"

Dream Theater Menggebrak Solo, Lima Personel Tampil Prima Puaskan Ribuan Pecinta Musik Metal

Penampilan grup musik Dream Theater saat tampil pada konser
Penampilan grup musik Dream Theater saat tampil pada konser "Top Of The World Tour" di Halaman Parkir Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 10 Agustus 2022. Dream Theater menggelar konser selama dua jam membawakan lagu dari koleksi album terbaru mereka "A View From The Top Of The World". TEMPO TV/Abul Ala Maududi

TEMPO.CO, Surakarta - Grup band legendaris asal Amerika Serikat, Dream Theater, sukses menggebrak Kota Solo lewat aksi panggung mereka dalam konser yang dihelat di area parkir Stadion Manahan Solo, Rabu, 10 Agustus 2022 malam. Menjelang dimulainya konser, penonton menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang diiringi petikan gitar oleh gitaris Gigi, Dewa Budjana. 

 
Tanpa band pembuka, para personel Dream Theater langsung naik ke panggung untuk membawakan sederet lagu mereka.  The Alien menjadi lagu pembuka saat konser grup band beraliran progresif metal ini dimulai tepat pukul 20.00 WIB. 
 
Meski terbilang sudah berumur, masing-masing personel Dream Theater, yaitu James Labrie sang vokalis, John Myung pada bass, John Petrucci pada gitar, Jordan Rudess pada keyboard, dan Mike Mangini sang penggebuk drum, mampu tampil prima.  
Hal itu mereka buktikan dengan menggeber langsung tiga lagu berikutnya secara berturut-turut, yaitu 6.00, Awaken the Master, dan Bridges in The Sky
 
Dihelat di panggung seluas 30x18 meter yang dilengkapi lighting dan sound system berkekuatan 120 ribu Watt, menambah kesan megah penyelenggaraan konser akbar itu. Terdapat satu layar LED raksasa sebagai backdrop panggung dan dua layar LED di kanan dan kiri panggung yang menampilkan gambar animasi dan ilustrasi selama para personel Dream Theater itu beraksi. 
Penonton menyaksikan penampilan grup musik Dream Theater saat tampil pada konser "Top Of The World Tour" di Halaman Parkir Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu, 10 Agustus 2022. Dream Theater menggelar konser selama dua jam membawakan lagu dari koleksi album terbaru mereka "A View From The Top Of The World". TEMPO TV/Abul Ala Maududi
 
Ribuan penonton yang memadati area parkir Stadion Manahan Solo malam itu pun ikut terhanyut dalam suasana saat mendengarkan lagu-lagu yang dibawakan Dream Theater malam itu. Tak jarang para penonton ikut bernyanyi mengikuti suara sang vokalis dan alunan musik yang dimainkan. 
 
Lagu keempat, Endless Sacrifice yang tergolong sebagai lagu paling populer dari Dream Theater, mampu membuat suasana semakin panas. Penonton pun tak ragu untuk ikut berjingkrak mengikuti dentuman musik metal yang dimainkan. "Solo! Malam ini sangat luar biasa!" seru James Labrie menyapa penonton yang berjejal di depan panggung.
 
Para personel Dream Theater itu sempat mengambil jeda untuk istirahat selama sekitar 30 menit. Sesi berikutnya, mereka melanjutkan aksi panggung mereka dengan membawakan sejumlah lagu yang berjudul Bridges in The Sky, Invisible Monster, About to Crash, The Ministry of Lost Souls, A View From The Top of The World, dan The Count of Tuscany.
 
SEPTHIA RYANTHIE
 







FIFA Lakukan Pengecekan Terakhir Kesiapan Stadion Manahan Solo sebelum Piala Dunia U-20 2023

7 jam lalu

Tim FIFA saat melakukan pengecekan arus tempat parkir persiapan Piala Dunia U-20, di halaman Parkir Stadion Manahan Solo, Jateng ,Sabtu, 25 Maret 2023. ANTARA/Bambang Dwi Marwoto.
FIFA Lakukan Pengecekan Terakhir Kesiapan Stadion Manahan Solo sebelum Piala Dunia U-20 2023

FIFA melakukan pengecekan di Stadion Manahan Solo, untuk memastikan persiapan Piala Dunia U-20 di Surakarta, Jawa Tengah, Sabtu, 25 Maret 2023.


Dream Theater Bakal Tampil Lagi di Jakarta, Catat Jadwal dan Tanggal Penjualan Tiket Konsernya

7 hari lalu

Dream Theater. Foto: Instagram Dream Theater.
Dream Theater Bakal Tampil Lagi di Jakarta, Catat Jadwal dan Tanggal Penjualan Tiket Konsernya

Konser Dream Theater itu direncanakan dimulai pada pukul 8 malam waktu setempat di Ecopark Ancol, Jakarta.


