Dalam 3 Jam, Windah Basudara Kumpulkan Rp300 Juta untuk Rahmat

Youtuber Brando Franco Windah atau Windah Basudara menggelar siaran langsung selama tiga jam untuk mengumpulkan donasi pendidikan bagi Rahmat alias Amat
Youtuber Brando Franco Windah atau Windah Basudara menggelar siaran langsung selama tiga jam untuk mengumpulkan donasi pendidikan bagi Rahmat alias Amat "Okky Boy" bocah yang viral di media sosial, Selasa, 11 Oktober 2022. Rahmat diketahui termasuk anak berkebutuhan khusus dan putus sekolah. Foto: YouTube/Windah Basudara

TEMPO.CO, Jakarta - YouTuber Brando Franco Windah atau Windah Basudara menggelar siaran langsung di channel-nya untuk menggalang dana bagi Rahmat, bocah yang viral disebut Okky Boy. Selama tiga jam bersiaran, Brando sukses mengumpulkan lebih dari Rp 300 juta yang bakal digunakan untuk biaya sekolah Rahmat.

Rahmat turut hadir dalam siaran langsung tersebut. Keduanya mengenakan kaos yang sama bergambar tokoh kartun dari Bugs Bunny. Windah menyebut acara penggalangan dana ini murni untuk pendidikan Rahmat dan anak-anak lain yang membutuhkan.

Charity ini murni untuk pendidikan Rahmat dan anak-anak lain yang membutuhkan. Aku berharap kalian gak subscribe channel ini karena konten charity” kata Brando melalui akun YouTube-nya, Selasa, 11 Oktober 2022.

Rahmat alias Okky Boy viral di berbagai platform media sosial melalui video yang menampilkan ekspresi kebingungannya saat ditanya oleh seseorang. Julukan Okky Boy disematkan karena Rahmat kerap mengenakan kaos merah bertuliskan Okky.

Brando menjelaskan, Rahmat memiliki keluarga yang mengurusnya. Kendati demikian, ia menyebut saat ini kondisi ekonomi di keluarga Rahmat sedang sulit dan tidak mampu menutupi biaya sekolahnya.

“Sebenarnya Rahmat ada yang jaga, ada yang ngurus. Tapi saat ini lagi sulit untuk bisa cover biaya bersekolah. Gue gak mau kalian semua donate karena kasihan. Kalian bisa donasi atas rasa terhibur karena Rahmat lucu, gemoy, dan agar mencapai mimpinya untuk sekolah,” kata dia.

Dalam siaran langsung tersebut, Rahmat dan Windah nampak bermain game balap mobil, Tekken, dan Grand Theft Auto (GTA). Suara “kring” terus berdenting sebagai tanda seseorang sedang berdonasi.

Total donasi yang terkumpul hingga siaran berakhir sejumlah Rp 335.989.107. Rahmat yang bercita-cita sebagai polisi ini kemudian mengucapkan terima kasih kepada para donatur.

“Teman-teman yang sudah nonton saya terima kasih, yang sudah bantu. Terima kasih yang sudah donasi saya. Semoga banyak rejekinya kakak, amin,” kata Rahmat.

Pengumpulan Donasi Dibuka juga Via Kitabisa

Ajakan ikut berdonasi untuk rahmat juga muncul di situs Kitabisa.com. Kampanye ini dibuat oleh pengguna bernama Donny Ramadhan. “Donasi yang terkumpul akan digunakan untuk biaya pendidikan, kebutuhan Amat okkyboy dan untuk membantu anak-anak putus sekolah lainnya.

Dalam pengantarnya Donny menjelaskan jika Rahmat berusia 11 tahun dan tinggal di Kota Bau-Bau, Sulawesi Tenggara. Ia memiliki dua orang adik dan tinggal di rumah kosan Bersama bibi dan pamannya. “Ibunya seorang TKW di Malaysia dan Amat tidak pernah bertemu dengan ayahnya sejak lahir,” tulis Donny.

Menurut info keluarga, Rahmat sudah putus sekolah sejak kelas 2 SD karena ia mengalami keterbatasan intelegensi dan digolongkan anak berkebutuhan khusus (ABK). Amat mengalami keterlambatan dalam menangkap pelajaran atau lambat belajar.

Dalam siarannya Bersama Windah Basudara, terungkap pula jika Rahmat kerap di-bully. Hal tersebut yang membuat Rahmat enggan dan takut untuk bersekolah.

“Umumnya biaya untuk masuk SLB (sekolah luar biasa) tidaklah murah. Dengan kita membantu Amat, harapannya juga banyak anak-anak putus sekolah lainnya dapat melanjutkan pendidikanya Kembali,” kata Donny.

 

Baca juga: Baim Wong dan Paula Verhoeven Disomasi Atas Video Prank Laporan Palsu KDRT ke Polisi

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.








Terpopuler: Sri Mulyani Jelaskan Foto Viral di Apron Bandara, Larangan Buka Bersama Dipertanyakan

19 menit lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (tengah) mengecek persiapan Asian Games 2018 di Terminal 3 Bandara Soekarno - Hatta, Tangerang, Senin, 13 Agustus 2018. Sri Mulyani menekankan kepada petugas mengenai pentingnya memberikan layanan yang terbaik saat Asian Games berlangsung. Tempo/Hendartyo Hanggi
Terpopuler: Sri Mulyani Jelaskan Foto Viral di Apron Bandara, Larangan Buka Bersama Dipertanyakan

Berita terpopuler ekonomi kemarin dimulai dari Sri Mulyani Indrawati buka suara soal fotonya viral menggunakan mobil Alphard yang masuk Bandara.


