Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

50 Tahun WO Bharata di Senen Jakarta Pusat dari Masa ke Masa

image-gnews
Pemain Wayang Orang Bharata tampil pada pementasan dengan lakon
Pemain Wayang Orang Bharata tampil pada pementasan dengan lakon "Partokromo" di Gedung Pertunjukan Wayang Orang Bharata, Jakarta, Sabtu, 27 Maret 2021. Pertunjukan Wayang Orang Bharata itu disiarkan langsung secara daring (online) sehingga para seniman tersebut masih bisa berkarya selama masa Pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPada Selasa malam, 5 Juli 2022, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan menghadiri pementasan lakon Gatotkaca di Gedung Pertunjukan Wayang Orang atau WO Bharata. Pementasan tersebut diselenggarakan untuk memperingati ulang tahun Wayang Orang Bharata yang ke-50 tahun.

Penyelenggaraan pentas wayang orang ini mengusung tema “Langgengmu adalah Harapanku, Lestarimu adalah Tanggung Jawabku.” Selain itu, lakon Gatotkaca direpresentasikan sebagai unsur kegagahan yang relevan dalam setiap zaman. 

WO Bharata dari Masa ke Masa

Dikutip dari jakarta-tourism.go, komunitas Wayang Orang Bharata telah berdiri sejak tahun 1963. Namun, awalnya paguyuban ini bernama Wayang Wong Panca Murti sebagai sebuah kelompok seni. Gedung pusat paguyuban ini berada di gedung Rialto Theater yang sekarang dinamakan Gedung Wayang Orang Bharata, tepatnya di wilayah Senen, Jakarta Pusat. Meskipun beberapa orang dari paguyuban ini sempat meninggalkan gedung pusat, tetapi sebagiannya memilih untuk tetap berada di sana dan membangung ulang komunitas wayang orang. 

Mereka yang memilih untuk tetap tinggal di gedung itu mengajak salah satu sutradara film ternama kala itu, yakni Djadoeg Djajakusuma untuk bergabung dengan Wayang Orang Bharata. Mereka mengajak Djadoeg Djajakusuma karena pernah bekerjasama dalam suatu pementasan berjudul Bima Kroda pada tahun 1967. Kemudian pada 5 Juli 1972, WO Bharata resmi berdiri sebagai paguyuban sampai hari ini . 

Paguyuban Wayang Orang Bharata (PWOB) menjadi satu dari sedikit paguyuban seni yang ada dan tersisa di Indonesia. Paguyuban ini memiliki lebih dari seratus penari, sinden, dan pengrawit dari berbagai kelompok usia. Biasanya secara rutin setiap akhir pekan, paguyuban ini menampilkan pertunjukan di Gedung Wayang Orang Bharata yang berada di Senen, Jakarta Pusat itu. 

Memang sejak awal Paguyuban Wayang Orang Bharata bersifat sukarela, tanpa adanya penggajian. Dikutip dari kuratorial.dkj.or, pembiayaan untuk penyelenggaraan pentas datang dari penjualan tiket dan subsidi dari pemerintah DKI Jakarta. Selain itu, paguyuban ini juga mendapatkan bantuan dari beberapa donatur dan pihak lainnya. Tidak jarang juga, paguyuban ini mendapatkan bantuan dalam bentuk dokumentasi video dan foto, desain grafis, dan promosi online secara cuma-cuma. 

Harga tiket yang diperjualbelikan untuk menyaksikan pentas Wayang Orang Bharata sekitar  Rp 60.000 untuk kelas VIP (Very Important Person), Rp 50.000 untuk Kelas 1 (pertama), dan Rp 40.000 untuk penonton di balkon. Namun, harga ini bisa mengalami perubahan tergantung pada perekonomian di wilayah DKI Jakarta. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pada tahun 2000-2004, gedung Wayang Orang Bharata direnovasi oleh pemerintah DKI Jakarta. Akibatnya, fasilitas yang berada di gedung ini sampai sekarang masih terawat dengan baik. Selain itu, tata cahaya dan tata suara juga masih sangat layak untuk menunjang pementasan. Panggung megah dalam gedung ini memiliki fasilitas layar running text yang berguna untuk menampilkan teks ketika para tokoh beradegan. 

Setelah melakukan renovasi beberapa tahun silam, kini kembali diberitakan Anies Baswedan bahwa pemerintah DKI Jakarta siap melakukan pemugaran kembali untuk gedung ini pada Agustus 2022 nanti. Pernyataan ini pun diafirmasi oleh ketua Wayang Orang Bharata yang menjabat tahun 2022, Pujo Setyo. 

RACHEL FARAHDIBA R 

Baca: Pertunjukan Wayang Orang Bharata Peringati 50 Tahun Berkarya

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Isi Lengkap Pidato Anies Baswedan dalam Sidang Perdana Perkara Sengketa Pilpres di MK

1 hari lalu

Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan pandangan saat mengikuti Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas permohonan pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) nomor 360/2024 tentang penetapan hasil pemilu di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
Isi Lengkap Pidato Anies Baswedan dalam Sidang Perdana Perkara Sengketa Pilpres di MK

Anies Baswedan berharap Hakim Konstitusi dapat memutus perkara sengketa hasil Pilpres 2024 dengan seadil-adilnya.


