Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Marvel dan Sony Ungkap Film Spider-Man 4 Tengah Disiapkan

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Poster film Spider-Man: No Way Home. Dok. Marvel Studios.
Poster film Spider-Man: No Way Home. Dok. Marvel Studios.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBos dan Produser Marvel Studios Kevin Feige serta produser eksekutif Sony Amy Pascal mengungkapkan pihaknya tengah mempersiapkan Spider-Man 4, meskipun Spider-Man: No Way Home baru saja dirilis di bioskop pekan ini.

Dalam wawancara bersama New York Times, dikutip pada Sabtu, 18 Desember 2021, Feige dan Pascal memberi bocoran tentang film solo keempat Spider-Man di Marvel Cinematic Universe atau MCU. Saat ditanya mengenai hubungan kerja Sony dan Disney, Pascal menyatakan harapan bahwa kedua studio akan terus bekerja sama dalam proyek-proyek besar di masa mendatang.

"Kami adalah produser, jadi kami selalu percaya semuanya akan berhasil. Saya senang bekerja dengan Kevin. Kami memiliki kemitraan yang hebat, bersama dengan Tom Rothman, yang menjalankan Sony dan berperan penting, seorang pemimpin hebat dengan ide-ide hebat. Saya harap ini akan berhasil dan berlangsung selamanya," kata Pascal.

Feige kemudian membagikan pembaruan menarik, membenarkan bahwa para produser secara aktif mulai mengembangkan cerita untuk Spider-Man 4.

"Amy, saya, Disney dan Sony sedang membicarakannya (Spider-Man 4), kami secara aktif mulai mengembangkan ke mana arah cerita selanjutnya yang saya hanya katakan langsung karena saya tidak ingin penggemar mengalami trauma perpisahan seperti apa yang terjadi setelah Far From Home (2019). Itu tidak akan terjadi kali ini," kata Feige.

Pascal juga mengatakan bahwa akhir Spider-Man: No Way Home akan berdampak besar pada apa yang akan terjadi di film-film masa depan, khususnya karena memberi dua studio, banyak yang harus dikerjakan.

"Di akhir film yang baru saja kami buat, Anda melihat Spider-Man membuat keputusan penting, keputusan yang belum pernah Anda lihat sebelumnya. Itu adalah pengorbanan. Dan itu memberi kamu banyak hal untuk dikerjakan untuk film berikutnya," kata Pascal.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah perilisan Spider-Man: No Way Home, penggemar Spider-Man masih memiliki banyak konten Spidey untuk dinantikan di tahun-tahun mendatang, terutama di dalam MCU. Bahkan setelah enam kali tampil, karakter tersebut dipastikan memiliki sebanyak tiga film solo baru dalam pengembangan, termasuk Spider-Man 4 yang sedang dikerjakan saat ini.

Seperti yang ditunjukkan oleh fakta bahwa ada tiga film solo Spider-Man yang direncanakan untuk masa depan, hubungan Sony dan Marvel tampaknya sangat solid. Mengingat duo ini hampir putus karena masalah hak setelah Spider-Man: Far From Home rilis, ini adalah prestasi yang mengesankan bagi Spider-Man 4 untuk sejauh ini dalam pengembangan.

Dengan MCU yang menayangkan film solo Spider-Man setiap dua tahun sekali sejak 2017, ada kemungkinan Spider-Man 4 bisa terwujud sekitar tahun 2023 atau 2024. Untuk saat ini, Spider-Man: No Way Home masih diputar di bioskop seluruh dunia.

Baca juga: Spider-Man: No Way Home Cetak Rekor Box Office Korea Selatan Sejak Hari Pertama

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik Tempo.co Update untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram lebih dulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

1 hari lalu

Karakter Disney menyambut para pengunjung yang datang ke Disneyland Shanghai di Shanghai, Cina, 11 Mei 2020. Untuk menikmati beragam wahana, pengujung harus menjalani prosedur kesehatan dan keselamatan yang ditingkatkan. REUTERS/Aly Song
Disney Ubah Layanan untuk Penyandang Disabilitas di Disneyland dan Walt Disney World

Perubahan layanan itu mengundang reaksi dari penggemar Disney dan pengguna layanan sebelumnya


5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

2 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
5 Fakta tentang Drakor Uncle Samsik: Sinopsis, Pemeran, Hingga Jadwal Tayang

Uncle Samsik adalah salah satu drakor yang paling ditunggu di tahun 2024 ini.


Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

8 hari lalu

Buzz Lightyear dan Woody dalam film Toy Story. Foto: Instagram/@toystory
Toy Story akan Berlanjut Sekuel Kelima, Simak Perjalanan Film Animasi Ini

Toy Story 5 akan rilis tahun 2026


Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

13 hari lalu

Son Sukku dan Kim Da Mi, pemeran drakor Nine Puzzle. Korb.com
Drakor Nine Puzzles Dibintangi Kim Da Mi dan Seon Suk Ku akan Tayang 2025

Drakor bergenre thriller Nine Puzzles dikabarkan akan tayang di Disney+


Disney Umumkan Jadwal Rilis Toy Story 5 hingga Live Action Moana

17 hari lalu

Buzz Lightyear dan Woody dalam film Toy Story. Foto: Instagram/@toystory
Disney Umumkan Jadwal Rilis Toy Story 5 hingga Live Action Moana

Jadwal tayang Toy Story 5 hingga live action Moana. Disney juga memundurkan tanggal rilis beberapa judul film terbarunya.


Mengenal 5 Pemeran Drakor Uncle Samsik

18 hari lalu

Drama Korea Uncle Samsik. Disney+ Hotstar
Mengenal 5 Pemeran Drakor Uncle Samsik

Uncle Samsik dibintangi oleh Song Kang Ho sebagai Pak Doochill atau Uncle Samsik


Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

27 hari lalu

Sony Xperia 1 V (Peta Pixel)
Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

Sony Xperia 1 VI akan menampilkan layar 2K dengan rasio aspek 19,5:9.


Deretan Film Fantasi Supernatural, Teranyar Ghostbusters: Frozen Empire

30 hari lalu

Poster film Ghostbusters: Frozen Empire. Foto: Wikipedia.
Deretan Film Fantasi Supernatural, Teranyar Ghostbusters: Frozen Empire

Apa saja film bergenre fantasi supernatural, selain Ghostbusters?


Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

33 hari lalu

Tampilan game Rise of Ronin yang akan dirilis pada 22 Maret 2024. Dok. Sony Interactive Entertainment
Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

Tempo berpeluang menjajal game PS5 Rise of Ronin yang dirilis hari ini, Jumat, 22 Maret 2024. Seperti apa alur perjalanan samura era Bakumatsu itu?


Kapal Pesiar Disney yang Baru Bertema Penjahat dan Legenda Siap Berlayar 2025

33 hari lalu

Disney Cruise Line mengumumkan kapal baru Disney Destiny yang akan berlayar tahun 2025. Instagram.com/@disneycruiseline
Kapal Pesiar Disney yang Baru Bertema Penjahat dan Legenda Siap Berlayar 2025

Disney Cruise Line sedang menyiapkan kapal pesiar baru yang rencananya akan berlayar tahun 2025