Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

8 Tahun Lalu, Dunia Dikejutkan Aktor Paul Walker Tewas dalam Kecelakaan Tunggal

Reporter

image-gnews
Aktor Paul Walker dikenal dengan kiprahnya di dunia sosial, salah satunya adalah menyebarkan petisi untuk menghentikan penggunaan bom untuk menangkap ikan di kepulauan Mentawai, Indonesia pada Januari 2013 silam. Twitter.com
Aktor Paul Walker dikenal dengan kiprahnya di dunia sosial, salah satunya adalah menyebarkan petisi untuk menghentikan penggunaan bom untuk menangkap ikan di kepulauan Mentawai, Indonesia pada Januari 2013 silam. Twitter.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pada 30 November 2013 silam merupakan hari industri perfilman kehilangan salah satu sosok aktor yang multitalenta, Paul Walker. Kabar ini sontak menimbulkan duka mendalam, tidak hanya bagi orang-orang terdekat tetapi juga bagi para penggemar. Laki-laki bernama lengkap Paul William Walker itu tewas dalam kecelakaan mobil tragis bersama dengan kawannya, Roger Rhodas.

Paul Walker merupakan seorang aktor asal Amerika yang populer karena perannya sebagai Brian O’conner di film aksi laga Fast and Furious. Pada 30 November 2013 lalu, Paul meninggal setelah mobil Porsche Carrera GT yang ditumpanginya menabrak sebuah pohon dan terbakar. Mobil tersebut melaju kencang dengan kecepatan tinggi sehingga mengakibatkan kecelakaan maut berlangsung di kawasan Santa Clarita, Los Angeles.

Dalam kecelakaan maut tersebut juga menewaskan Roger Rhodas, pengemudi mobil yang merupakan kawan Paul Walker. Dilansir dari theguardian.com, kendaraan yang ditumpangi keduanya melaju dengan kecepatan 40-60 meter perjam dan menabrak trotoar beton. Sisi mobil bagian pengemudi menabrak pohon dan tiang lampu sedangkan, bagian mobil bagian penumpang menabrak pohon. Kuatnya tabrakan membuat kendaraan ini berputar 180 derajat ke arah timur dan terbakar.

Berdasarkan laporan kepolisian setempat, tidak ditemukan obat-obatan atau alkohol dari keduanya ketika sedang mengendarai mobil tersebut, sebagaimana dilansir dari mirror.co.uk. Dalam laporan investigasi juga dilaporkan bahwa mobil Porsche Carrera GT tidak mengalami kerusakan mekanis dan keduanya memakai sabuk pengaman. Aktor berbakat tersebut meninggal dunia di tempat karena efek trauma dan luka bakar yang dialaminya. Paul juga mengalami patah tulang di seluruh tubuhnya, termasuk rahang, lengan, tulang rusuk, dan panggul. Kecelakaan tunggal tersebut menewaskan Paul Walker ketika berusia 40 tahun.  

Sebelum kecelakaan tunggal tersebut berlangsung, Paul Walker dan Roger sedang dalam perjalanan pulang dari acara amal Walker Reach Out Worldwide untuk korban Topan Haiyan. Paul Walker dimakamkan di Forest Lawn Hollywood Hills. Kepergian Paul Walker memberikan duka mendalam tidak hanya bagi keluarganya, tetapi juga orang-orang terdekat dan penggemarnya. 

NAOMY A. NUGRAHENI 

Baca: Meadow Walker Menikah, Vin Diesel Gantikan Posisi Paul Walker

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Seorang Perempuan di Bekasi Tewas Ditabrak Pelaku Balap Liar

20 menit lalu

Perempatan Penabur, Bintaro, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan yang dijadikan arena adu kecepatan atau speeding oleh puluhan remaja menjelang sahur, Minggu 17 Maret 2024. Foto: TEMPO/Muhammad Iqbal
Seorang Perempuan di Bekasi Tewas Ditabrak Pelaku Balap Liar

Perempuan itu tewas setelah kendaraan yang ia tumpangi dihantam pelaku balap liar di Jalan Raya Ahmad Yani, Margajaya, Bekasi, Sabtu dini hari.


Operasi Ketupat Candi 2024 Polda Jawa Tengah: 533 Kecelakaan, 20 Orang Tewas

48 menit lalu

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan meninjau lokasi kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, Kamis, 11 April 2024. Dok. Korlantas Polri
Operasi Ketupat Candi 2024 Polda Jawa Tengah: 533 Kecelakaan, 20 Orang Tewas

Polda Jawa Tengah menggelar Operasi Ketupat Candi 2024 selama masa libur lebaran. Kecelakaan Bus Rosalia Indah jadi kasus yang menonjol.