Band Gigi Ajak Bernostalgia ke Era 1990-an dalam Konser Free Your Soul Concert

7 hari lalu

Band Gigi menggelar Free Your Soul Concert di Grand Sahid Jaya, Jumat, 17 Maret 2023
Band Gigi Ajak Bernostalgia ke Era 1990-an dalam Konser Free Your Soul Concert

Dengan 29 lagu, band Gigi mengajak penonton kembali album pertama yang rilis 1994 hingga hits religi yang populer pada 2000-an.


Konser Yovie Widianto Bakal Penuh Kejutan, Unik, dan Kolaborasi Eksklusif

12 hari lalu

(kiri ke kanan) Arsy Widianto, Dino Hamid, Yovie Widianto, Mario Ginanjar, Chico Andreas pada konferensi pers
Konser Yovie Widianto Bakal Penuh Kejutan, Unik, dan Kolaborasi Eksklusif

Yovie Widianto mengkonfirmasi adanya beragam penampilan spesial yang hanya akan bisa dilihat di panggung konsernya nanti.


Rayakan Jumlah Streamer Terbanyak, Yovie Widianto Janjikan Konser Akbar Lintas Generasi

12 hari lalu

(kiri ke kanan) Arsy Widianto, Dino Hamid, Yovie Widianto, Mario Ginanjar, Chico Andreas pada konferensi pers
Rayakan Jumlah Streamer Terbanyak, Yovie Widianto Janjikan Konser Akbar Lintas Generasi

Konser Billion Songs Confest merupakan perayaan Yovie Widianto yang lagunya telah didengarkan 1,6 miliar streamer dan menjadi nomor satu di dunia.


Piala Dunia U-20 2023: Ini Catatan Erick Thohir untuk Stadion Manahan Solo

13 hari lalu

Ketum PSSI Erick Thohir meninjau Stasion Manahan Solo yang akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2023. | Tim Media PSSI
Piala Dunia U-20 2023: Ini Catatan Erick Thohir untuk Stadion Manahan Solo

Erick Thohir mengatakan proses renovasi Stadion Manahan, Solo, Piala Dunia U-20 2023, lancar tapi ada beberapa catatan yang harus segera diselesaikan.


Konser Blackpink di GBK, Ini Pesan Sandiaga Uno kepada Penonton

14 hari lalu

Penggemar grup vokal BLACKPINK saat membeli atribut konser di kawasan Parkir Seatan Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 9 Maret 2023. BLACKPINK akan menggelar konser yang bertajuk BLACKPINK World Tour 'Born Pink' pada tanggal 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurut promotor acara, penukaran tiket sudah bisa dilakukan pada 4 -10 Maret 2023 di area Parkir Selatan GBK, Jakarta Selatan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Konser Blackpink di GBK, Ini Pesan Sandiaga Uno kepada Penonton

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyampaikan himbauan kepada masyarakat terkait konser Blackpink di Jakarta.


Polda Metro Turunkan 1.022 Personel Gabungan Jaga Konser Blackpink di GBK

14 hari lalu

Pedagang menjual atribut konser grup vokal BLACKPINK di kawasan Parkir Seatan Senayan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 9 Maret 2023. BLACKPINK akan menggelar konser yang bertajuk BLACKPINK World Tour 'Born Pink' pada tanggal 11 dan 12 Maret 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Menurut promotor acara, penukaran tiket sudah bisa dilakukan pada 4 -10 Maret 2023 di area Parkir Selatan GBK, Jakarta Selatan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Polda Metro Turunkan 1.022 Personel Gabungan Jaga Konser Blackpink di GBK

Polda Metro mengerahkan personel gabungan untuk pengamanan konser Blackpink di GBK yang akan berlangsung hari ini dan besok.


Deep Purple Siap Guncang Solo Bareng God Bless, Masih Ada 1.000 Tiket Konser Bakal Dijual On The Spot

16 hari lalu

Para personel Deep Purple dan God Bless bersama Founder Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi (paling kiri) selaku promotor, menghadiri konferensi pers Konser Deep Purple World Tour 2023 di Hotel Alila Solo, Kamis, 9 Maret 2023.TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Deep Purple Siap Guncang Solo Bareng God Bless, Masih Ada 1.000 Tiket Konser Bakal Dijual On The Spot

Vokalis Deep Purple, Ian Gillan mengungkapkan kegembiraannya bisa sepanggung lagi dengan God Bless di konser setelah 48 tahun.


Bolehkah Stadion Digunakan untuk Perhelatan di Luar Sepak Bola? Ini Kata FIFA

16 hari lalu

Pesepak bola Tim Nasional Indonesia, Egy Maulana Vikri mencoba melewati penjaga gawang Tim Nasional Kamboja, Soksela dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 antara Timnas Indonesia melawan Timnas Kamboja di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat, 23 Desember 2022. Indonesia berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor 2-1. Dua gol Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Bolehkah Stadion Digunakan untuk Perhelatan di Luar Sepak Bola? Ini Kata FIFA

Beberapa kali Stadion Utama Geloran Bung Karno (SUGBK) digunakan sebagai venue perhelatan besar di luar sepak bola. Bagaimana menurut FIFA?