu.
Profil Kris Wu yang Melangkahi 33 Tahun

Meskipun Kris Wu meninggalkan EXO pada tahun 2014, dia telah mencapai kesuksesan sebagai penyanyi, aktor, dan model di industri hiburan internasional.


Mengenal The8, Lead Dancer Grup Seventeen

28 hari lalu

The8 SEVENTEEN. Foto: Instagram/@xuminghao_o
Mengenal The8, Lead Dancer Grup Seventeen

Xu Minghao atau The8 lead dancer dan vokalis grup Seventeen


Perempuan yang Menguntit V BTS Ditangkap Polisi, Bawa Surat Permohonan Nikah

39 hari lalu

V BTS. (Instagram/@bts.bighitofficial)
Perempuan yang Menguntit V BTS Ditangkap Polisi, Bawa Surat Permohonan Nikah

Perempuan yang menguntit V BTS sampai ke lift apartemen sempat kabur dan meninggalkan surat permohonan nikah hendak diberikannya.