Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Keranjingan Bermain di Warnet, Adipati Dolken Dua Kali Tinggal Kelas

Reporter

image-gnews
Adipati Dolken saat menjadi tamu di kanal Youtube Vincent Rompies dan Desta. Foto: Youtube.
Adipati Dolken saat menjadi tamu di kanal Youtube Vincent Rompies dan Desta. Foto: Youtube.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Aktor, Adipati Dolken rupanya punya masa kecil yang cukup berwarna. Kegemarannya bermain game di warnet membuat Adipati sampai dua kali tidak naik kelas. Tidak hanya itu, ayahnya bahkan sampai kesal dengan kelakuan Adipati ini.

Gue bolos sekolah ketahuan, ayah nyamperin ke warnet, nyeret gue dari sana, bilang mau bakar warnet, gue kejadian gitu. Gue enam bulan enggak masuk sekolah ke warnet, gimana enggak mau dibakar,” ujar Adipati saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube Vindes, Rabu, 24 November 2021.

Mengaku sebagai anak yang pemalu, Adipati lebih memilih menghabiskan waktunya di warnet bermain game. Ketika dikonfirmasi oleh Vincent Rompies soal Adipati yang tidak naik kelas dua kali gara-gara bermain game di warnet, Adipati menjawab singkat, “Iya, enggak naik kelas dua kali.”

Menurut Adipati, ada kesenangan tersendiri saat bermain game yang tidak ia dapatkan dari dunia nyata. Ada banyak hal yang bisa bebas dilakukan di dunia game, tapi tidak di dunia nyata. “Di dunia game, kayak punya dunia sendiri, enggak ada peraturan bebas ngapain aja, tapi komunitasnya bagus banget. Mengembangkan secara pribadi, untuk mau jadi lebih bagus,” ujar pria yang akrab disapa Dodot ini.

Adipati Dolken saat ditemui di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Jumat, 16 Maret 2018. (TEMPO/Thea Fathanah Arbar)

Kegemarannya bermain game di warnet membuat Adipati bercita-cita sebagai penjaga warnet. Kala itu, ia melihat bekerja di warnet mengasyikkan karena bisa terus berhadapan dengan komputer. “Enggak jadi, tapi terus berubah ingin bikin warnet, tapi susah, sekarang sudah punya gadget. Akhirnya, karena enggak bisa dua-duanya, live streaming, main game ditonton semua orang,” ujar aktor yang dikenal lewat film Perahu Kertas ini.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Meski sampai saat ini ia masih bermain game, tapi Adipati punya dunia lain yang ia cintai, yaitu film. Kalau saja kakak perempuannya Gianina Emanuela tidak mengajaknya casting, Adipati mungkin tidak akan mengenal dunia akting. “Kakak gue ngajakin, ikut casting-casting. Gue sendiri enggak tahu casting itu apa, film itu apa, artis itu yang mana, gue enggak tahu sama sekali, karena enggak pernah nonton,” kata suami Canti Tachril ini. 

Dunia akting, menurut Adipati telah mengubah hidupnya di segala hal. Dari yang semula dia adalah anak yang pendiam jadi mau diajak bicara. “Gue pemalu banget yang emang kalau orang enggak negor, enggak akan ngomong, lebih bisa ngelihat itu. Banyak hal yang gue enggak pernah tahu, gue tahu dari dunia ini,” ujar Adipati.

Kini, Adipati Dolken sangat mencintai akting dan terbuai oleh dunianya. Bermain di hampir 40 film, menurut Adipati, ia selalu ingin terus berakting. “Kalau gue gak main film, gue bisa stres jatuhnya,” katanya.

DEWI RETNO

Baca juga: Ayahnya Meninggal, Adipati Dolken Unggah Video Saat Diajari Bermain Gitar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Natasha Rizky Akui Lebih Mandiri dan Belajar Tidak Bergantung Lagi dengan Desta

10 hari lalu

Natasha Rizky menjadi bintang tamu di kanal YouTube VINDES (Vincent dan Desta) yang tayang pada Senin, 8 April 2024. Dok YouTube VINDES
Natasha Rizky Akui Lebih Mandiri dan Belajar Tidak Bergantung Lagi dengan Desta

Natasha Rizky mengungkapkan perubahan hidupnya setelah berpisah dengan Desta saat menjadi bintang tamu di program Vindes.


Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

29 hari lalu

Aktor Koutaro Kakimoto (kiri), Velove Vexia, dan sutradara Hestu Saputra dalam Meet and Greet Film Hujan Bulan Juni di Jakarta, 1 November 2017. Film ini bercerita tentang kisah cinta dosen bernama Pingkan (Velove Vexia), dengan sang kekasih Sarwono (Adipati Dolken). Tempo/ Fakhri Hermansyah
Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

Puisi Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono telah bermetamorfosa dalam banyak bentuk, mulai dari komik, novel, hingga film.


Max Pictures Rilis Trailer dan Poster Para Betina Pengikut Iblis 2

41 hari lalu

Poster Para Betina Pengikut Iblis 2. Foto: Max Pictures.
Max Pictures Rilis Trailer dan Poster Para Betina Pengikut Iblis 2

Film sekuel Para Betina Pengikut Iblis akan mulai ditayangkan 28 Maret 2024.


Mencegah Bullying Dibutuhkan Peran Orang Tua

56 hari lalu

Ilustrasi orang tua bicara dengan anak. Shutterstock
Mencegah Bullying Dibutuhkan Peran Orang Tua

Perundungan atau bullying makin disoroti, apalagi baru-baru ini santer dibicarakan kasus bullying di SMA yang melibatkan anak salah satu selebritas


Beredar Catatan Nama dan Peran Pelaku Bullying di Binus School: Kaderisasi Sampai Tukang Pukul

59 hari lalu

Binus School Serpong di Jalan Jelupang Raya, Kecamatan Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Selasa 20 Februari 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Beredar Catatan Nama dan Peran Pelaku Bullying di Binus School: Kaderisasi Sampai Tukang Pukul

Dalam unggahan yang beredar di media sosial X, terlihat ada delapan nama pelaku bullying beserta jenis kekerasan yang dilakukan kepada korban.


Anak Vincent Rompies Diduga Lakukan Bullying, Ini Beberapa Kasus Perundungan yang Libatkan Siswa Sekolah

59 hari lalu

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Anak Vincent Rompies Diduga Lakukan Bullying, Ini Beberapa Kasus Perundungan yang Libatkan Siswa Sekolah

Sebelum kasus perundungan yang diduga melibatkan anak Vincent Rompies, kasus bullying yang melibatkan siswa sekolah kerap terjadi.


Awal Mula Kasus Bullying di Binus Serpong Terungkap

59 hari lalu

Suasana di kawasan sekolah internasional Binus School Serpong pasca viralnya berita perundungan siswanya di Tangerang, Banten, Rabu, 21 Februari 2024. Selain itu siswa yang menyaksikan kejadian perundungan tanpa memberikan pertolongan akan dikenakan sanksi disiplin keras. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Awal Mula Kasus Bullying di Binus Serpong Terungkap

Anak artis dan presenter Vincent Rompies, FRL, yang diduga jadi pelaku bullying di SMA Binus Serpong.


Pelaku Perundungan di SMA Binus Serpong Diduga Anak Artis, Polisi: Masih Kami Dalami

19 Februari 2024

Ilustrasi Persekusi / Bullying. shutterstock.com
Pelaku Perundungan di SMA Binus Serpong Diduga Anak Artis, Polisi: Masih Kami Dalami

Perundungan di SMA Binus Serpong, Tangerang, diduga melibatkan anak artis Vincent Rompies seperti ramai dicuitkan di media sosial X.


Kronologi Dugaan Bullying oleh Anak Vincent Rompies di Binus yang Viral di X

19 Februari 2024

SMA Binus Serpong di Jalan Lengkong Karya No 58, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Senin 19 Februari 2024. TEMPO/Muhammad Iqbal
Kronologi Dugaan Bullying oleh Anak Vincent Rompies di Binus yang Viral di X

Media sosial X tengah dihebohkan dengan bullying oleh anak Vincent Rompies di SMA Binus Serpong


Segini Perkiraan Biaya di Binus School, Sekolah Anak Vincent Rompies yang Diduga Melakukan Bullying

19 Februari 2024

Ilustrasi bullying. shutterstock.com
Segini Perkiraan Biaya di Binus School, Sekolah Anak Vincent Rompies yang Diduga Melakukan Bullying

SMA Binus School Serpong kini menjadi sorotan publik.