Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Masuk Nominasi AMI Awards 2021, BCL Ungkap Makna Lagu 12 Tahun Terindah

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Foto pernikahan BCL dan Ashraf Sinclair. (Instagram - @bclsinclair)
Foto pernikahan BCL dan Ashraf Sinclair. (Instagram - @bclsinclair)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL bahagia masuk dalam nominasi AMI Awards 2021. Lewat lagu 12 Tahun Terindah, BCL terpilih masuk kategori Artis Solo Wanita Pop Terbaik. Lagu ini ternyata punya makna sendiri bagi BCL.

Lagu ini dibuat dengan segala ketulusan hati. Bercerita tentang cinta, tentang rasa terima kasih untuk 12 tahun terindah dalam hidupku. Tentang bagaimana kesedihan membuatku semakin menghargai cinta dan tiap momen yang dijalani bersama orang yang ku sayangi,” tulis BCL di Instagramnya pada Kamis, 21 Oktober 2021.

BCL menyertai unggahannya dengan potongan dari video musik lagu 12 Tahun Terindah. Video musik itu menggambarkan kisah awal BCL dan mendiang suaminya Ashraf Sinclair. Dalam video itu BCL juga mengajak anaknya Noah Sinclair dan kucing-kucing kesayangan mereka.

Lagu 12 Tahun Terindah dibuat oleh BCL bersama Ifa Fachir. Lirik lagu yang menceritakan 12 tahun kehidupannya bersama Ashraf ditulis oleh BCL sendiri. “Menulis lirik untuk lagu ini adalah bagian dari proses healingku, yang membantuku untuk bisa berdiri kembali dan jalani hidup ini dengan sebaik-baiknya,” tulis BCL.

Anugerah Musik Indonesia atau AMI Awards 2021 akan kembali digelar. Ajang penghargaan industri musik tertinggi dan paling prestisius di Indonesia ini mengusung tema Spirit of Creativity dalam perhelatan tahun ini. Malam Puncak AMI Awards ke-24 akan digelar pada 15 November 2021 dan disiarkan langsung di RCTI dengan jumlah penonton terbatas dan protokol kesehatan yang ketat.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Tahun ini spesial karena banyak sekali kolaborasi yang terjadi, pendatang baru bermunculan, kolaborasinya seru-seru dan sangat mencengangkan karya aransemen tahun ini cukup banyak, di samping tentu karya-karya baru, dan menunjukkan bahwa senior-senior yang sudah lama di puncak industri musik Indonesia-pun tidak ketinggalan dengan yang pendatang baru, mereka tetap berkarya dan bertahan," kata Ketua Umum AMI Dwiki Dharmawan dalam konferensi pers virtual pada Senin, 18 Oktober 2021.

Untuk kategori Artis Solo Wanita Pop Terbaik AMI Awards 2021, BCL akan bersaing dengan Anneth (Mungkin Hari Ini Esok Atau Nanti), Lyodra (Tentang Kamu), Raisa (Tentang Dirimu), Tiara Andini (365) dan Yura Yunita (Tenang). BCL bersyukur karyanya bisa diapresiasi dengan baik. “Terima kasih AMI Awards, atas apresiasi untuk karyaku tentang hidup dan menghargai tiap momennya,” tulis BCL.

DEWI RETNO

Baca juga: Ashraf Sinclair Ulang Tahun, BCL: Kamu selalu Jadi Bagian dalam Hidupku

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komentar Ibu Ashraf Sinclair saat BCL, Tiko, dan Noah Ziarah ke Makam Putranya

14 hari lalu

Bunga Citra Lestari (BCL) bersama Tiko Aryawardhana dan Noah Sinclair berziarah ke makam Ashraf Sinclair saat Lebaran 2024. Foto: Instagram/@itsmebcl
Komentar Ibu Ashraf Sinclair saat BCL, Tiko, dan Noah Ziarah ke Makam Putranya

BCL bersama Tiko Aryawardhana dan Noah Sinclair mengunjungi makam Ashraf Sinclair saat Lebaran. Dida Sinclair menuliskan komentar penuh haru.


