Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ingin Melindungi Kakaknya, Iko Uwais: Saya Terpaksa Melakukan Sikap Membela Diri

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Aktor laga Iko Uwais ditemui saat pemutaran perdana film terbarunya Stuber di Epicentrum Cinema XXI, Jakarta, Senin, 24 Juni 2019. Dalam Stuber, Iko Uwais beradu peran dengan Kumail Nanjiani dan Dave Bautista, bintang film Marvel,Guardians Of The Galaxy. TEMPO/Nurdiansah
Aktor laga Iko Uwais ditemui saat pemutaran perdana film terbarunya Stuber di Epicentrum Cinema XXI, Jakarta, Senin, 24 Juni 2019. Dalam Stuber, Iko Uwais beradu peran dengan Kumail Nanjiani dan Dave Bautista, bintang film Marvel,Guardians Of The Galaxy. TEMPO/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, JakartaAktor Iko Uwais mengaku tidak pernah melakukan pengeroyokan kepada desainer interior bernama Rudi. Iko Uwais terpaksa melakukan pembelaan diri untuk mencegah Rudi yang hendak melakukan pemukulan kepada kakaknya.

Saat kejadian, Iko Uwais yang hendak menayakan perkembangan pekerjaan kepada Rudi, justru mendapatkan respon kurang baik yang kemudian memicu sedikit ketegangan. Menurut Iko Uwais, kejadian tersebut berlanjut dengan penyerangan secara fisik dari Rudi kepadanya. Ketika suasana semakin tidak kondusif, kakak Iko Uwais bernama Firmansyah muncul karena ingin melerai keduanya.

"Ketika dilihat semakin memanas, kakak saya muncul ingin melerai namun justru disambut dengan tindak kekerasan fisik oleh saudara Rudi kepada kakak saya juga. Nah, disitulah saya terpaksa melakukan sikap membela diri terutama untuk melindungi kakak saya," kata Iko Uwais dalam keterangannya pada Selasa, 14 Juni 2022.

Suami Audy Item ini terpaksa mencegah dan membela kakaknya supaya tidak terluka. "Respon saya terhadap tindakan yang dilakukan saudara Rudi murni merupakan pembelaan diri dan perlindungan kepada anggota keluarga saya," kata Iko Uwais.

Aktor Iko Uwais berpose saat menghadiri premier film terbarunya di Los Angeles, California, Amerika Serikat, Kamis, 9 Agustus 2018. Iko kembali berlaga bersama para aktor dunia dalam film aksi berjudul Mile 22. REUTERS/Mario Anzuoni

Bintang film The Raid ini merasa difitnah karena secara fakta mereka lah yang diserang secara fisik oleh saudara Rudi. Dirinya adalah korban kekerasan fisik namun malah dilaporkan oleh saudara Rudi dengan memutar balikkan fakta yang terjadi. "Saya merasa prihatin atas kejadian yang tentunya sangat tidak kita semua inginkan. Bahwa sesungguhnya saya adalah korban dari tindakan yang tidak benar yang dilakukan oleh saudara Rudi," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Iko Uwais mengatakan konflik tersebut terjadi pada Sabtu, 11 Juni 2022 karena Rudi dan istrinya dinilai telah lari dari tanggung jawabnya. Pada awalnya, Iko Uwais dan Rudi melakukan kerja sama. Iko Uwais sudah melakukan pembayaran sesuai sebesar Rp 150 juta atau setara dengan 50 persen dari nilai kontrak.

"Namun ternyata kurang ditanggapi ketika saya menanyakan progres pekerjaannya sesuai dengan perjanjian. Saya berusaha ingin bertemu untuk membicarakannya secara baik-baik, namun saudara Rudi tampaknya selalu berusaha menghindar," kata Iko Uwais. Keduanya akhirnya bertemu tiga hari lalu dan terjadilah keributan tersebut.

Iko Uwais saat ini sudah melakukan visum untuk melengkapi bukti pelaporannya. Didampingi kuasa hukumnya, Iko Uwais telah melaporkan balik Rudi dan istrinya ke Polda Metro Jaya atas dugaan tindak pidana sebagaimana dimaksud dalam Pasal 351 KUHP, Pasal 310 KUHP dan Pasal 311 KUHP.