Sri Mulyani soal Fotonya di Apron Bandara Viral: Itu Protokol yang Diberikan kepada Saya

10 jam lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berbicara dengan petugas saat mengecek persiapan Asian Games 2018 di Terminal 3 Bandara Soekarno - Hatta, Tangerang, Senin, 13 Agustus 2018. Tempo/Hendartyo Hanggi
Sri Mulyani soal Fotonya di Apron Bandara Viral: Itu Protokol yang Diberikan kepada Saya

Sri Mulyani buka suara soal fotonya yang viral menggunakan mobil Alphard yang masuk ke salah satu apron (tempat pesawat parkir) Bandara Internasional Soekarno-Hatta.


Viral Tawuran di Kebon Pala, Warga dan Polisi Sepakat Tidak Ada Kegiatan Bangunkan Sahur Lintas RW

1 hari lalu

Ilustrasi tawuran. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
Viral Tawuran di Kebon Pala, Warga dan Polisi Sepakat Tidak Ada Kegiatan Bangunkan Sahur Lintas RW

Berawal dari saling ejek, tawuran remaja menjelang sahur itu juga diwarnai pelemparan batu dan botol kaca.


3 Cara Cek Penghasilan TikTok untuk Konten Kreator

2 hari lalu

Ilustrasi TikTok. REUTERS/Dado Ruvic/Illustration
3 Cara Cek Penghasilan TikTok untuk Konten Kreator

Para konten kreator TikTok bisa mendapatkan penghasilan dari video yang mereka buat dan bagikan. Lantas, bagaimana cara cek penghasilan di TikTok?


Pejabat hingga Pegawai Bea Cukai Ramai Jadi Sorotan, Begini Sejarah Berdirinya Institusi Kepabeanan di RI

2 hari lalu

Ilustrasi Bea dan Cukai . TEMPO/Dhemas Reviyanto
Pejabat hingga Pegawai Bea Cukai Ramai Jadi Sorotan, Begini Sejarah Berdirinya Institusi Kepabeanan di RI

Belakangan ini Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan tengah jadi sorotan publik. Seperti apa sejarah berdirinya institusi kepabenan di RI tersebut?


Viral 3 Bocah hendak Tawuran Ditangkap di Pamulang, Polisi: Baru Kumpul

3 hari lalu

Ilustrasi tawuran/perkelahian penganiayaan. Shutterstock
Viral 3 Bocah hendak Tawuran Ditangkap di Pamulang, Polisi: Baru Kumpul

Kapolsek Pamulang Kompol Fiernando Ardiansyah mengatakan tiga remaja yang diciduk itu belum sempat tawuran seperti yang viral di media sosial.


Kronologi Pegawai Bea Cukai Viral Usai Komentari Curhat Warganet Soal Pajak hingga Direspons Stafsus Sri Mulyani

3 hari lalu

Ilustrasi petugas Bea Cukai memeriksa penumpang di bandara. Dok. Bea Cukai
Kronologi Pegawai Bea Cukai Viral Usai Komentari Curhat Warganet Soal Pajak hingga Direspons Stafsus Sri Mulyani

Seorang pegawai Ditjen Bea Cukai Kemenkeu Widy Heriyanto viral di media sosial karena komentarnya terhadap curhatan warganet yang dinilai tak pantas.


Bos Super Air Jet Minta Maaf karena AC Mati di Ketinggian 30 Ribu Kaki, Begini Cerita Penumpang yang Kepanasan

4 hari lalu

Kru maskapai Super Air Jet merapikan bagasi penumpang sebelum melakukan penerbangan Jakarta - Batam di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Selasa 17 Agustus 2021. Super Air Jet di hari kemerdekaan resmi terbang berjadwal di Indonesia dengan menggunakan pesawat Airbus 320 yang nantinya akan melayani enam rute penerbangan domestik yakni Jakarta, Medan, Palembang, Batam, Pontianak dan Palembang. ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal
Bos Super Air Jet Minta Maaf karena AC Mati di Ketinggian 30 Ribu Kaki, Begini Cerita Penumpang yang Kepanasan

Salah satu penumpang Super Air Jet membagikan pengalamannya yang tak menyenangkan yakni AC pesawat itu mati saat penerbangan dari Bali ke Jakarta.


Alva Gelar Test Ride Motor Listrik Sambil Berdonasi di Bulan Ramadan

4 hari lalu

Pengunjung tengah melihat motor listrik merek Alva di Showroom kawasan SCBD, Jakarta, Senin, 30 Januari 2022. Menko Marives Luhut Binsar Pandjaitan memastikan aturan subsidi motor listrik Rp7 juta akan diluncurkan awal Februari. Tempo/Tony Hartawan
Alva Gelar Test Ride Motor Listrik Sambil Berdonasi di Bulan Ramadan

PT. Ilectra Motor Group (IMG), melalui merek Alva, akan menyelenggarakan kegiatan test ride motor listrik di bulan Ramadan.


Viral Warga Garut Protes Jalan Rusak, Ridwan Kamil: Maaf, Selama Covid Anggaran Infrastruktur ...

6 hari lalu

 Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Daerah Penghasil Migas dan Energi Terbarukan (ADPMET) Memberikan Keynote Speech Acara Forum group discussion media gathering SKK Migas di Holiday Inn Bandung Pasteur, Kota Bandung, Senin (3/10/2022). (Angga/Biro Adpim)
Viral Warga Garut Protes Jalan Rusak, Ridwan Kamil: Maaf, Selama Covid Anggaran Infrastruktur ...

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku maklum dengan protes warga yang ditujukan pada dirinya gara-gara jalan rusak.