Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Raffi Ahmad dan Keluarga Tiba di Qatar, Siap Nonton Piala Dunia 2022

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan dua anaknya tiba di Qatar untuk menyaksikan Piala Dunia 2022. Foto: Instagram/@raffinagita1717
Raffi Ahmad, Nagita Slavina, dan dua anaknya tiba di Qatar untuk menyaksikan Piala Dunia 2022. Foto: Instagram/@raffinagita1717
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Raffi Ahmad memboyong keluarganya berangkat ke Qatar untuk menonton Piala Dunia 2022 secara langsung. Raffi bersama istrinya, Nagita Slavina serta dua putra mereka, Rafathar dan Rayyanza berangkat pada Minggu pagi, 20 November 2022.

Dalam unggahan Raffi satu jam yang lalu, mereka sudah tiba di Bandara Internasional Hamad, Doha, Qatar. Raffi membagikan potret keluarganya dengan logo resmi Piala Dunia 2022. "Let's Rock And Roll QATAR!!! World Cup 2022. Are You Ready???" tulis Raffi dalam keterangan foto.

Selain keluarga dan rombongan timnya, pemilik klub sepak bola RANS Nusantara FC ini juga berangkat bersama bos grup EMTEK (Elang Mahkota Teknologi) atau Direktur Program SCM (Surya Citra Media) yang menaungi SCTV dan Indosiar, Harsiwi Achmad. EMTEK menjadi pemegang hak siar untuk gelaran Piala Dunia 2022 di Indonesia.

"Woohoo.. Siap nonton FIFA WORLD CUP QATAR 2022 bareng Aa Rafathar dan Cipung @raffinagita1717,"' tulis Harsiwi Achmad di Instagram pribadinya satu jam yang lalu.

Upacara pembukaan Piala Dunia 2022 akan digelar malam ini, Minggu, 20 November 2022 pukul 21.40 WIB di Stadion Al Bayt, Al Khor, sekira 50 km dari Doha. Sederet musisi ternama akan tampil memeriahkan acara pembukaan ini.

Idola K-pop, Jungkook BTS akan membawakan salah satu soundtrack resmi Piala Dunia 2022 berjudul Dreamers bersama penyanyi Qatar, Fahad Al-Kubaisi, untuk pertama kalinya. Lagu tersebut baru dirilis beberapa jam menjelang upacara pembukaan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tema upacara pembukaan Piala Dunia 2022 adalah pertemuan untuk seluruh umat manusia, menjembatani perbedaan melalui kemanusiaan, rasa hormat dan inklusi, kata FIFA dalam sebuah pernyataan, "Sepak bola memungkinkan kita untuk bersatu sebagai satu suku, dan Bumi adalah tenda tempat kita semua hidup."

Rangkaian pembukaan Piala Dunia 2022 dijadwalkan akan menyajikan tujuh program yang menampilkan atraksi tradisional Qatar maupun budaya dunia, termasuk mewakili 32 negara yang bakal berlaga di pesta sepak bola sejagat ini.

Baca juga: Jungkook BTS Antusias Bawakan Lagu Dreamers di Pembukaan Piala Dunia 2022

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

2 hari lalu

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Kiky Saputri, dan Muhammad Khairi. Foto: Instagram/@kikysaputri
Kesal Video dengan Nagita Slavina Dipotong, Kiky Saputri Singgung Film Budi Pekerti

Kiky Saputri ramai dikritik netizen karena menyebut nama Ayu Ting Ting di depan Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.


Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

6 hari lalu

Legenda sepak bola Jerman, Bernd Holzenbein. FIFA
Legenda Sepak Bola Jerman dan Klub Eintracht Frankfurt, Bernd Holzenbein Meninggal di Usia 78 Tahun

Bernd Holzenbein menjadi bagian dari generasi emas sepak bola Jerman yang menjadi juara Piala Dunia 1974.


Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

7 hari lalu

Pemain Bayer Leverkusen Granit Xhaka berselebrasi. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Dipertahankan Bayer Leverkusen, Simak Profil Granit Xhaka

Direktur olahraga Bayer Leverkusen Simon Rolfes memastikan Florian Wirtz dan Granit Xhaka akan bertahan di klub itu


Lewat Unggahan Foto dan Video, Raffi Ahmad Isyaratkan Lily Anaknya Ketiga: Hadiah Tuhan

10 hari lalu

Keluarga Raffi AHmad. Foto: Instagram.
Lewat Unggahan Foto dan Video, Raffi Ahmad Isyaratkan Lily Anaknya Ketiga: Hadiah Tuhan

Raffi Ahmad saat memperkenalkan bayi perempuan, mengatakan ia yang memberikan nama Lily.


Nagita Slavina Perkenalkan Bayi Perempuan, Jadi Adiknya Rayyanza?

10 hari lalu

Nagita Slavina memperkenalkan bayi Lily. Foto: Instagram.
Nagita Slavina Perkenalkan Bayi Perempuan, Jadi Adiknya Rayyanza?

Nagita Slavina belum menjelaskan tentang bayi perempuan itu, namun banyak spekulasi bermunculan bahwa dia akan menjadi adik Rayyanza.


Raffi Ahmad Tampil dengan Seragam Earth Tone dan Mint di Hari Raya Idul Fitri

13 hari lalu

Raffi Ahmad dan keluarga merayakan Lebaran 2024/Instagram-@raffinagita1717
Raffi Ahmad Tampil dengan Seragam Earth Tone dan Mint di Hari Raya Idul Fitri

Aktris Raffi Ahmad dan keluarga merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445/2024 mengenakan seragam dengan nuansa earth tone dan mint.


Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan Malam Takbiran Bersama Prabowo

14 hari lalu

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina merayakan malam takbiran Idul Fitri bersama Prabowo Subianto, Titiek Soeharto, dan Didit Prabowo, Selasa, 9 April 2024. Foto: Instagram/@raffinagita1717
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Rayakan Malam Takbiran Bersama Prabowo

Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mengajak anak-anaknya merayakan malam takbiran di kediaman Prabowo.


Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

27 hari lalu

Park Hang-seo juga pernah membawa timnas Vietnam meraih medali emas pada ajang SEA Games 2020. Pada laga final, Vietnam berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor 3-0. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay
Beri Sinyal Kembali Latih Timnas Vietnam, Ini Profil Park Hang-seo

Park Hang-seo beri sinyal akan kembali latih timnas Vietnam, setelah digilas timnas Indonesia di penyisihan Piala Dunia lalu.


Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

32 hari lalu

 Pelatih Argentina Lionel Scaloni. REUTERS/Hannah Mckay
Timnas Argentina vs El Salvador Sabtu Pagi WIB, Simak Masa Depan Pelatih Lionel Scaloni

Menjelang laga timnas Argentina vs El Salvador, pelatih Lionel Scaloni menguraikan pernyataan yang diungkapkannya pada November 2023.


Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

48 hari lalu

Pemain Timnas Arab Saudi, Ali Al-Bulayhi. REUTERS/Ibraheem Al Omari
Arab Saudi Ajukan Diri sebagai Calon Tuan Rumah Piala Dunia 2034, Usung Tema Growing Together

Jika resmi menjadi tuan rumah Piala Dunia 2034, Arab Saudi mengusung slogan Growing Together.