Hari Ini MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pilpres 2024, Begini Jadwal dan Agendanya

1 hari lalu

Ketua Mahkamah Konstitusi Suhartoyo saat memimpin Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas permohonan pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) nomor 360/2024 tentang penetapan hasil pemilu di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
Hari Ini MK Mulai Gelar Sidang Sengketa Pilpres 2024, Begini Jadwal dan Agendanya

Berdasarkan jadwal yang dibagikan di laman resmi MK, sidang pemeriksaan pendahuluan sengketa Pilpres 2024 terbagi dalam dua sesi.


Kata Peneliti Soal Peluang Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

1 hari lalu

Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan pandangan saat mengikuti Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas permohonan pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) nomor 360/2024 tentang penetapan hasil pemilu di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
Kata Peneliti Soal Peluang Anies Baswedan di Pilkada Jakarta

Pengamat politik menilai, Anies Baswedan harus berhati-hati jika maju ke kontestasi Pilgub DKI Jakarta 2024.


Alasan Hotman Paris Sebut Surat Permohonan Tim Hukum Anies-Muhaimin Cuma Ngoceh dan Cengeng

1 hari lalu

Presenter Raffi Ahmad bersama pengacaranya Hotman Paris dan rekanya, Roffi saat memberikan keterangan soal tudingan National Corruption Wach (NCW) kasus pencucian uang, Menteng, Jakarta, Senin, 5 Februari 2024. Dalam keteranganya Raffi membantah tudingan Ketua Umum NCW Hanifa Sutrisna atas tudingan pencucian uang senilai ratusan miliar tersebut, Pihak Raffi juga mengundang Hanifa NCW untuk membuktikan kalau tuduhan tersebut memang benar. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Alasan Hotman Paris Sebut Surat Permohonan Tim Hukum Anies-Muhaimin Cuma Ngoceh dan Cengeng

Hotman Paris menilai gugatan Anies-Muhaimin tidak substansial karena 90 persen surat permohonan tersebut hanya membahas soal bantuan sosial


Gugatannya di MK Disebut Cengeng , Timnas Anies-Muhaimin Tantang Buktikan di Persidangan

1 hari lalu

Tim Hukum Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar mendaftarkan permohonan Perselisihan Jasil Pemilihan Umum (PHPU) ke Mahkamah Konstitusi pada Kamis pagi, 21 Maret 2024 di Jakarta. TEMPO/Amelia Rahima Sari
Gugatannya di MK Disebut Cengeng , Timnas Anies-Muhaimin Tantang Buktikan di Persidangan

Timnas Anies-Muhaimin menilai cara pandang tim hukum pasangan Prabowo-Gibran itu menyesatkan serta mengkhianati konstitusi dan penegakan demokrasi.


5 Poin Pidato Anies di MK: Penyimpangan dari Puncak Kekuasaan hingga Ungkap Harapannya

1 hari lalu

Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar saat mengikuti Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pemilu 2024 atas permohonan pembatalan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) nomor 360/2024 tentang penetapan hasil pemilu di Gedung Mahkamah Kontitusi, Jakarta, Rabu 27 Maret 2024. TEMPO/Subekti.
5 Poin Pidato Anies di MK: Penyimpangan dari Puncak Kekuasaan hingga Ungkap Harapannya

Anies Baswedan menilai proses Pemilu 2024 mengalami penyimpangan berskala besar karena dijalankan dari puncak kekuasaan.


Pemprov DKI Jakarta Benahi Infrastruktur dan Operasional Sarana Banjir

1 hari lalu

Warga berjalan melintasi banjir di kawasan Kebon Pala, Kampung Melayu, Jakarta, Senin 25 Maret 2024. Banjir di permukiman padat penduduk dengan ketinggian air 50-175 cm itu terjadi akibat meluapnya Kali Ciliwung. ANTARA FOTO/Aprillio Akbar
Pemprov DKI Jakarta Benahi Infrastruktur dan Operasional Sarana Banjir

Langkah-langkah ini disusun dalam program penanganan banjir yang menjadi bagian dari rencana aksi roadmap untuk penyusunan RPJPD 2025-2045.


Hadir di Sidang Sengketa Pilpres, Anies Baswedan Singgung Politisasi Bansos hingga Intervensi Pimpinan MK

1 hari lalu

Hadir di Sidang Sengketa Pilpres, Anies Baswedan Singgung Politisasi Bansos hingga Intervensi Pimpinan MK

Anies Baswedan menilai proses pemilu 2024 mengalami penyimpangan berskala besar karena dijalankan dari puncak kekuasaan.


Tiba di MK, Anies Sebut Gugatan Sengketa Pilpres Bukan Sekadar Sensasi

1 hari lalu

Calon presiden dan calon wakil presiden Indonesia nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memperagakan bahasa isyarat
Tiba di MK, Anies Sebut Gugatan Sengketa Pilpres Bukan Sekadar Sensasi

Anies menyatakan gugatan yang dilayangkan untuk meneruskan dan menjaga praktik konstitusi.


Hari Ini Sidang Perdana Sengketa Pilpres, Polri Beri Pengamanan Khusus Hakim dan Gedung MK

1 hari lalu

Petugas kepolisian bersenjata melakukan pengamanan disekitar Gedung Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Selasa 26 Maret 2024.  Satu hari jelang sidang perdana sengketa perselisihan hasil Pemilu 2024 pada hari Rabu 27 Maret 2024, pengamanan gedung MK diperketat.  TEMPO/Subekti.
Hari Ini Sidang Perdana Sengketa Pilpres, Polri Beri Pengamanan Khusus Hakim dan Gedung MK

MK hari ini dijadwalkan memulai sidang sengketa pilpres dan pemilu. Hakim mulai menyidangkan laporan kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud.