Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hari Perempuan Internasional, Voice of Baceprot Merilis Lagu Not Public Property

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Voice of Baceprot. Dok. VoB
Voice of Baceprot. Dok. VoB
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kelompok musik rock/metal Voice of Baceprot meluncurkan lagu untuk memperingati Hari Perempuan Internasional pada 8 Maret 2022. Lagu tersebut berjudul Not Public Property.

"Lagu ini memuat tema yang mendorong perempuan untuk lebih berani," kata vokalis VoB, Firdda Marsya Kurnia dalam jumpa pers virtual #YukBukaSuara bersama Google pada Senin, 7 Maret 2022. Marsya bersama Widi Rahmawati (bas) dan Euis Siti Aisyah (drum) sempat membawakan lagu tersebut dalam tur.

Hanya saja, menurut Marsya, Voice of Baceprot belum mengungkap identitas lagu "Not Public Property" karena belum resmi meluncur. Di Instagram, VoB sudah memberikan isyarat peluncuran lagu tersebut melalui dua unggahannya pada Jumat dan Senin, 4 dan 7 Maret 2022. Keterangan pada masing-masing postingan itu adalah "March 8, 2022" yang merupakan hari peringatan International Women's Day dan "Tomorrow".

Memperingati hari wanita sedunia, Marsya berharap para perempuan lebih merdeka dalam menentukan otoritasnya. Salah satu bekalnya adalah keberanian untuk tahu. "Jika perempuan tidak tahu dan tidak mau tahu, maka perempuan akan dilihat dari tubuhnya, bukan dari lantang suara dan ketajaman pikirnya," kata Marsya.

Marsya menceritakan, dia, Widi, dan Aisyah tumbuh dari berbagai macam persepsi. Sejak awal bertekad menjadi musisi, mereka menghadapi banyak rintangan dari keluarga dan masyarakat di sekitarnya. Terlebih mereka bukan berasal dari keluarga yang bergelut di bidang musik.

"Yang paling banyak menyuruh kami berhenti bermain musik yang keras dengan penampilan berhijab," kata Marsya. "Mereka bilang, 'kalo begini aliran musiknya, lepas hijabnya', 'fokus di rumah saja, enggak usah keluar', dan banyak lagi. Itu sudah menjadi makanan sehari-hari kami."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Berbagai celetukan yang mereka dengar dari keluarga dan lingkungan sekitar turut menggembleng mental agar semakin kuat. "Kalau dari keluarga, ada yang bilang 'mau jadi apa bawa-bawa gitar', 'masak menyanyi seperti itu?'," ujar Masya. Sementara masyarakat di sekitar tempat tinggal menganggap mereka menyebarkan pengaruh buruk sampai meneror yang menyerang fisik.

"Kami jalan terus. Sebab kalau kami berhenti, itulah yang mereka mau," ujar Marsya. Setelah membulatkan tekad untuk menjadi musisi rock/metal, yakin pada kemampuan diri, mereka bertiga memutuskan keluar dari rumah dan serius meniti karier sebagai seniman.

Pada awalnya, Marsya mengungkapkan, Voice of Baceprot kerap diundang sekadar untuk mendatangkan massa. "Karena kami perempuan, berhijab, dan bergelut di musik rock. Sementara sebagian besar yang datang adalah pria, gondrong, bertato, dan segala macam," ujarnya. "Ini kesempatan VoB untuk menunjukkan kemampuan dan menyampaikan pesan lewat musik."

Baca juga:
Hari Perempuan Internasional, Google Kampanye #YukBukaSuara Ajak VoB

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

1 jam lalu

Pemerintah Australia pada 23 April 2024, meresmikan fase baru Program Investing in Women. Sumber: dokumen Kedutaan Besar Australia
Australia Luncurkan Fase Baru Program Investing in Women

Program Investing in Women adalah inisiatif Pemerintah Australia yang akan fokus pada percepatan pemberdayaan ekonomi perempuan di Indonesia


Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

16 jam lalu

Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi. TEMPO/Tony Hartawan
Hari Kartini, OJK Prioritaskan Peningkatan Literasi Keuangan Perempuan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) berkomitmen meningkatkan edukasi literasi keuangan untuk perempuan.


Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

1 hari lalu

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya. Foto: Canva
Cara Melihat Receiptify Spotify untuk Mengetahui Musik yang Sering Diputar

Belakangan ini sedang tren orang-orang yang membagikan receiptify Spotify ke media sosial. Ini cara melihat receiptify Spotifnya.


Kuburan Massal Kembali Ditemukan di Gaza, Berisi 210 Jasad dari Khan Younis

1 hari lalu

Petugas menguburkan warga Palestina yang tewas dalam serangan Israel, setelah jenazah mereka dibebaskan oleh Israel, di tengah konflik antara Israel dan Hamas, di kuburan massal di Rafah, di Jalur Gaza selatan, 30 Januari 2024. Lusinan warga Palestina yang tidak diketahui identitasnya dimakamkan di pemakaman massal di Gaza setelah pemerintah Israel menyerahkan jenazah yang mereka simpan di Israel. REUTERS/Mohammed Salem
Kuburan Massal Kembali Ditemukan di Gaza, Berisi 210 Jasad dari Khan Younis

Badan layanan darurat Palestina telah menemukan 210 jasad di kuburan massal di Kompleks Medis Nasser di Kota Khan Younis, Gaza selatan


Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

2 hari lalu

Ratusan perempuan mengikuti event lari Mbok Mlayu di Kota Yogyakarta pada Hari Kartini 2024. Dok.istimewa
Hari Kartini, Yogyakarta Diramaikan dengan Mbok Mlayu dan Pameran Lukisan Karya Perempuan

Para perempuan di Yogyakarta memperingati Hari Kartini dengan lomba lari dan jalan kaki, serta membuat pameran lukisan.


Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

3 hari lalu

Ilustrasi keluarga memasak bersama. Freepik.com
Hari Kartini, Sosiolog Ungkap Masalah yang Masih Dialami Perempuan

Hari Kartini merupakan momentum refleksi masih banyak persoalan terkait perempuan dan anak. Ini harapan sosiolog.


Harapan Putri Ariani di Hari Kartini, Perempuan Bisa Wujudkan Mimpi

3 hari lalu

Putri Ariani. Foto: Creathink
Harapan Putri Ariani di Hari Kartini, Perempuan Bisa Wujudkan Mimpi

Putri Ariani mengatakan Hari Kartini merupakan salah satu wujud hasil perjuangan memenuhi hak perempuan dalam memperoleh kesetaraan.


Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

4 hari lalu

Direktur ID FOOD Bernadetta Raras saat menjadi pembicara di Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) Workshop on Promoting Women Economic Empowermen Across Agri-Food Chain di Hanoi, Vietnam, 16 April 2024. (ID FOOD)
Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.


Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

6 hari lalu

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya. Foto: Canva
Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.


Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

6 hari lalu

Seorang tahanan Palestina memeluk ibunya setelah dibebaskan di tengah kesepakatan pertukaran sandera-tahanan antara Hamas dan Israel, di Ramallah, di Tepi Barat yang diduduki Israel, 1 Desember 2023. Layanan Penjara Israel telah membebaskan 30 warga Palestina dari penjara-penjara Israel. REUTERS/Ammar Awad
Lebih dari 9.500 Warga Palestina Ditahan di Penjara Israel

Di antara mereka yang ditahan adalah 80 perempuan dan lebih dari 200 anak-anak. Warga Palestina yang ditahan Israel juga mengalami penyiksaan