Pengemudi Pikap Tabrak 2 Motor di Depok, Satu Orang Tewas

23 jam lalu

Ilustrasi Mobil tabrak motor. mkhlawyers.com
Pengemudi Pikap Tabrak 2 Motor di Depok, Satu Orang Tewas

Pengemudi pikap diduga mengantuk saat menabrak dua motor yang berada di arah berlawanan.


Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

1 hari lalu

Ilustrasi Bus ALS. Wikipedia/Mujiono Ma'ruf
Kecelakaan Bus ALS di Agam Sumatera Barat, Ini Profil Perusahaan Otobus Berusia 58 Tahun

Bus ALS alami kecelakaan di Malalak Selatan, Agam, Sumatera Barat pada Senin 15 April 2024. Berikut profil PO bus ALS yang beroperasi sejak 1966.


5 Hari Lebaran, Polisi Catat Ada 1.370 Kecelakaan dan 200 Orang Tewas

1 hari lalu

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan meninjau lokasi kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, Kamis, 11 April 2024. Dok. Korlantas Polri
5 Hari Lebaran, Polisi Catat Ada 1.370 Kecelakaan dan 200 Orang Tewas

Korlantas Polri mencatat ada ribuan kecelakaan lalu lintas selama 5 hari Lebaran. Dari jumlah total itu ada ratusan nyawa terenggut.


Deretan Perilaku Pengemudi Arogan, Terbaru Pengendara Fortuner Berpelat TNI Palsu

2 hari lalu

Pengemudi Fortuner dengan pelat dinas TNI yagn cekcok di Tol Cikampek. Foto : X
Deretan Perilaku Pengemudi Arogan, Terbaru Pengendara Fortuner Berpelat TNI Palsu

Tempo merangkum deretan laporan mengenai perilaku pengemudi arogan di jalan


Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

2 hari lalu

Ilustrasi ban mobil. Sumber: carscoops.com
Seri Antisipasi Kecelakaan Maut: Tips untuk Menghindari Pecah Ban Mobil

Kecelakaan yang disebabkan oleh pecah ban mobil, seringkali terjadi karena pengemudi kesulitan mengendalikan laju kendaraan.


Top 3 Hukum: Admin Akun IG Ikut Jadi Tersangka Kasus Perselingkuhan Anggota TNI, Bentrok Brimob - TNI AL Dinilai Memalukan

3 hari lalu

Satreskrim Polresta Denpasar menggiring tersangka Hari Soeslistya Adi, 38 tahun, admin akun Instagram @ayoberanilaporkan6, dalam kasus UU ITE usai menggelar konferensi pers di Mapolda Bali, Denpasar, Senin, 15 April 2024. Foto: ANTARA/Rolandus Nampu
Top 3 Hukum: Admin Akun IG Ikut Jadi Tersangka Kasus Perselingkuhan Anggota TNI, Bentrok Brimob - TNI AL Dinilai Memalukan

Admin akun Instagram @ayoberanilaporkan6 ikut terseret dalam kasus dugaan perselingkuhan anggota TNI di Polres Denpasar.


Polri Catat 2.895 Kecelakaan selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

3 hari lalu

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan bersama Dirut PT Jasa Raharja Rivan Purwantono meninjau lokasi kecelakaan bus Rosalia Indah di KM 370 Tol Semarang-Batang, Jawa Tengah, Kamis, 11 April 2024. Dok. Korlantas Polri
Polri Catat 2.895 Kecelakaan selama Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Korban meninggal akibat kecelakaan saat arus mudik dan arus balik Lebaran tahun ini mencapai 429 orang.


Kecelakaan Arus Mudik Lebaran Turun 15 Persen, Paling Banyak karena Tidak Jaga Jarak Aman

3 hari lalu

Petugas gabungan rest area UPPKB Losarang mengevakuasi seorang pemudik sepeda motor yang mengalami kecelakaan saat melintas di Jalan Raya Pantura, Indramayu, Jawa Barat, Sabtu, 6 April 2024. Dalam kecelakaan tunggal tersebut pengemudi sepeda motor hanya mengalami luka dan langsung ditangani petugas gabungan rest area UPPKB Losarang. ANTARA FOTO/Bayu Pratama S
Kecelakaan Arus Mudik Lebaran Turun 15 Persen, Paling Banyak karena Tidak Jaga Jarak Aman

Kecelakaan tunggal pada arus mudik Lebaran 2024 mengalami kenaikan 14 persen, yaitu 79 kejadian.