Baca juga: Klarifikasi Iko Uwais Usai Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Penganiayaan

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Deretan Drakor yang Dibintangi Lee Sang Yeob

2 hari lalu

Lee Sang Yeob. Foto: Instagram/@sangyeob
Deretan Drakor yang Dibintangi Lee Sang Yeob

Lee Sang Yeob telah membintangi beragam drama Korea atau drakor dari berbagai genre


Serial Terbaru Netflix, Mengenal Para Pemeran 3 Body Problem

3 hari lalu

3 Body Problem. Dok. Netflix
Serial Terbaru Netflix, Mengenal Para Pemeran 3 Body Problem

Serial Netflix 3 Body Problem bergenre fiksi ilmiah atau sci-fi karya kreator Game of Thrones


Mengenal Jamie Dornan yang akan Membintangi The Undertow

4 hari lalu

Jamie Dornan. Foto: Instagram/@fiftyshadesmovie
Mengenal Jamie Dornan yang akan Membintangi The Undertow

Aktor film Fifty Shades Jamie Dornan akan menjadi pemeran utama serial kriminal Netflix berjudul The Undertow


Will Smith Akui Khatam Al Quran 30 Juz selama Ramadan Usai Alami Masa Sulit

6 hari lalu

Will Smith berpose dengan piala Oscar-nya untuk Aktor utama terbaik saat tiba di pesta Vanity Fair Oscar selama Academy Awards ke-94 di Beverly Hills, California, AS, 27 Maret 2022. Ia sempat meminta maaf atas insiden penamparan pada pidato penerimaan penghargaannya. REUTERS/Danny Moloshok
Will Smith Akui Khatam Al Quran 30 Juz selama Ramadan Usai Alami Masa Sulit

Will Smith senang dengan kesederhanaan yang ditawarkan Al Quran dalam menyampaikan ajaran Islam.


Empat Pelaku Pengeroyokan Polisi di Makassar Ditangkap, 5 Masuk DPO

8 hari lalu

Ilustrasi pengeroyokan. survivalmastery.com
Empat Pelaku Pengeroyokan Polisi di Makassar Ditangkap, 5 Masuk DPO

Tiga pelaku pengeroyokan polisi di Makassar adalah pelajar, dan satu buruh harian lepas.


Yoo Seung Ho Tampil dalam Video Musik Day6 Welcome to the Show

9 hari lalu

Yoo Seung Ho. (Instagram/@yg_stage)
Yoo Seung Ho Tampil dalam Video Musik Day6 Welcome to the Show

Aktor Korea Selatan Yoo Seung Ho muncul dalam video musik Day6, Welcome to the Show


Imam Masjid di Takalar Jadi Sasaran Pengeroyokan

9 hari lalu

Ilustrasi Pengeroyokan.
Imam Masjid di Takalar Jadi Sasaran Pengeroyokan

Polres Takalar tengah menyelidiki kasus dan motif pengeroyokan imam masjid. Muncul dugaan bahwa korban merendahkan kehormatan istri seorang warga.


5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

10 hari lalu

Nicholas Cage. AP/Vadim Ghirda
5 Film yang Dibintangi Nicolas Cage

Nicolas Cage salah satu aktor senior yang telah membintangi banyak film. Apa saja?


Serial Netflix The Undertow Dibintangi Jamie Dornan

11 hari lalu

Jamie Dornan. Foto: Instagram/@fiftyshadesmovie
Serial Netflix The Undertow Dibintangi Jamie Dornan

Aktor film Fifty Shades Jamie Dornan akan menjadi pemeran utama serial kriminal Netflix berjudul The Undertow


Tidak Dibayar Main Film Leaving Las Vegas, Nicolas Cage Beri Jawaban Begini

11 hari lalu

Aktor Nicolas Cage yang telah berusia 53 tahun masih menjadi salah satu aktor papan atas Hollywood. Thewrap.com
Tidak Dibayar Main Film Leaving Las Vegas, Nicolas Cage Beri Jawaban Begini

Nicolas Cage buka suara terkait kabar dirinya tidak menerima bayaran untuk main film Leaving Las Vegas, yang membuatnya meraih Piala Oscar.