Tasyakuran Pernikahan Kaesang Pangarep - Erina Gudono Dimeriahkan Seniman dan Grup Musik Lokal Lintas Genre

Reporter

Editor

Marvela

Mengusung adat Bali, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep kembali mengunggah potret prewedding/Foto: Instagram/Erina Gudono
Mengusung adat Bali, Erina Gudono dan Kaesang Pangarep kembali mengunggah potret prewedding/Foto: Instagram/Erina Gudono

TEMPO.CO, Solo - Acara ngunduh mantu atau tasyakuran dalam rangkaian pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Solo, Ahad, 11 Desember 2022, akan dimeriahkan oleh penampilan para seniman dan sejumlah grup musik dengan berbagai genre.

Libatkan Banyak Seniman Lokal

Namun dipastikan semua penyaji itu berasal dari lokal Kota Solo. Hal itu disampaikan kakak sulung Kaesang, Gibran Rakabuming Raka, selaku salah satu juru bicara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Gibran menyebutkan hampir semua jenis pentas seni ada seperti musik dan tarian. "Semua ada, musik, tarian, dan lainnya, dengan berbagai genre," kata Gibran kepada awak media di Balai Kota Solo, Senin, 5 Desember 2022.

Tak Ada Artis Ibu Kota

Saat ditanya adakah artis Ibu Kota yang akan dihadirkan dalam pentas seni atau konser itu, Gibran menyatakan pihak panitia hanya melibatkan seniman-seniman atau grup musik lokal Solo.

"Seniman, artis Ibu Kota, kayanya tidak ada. Lha seng duwe gawe kan wong (yang punya hajat kan orang) Solo jadi mungkin yang terlibat orang-orang Solo semua," ucapnya.

Lebih lanjut Gibran menjelaskan pementasan para seniman dan grup musik itu akan berlokasi di Jalan Slamet Riyadi Solo. Mereka tersebar di sembilan titik di sepanjang rute yang dilalui kirab rombongan pengantin Kaesang-Erina dan keluarga.

Presiden Joko Widodo memberikan keterangan kepada wartawan usai menghadiri rapat persiapan pernikahan putra bungsunya Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono di Ndalem Wuryaningratan Danar Hadi, Solo, Jawa Tengah, Minggu, 4 Desember 2022. Rapat tersebut untuk memastikan kesiapan keluarga dan panitia menjelang pernikahan putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

Permintaan Maaf Jokowi

Sebelumnya, Jokowi telah meminta maaf jika rangkaian acara pernikahan yang akan digelar di Yogyakarta dan Surakarta itu, masing-masing pada Sabtu-Ahad, 10-11 Desember 2022, sampai mengganggu aktivitas warga.

"Saya ingin mohon maaf yang sebesar-besarnya kepada masyarakat, baik yang di Yogya maupun yang di Solo, atas pernikahan Kaesang dan Erina, apabila nantinya di dalam acara tersebut, mengganggu perjalanan atau menganggu lalu lintas yang ada," ucap Jokowi saat bertemu awak media di sela-sela rapat persiapan terakhir atau kumbokarnan pernikahan Kaesang dan Erina yang digelar di Ndalem Wuryaningratan Solo, Ahad, 4 Desember 2022.

Upacara Siraman Hanya Dihadiri Keluarga Inti

Sementara itu, prosesi siraman yang menjadi bagian dari rangkaian adat Jawa dalam pernikahan Kaesang Pangarep akan dilaksanakan di kediaman Jokowi di Solo pada Jumat, 9 Desember 2022 sekitar pukul 9.00 WIB. Dalam acara tersebut, hanya akan dihadiri keluarga inti dan tidak ada pihak luar yang diundang.

Pemilik Wedding Organizer (WO) Pengantin Production, Dani Wigung mengungkapkan secara umum pernikahan Kaesang dan Erina menerapkan konsep elegan, sederhana, tapi tetap anggun. "Alhamdulilah untuk persiapan (pernikahan Kaesang dan Erina) di Yogyakarta saat ini sudah berjalan sekitar 40 persen dan rangkaian adat nanti juga akan dilaksanakan di sana (Yogyakarta)," ujar Dani saat ditemui awak media di Ndalem Wuryoningratan, The House of Danar Hadi Solo, seusai acara kumbokarnan pernikahan Kaesang dan Erina, Ahad, 4 Desember 2022.

SEPTHIA RYANTHIE

Baca juga: Kaesang Pangarep Gelar Siraman di Kediaman Jokowi Jumat Ini, Gibran Belum Pastikan akan Ambil Cuti

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.








Jokowi Singgung Kemacetan Jakarta Sepanjang Hari, Dishub DKI: Tingkat Kepadatan Semakin Tinggi

3 menit lalu

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo saat ditemui di halaman Pendopo Balai Kota DKI Jakarta, Kamis, 30 Maret 2023. Tempo/Mutia Yuantisya
Jokowi Singgung Kemacetan Jakarta Sepanjang Hari, Dishub DKI: Tingkat Kepadatan Semakin Tinggi

Dishub DKI mencatat tingkat kemacetan Jakarta semakin tinggi. Hal ini merespons pernyataan Presiden Jokowi soal Jakarta macet sepanjang hari.


Jokowi Sadar Target Cadangan Beras Pemerintah 2,4 Juta Ton Bisa Gagal

30 menit lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat meninjau stok beras di Gudang Bulog, Perum Bulog Divre DKI Jakarta, Kamis 10 Januari 2019. Presiden menegaskan peninjauan untuk memastikan stok beras aman. Agar tidak terjadi spekulasi harga beras di pasar. TEMPO/Subekti.
Jokowi Sadar Target Cadangan Beras Pemerintah 2,4 Juta Ton Bisa Gagal

Di Maros misalnya, Jokowi menyebut sejumlah lahan telah terendam banjir yang berpengaruh ke hasil panen beras.


Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pendemo Tolak Timnas Israel: Jujur Kami Bukan Tolak Pildun

54 menit lalu

Ratusan massa Front Persaudaraan Islam (FPI) menggelar demo di Patung Kuda Arjuna Wijaya tolak Israel ikut pertandingan sepakbola Piala Dunia U-20 Jakarta Pusat, Senin, 20 Maret 2023. Desty Luthfiani/TEMPO
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pendemo Tolak Timnas Israel: Jujur Kami Bukan Tolak Pildun

Pendemo yang menolak kedatangan timnas Israel ke Indonesia mengaku tak menolak perhelatan Piala Dunia U-20.


Jokowi Soal Dukungan Pasar Induk Beras Sulsel: Rencana Ada, Baru Saya Ngomong

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo berbincang dengan pedagang saat melakukan kunjungan di Pasar Terong, Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu, 29 Maret 2023. Dalam kunjungannya di Sulsel Presiden meninjau sejumlah lokasi di daerah itu dan meresmikan pengoperasian Kereta Api Makassar-Parepare untuk rute Maros-Barru serta membagikan paket sembako kepada pedagang dan warga setempat. ANTARA FOTO/Arnas Padda
Jokowi Soal Dukungan Pasar Induk Beras Sulsel: Rencana Ada, Baru Saya Ngomong

Jokowi mengaku belum bisa menyampaikan dukungan apa yang bisa diberikan pemerintah pusat untuk pendirian fasilitas pasar induk beras di Maros, Sulsel.


Jokowi Cek Panen Beras di Maros Sulsel, Berharap Segera Masuk Pasar

1 jam lalu

Presiden Joko Widodo memeriksa beras saat inspeksi mendadak ke Gudang Bulog di Kelapa Gading, Jakarta Utara, 18 Maret 2020. Foto: BPMI Setpres
Jokowi Cek Panen Beras di Maros Sulsel, Berharap Segera Masuk Pasar

Jokowi berharap hasil panen beras di Sulawesi Selatan bisa melebihi target, sehingga bisa dibawa ke provinsi lainnya yang membutuhkan.


Beda dengan Gibran, Ganjar-Koster Riuh di Medsos Soal Piala Dunia U-20

2 jam lalu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka mengenakan jaket hitam berlogo Piala Dunia U-20 saat menghadiri rapat paripurna di Gedung DPRD Solo, Rabu, 29 Maret 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Beda dengan Gibran, Ganjar-Koster Riuh di Medsos Soal Piala Dunia U-20

Berbeda dengan Gibran, nama Ganjar dan Koster riuh di medsos. Warganet menyesalkan keduanya usai Indonesia gagal sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.


Pemotor Terobos Konvoi Mobil Presiden, Jokowi Minta Tak Perlu Ditahan

2 jam lalu

Presiden Joko Widodo memerintahkan personel Paspampres untuk memberikan bingkisan kepada santri saat meninjau vaksinasi COVID-19 di Pesantren Istiqamatuddin Darul Muarif Desa Lambro Bileu, Kuta Baro, Aceh Besar, Aceh, Kamis 16 September 2021. Dalam kunjungan tersebut Presiden Joko Widodo menyaksikan secara langsung pelaksanaan vaksinasi yang dilakukan secara jemput bola atau dari rumah ke rumah sehingga dapat mempercepat vaksinasi COVID-19. ANTARA FOTO/Syifa Yulinnas
Pemotor Terobos Konvoi Mobil Presiden, Jokowi Minta Tak Perlu Ditahan

Rombongan Jokowi kemudian berhenti Jalan G. Bawakaraeng. Setelah tiba, Jokowi menyapa masyarakat dan pedagang yang telah menunggunya di pasar itu.


Jokowi Sentil Jakarta Siang Malam Macet, Anak Buah Heru Budi: Kami Menyusun Strategi

2 jam lalu

Kemacetan arus lalu lintas di kawasan Kuningan, Jakarta, Rabu, 1 Maret 2023.  Untuk lingkup Asia Tenggara, Jakarta menempati posisi kedua dalam daftar TomTom Traffic Index, di bawah Kota Manila . TEMPO/Subekti
Jokowi Sentil Jakarta Siang Malam Macet, Anak Buah Heru Budi: Kami Menyusun Strategi

Syafrin Liputo mengatakan DKI Jakarta terus berupaya menangani permasalahan transportasi secara komperhensif sesuai arahan Heru Budi Hartono.


Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Begini Reaksi Gibran

2 jam lalu

Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka memberi tanggapan terkait dibatalkannya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, di Balai Kota Solo, Kamis, 30 Maret 2023. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Begini Reaksi Gibran

Gibran memastikan bahwa renovasi yang dilakukan di Stadion Manahan akan tetap berjalan meski Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.


Jokowi Segera Surati DPR untuk Kebut Pembahasan RUU PPRT

2 jam lalu

Sejumlah Pekerja Rumah Tangga (PRT) dan aktivis bersorak-sorai gembira usai RUU PPRT disahkan menjadi usul inisiatif DPR RI dalam Rapat Paripurna ke-19 masa persidangan IV tahun 2022-2023 di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Maret 2023. TEMPO/M Taufan Rengganis
Jokowi Segera Surati DPR untuk Kebut Pembahasan RUU PPRT

Sembari menunggu pembahasan di DPR, Moeldoko menyebut pemerintah juga menata ulang Daftar Inventaris Masalah RUU PPRT.