Susul Saudara Kembarnya, Jebolan Indonesian Idol, Melitha Sidabutar Meninggal, Sempat Buat Kesaksian

17 hari lalu

Melitha Sidabutar. Foto: Instagram.
Susul Saudara Kembarnya, Jebolan Indonesian Idol, Melitha Sidabutar Meninggal, Sempat Buat Kesaksian

Melitha Sidabutar meninggal pada Senin, 8 April 2024 menyusul saudara kembarnya, Melisha Sidabutar yang sudah berpulang tiga tahun lalu.


Rampungkan Materi Album Keduanya, Sal Priadi Umumkan Istirahat Bermain di Medsos

19 hari lalu

Sal Priadi. Dok. Istimewa
Rampungkan Materi Album Keduanya, Sal Priadi Umumkan Istirahat Bermain di Medsos

Lagu-lagu Sal Priadi memang hits di telinga kalangan pencinta musik indie hingga tujuh kali masuk daftar nominasi Anugerah Musik Indonesia.


Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

35 hari lalu

Foto poster Serial Ellyas Pical. Foto: Falcon Pictures.
Daftar Film Biopik Atlet Indonesia: Susi Susanti Love All sampai Ellyas Pical

Film biopik jatuh bangun kehidupan atlet terus diproduksi antara lain Susi Susanti Love All dan yang terakhir kisah petinju legendaris, Ellyas Pical.


Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

36 hari lalu

Reza Rahadian dan BCL dalam film My Stupid Boss.  foto: dok. Falcon Pictures
Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.


5 Film yang Memasangkan Reza Rahadian dan BCL, Terbaru Pasutri Gaje

48 hari lalu

Reza Rahadian dan BCL dipertemukan kembali dalam genre komedi di film Pasutri gaje yang diangkat dari webtoon populer karya Annisa Nisfihani/Foto: Instagram/Falcon
5 Film yang Memasangkan Reza Rahadian dan BCL, Terbaru Pasutri Gaje

Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari kerap beradu akting dalam film. Lantas, apa saja daftar film yang mempertemukan duet Reza dan BCL?


Pasutri Gaje Tayang, Simak 5 Hal tentang Film Ini

8 Februari 2024

Reza Rahadian dan BCL dipertemukan kembali dalam genre komedi di film Pasutri gaje yang diangkat dari webtoon populer karya Annisa Nisfihani/Foto: Instagram/Falcon
Pasutri Gaje Tayang, Simak 5 Hal tentang Film Ini

Film Pasutri Gaje produksi Falcon Pictures telah tayang di bioskop sejak Rabu, 7 Februari 2024


Review Pasutri Gaje: Sajikan Konflik dengan Sentuhan Komedi yang Segar

7 Februari 2024

Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari (BCL) dalam film Pasutri Gaje Dok. Falcon Pictures
Review Pasutri Gaje: Sajikan Konflik dengan Sentuhan Komedi yang Segar

Kembali disatukan dalam film Pasutri Gaje, chemistry antara Reza Rahadian dan BCL terlihat semakin matang.


Film Pasutri Gaje Sesuai dengan Komiknya, Penulis Webtoon Ikut Pilih Pemain

7 Februari 2024

Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari (BCL) menghadiri gala premiere film Pasutri Gaje di Jakarta, Sabtu, 3 Februari 2024. Dok. Falcon Pictures
Film Pasutri Gaje Sesuai dengan Komiknya, Penulis Webtoon Ikut Pilih Pemain

Annisa Nisfihani tegaskan film Pasutri Gaje yang dibintangi Reza Rahadian dan BCL, satu jalur dengan komiknya.


Nyanyikan Soundtrack Pasutri Gaje, BCL Sebut Video Klipnya Berani dan Manis

20 Januari 2024

Poster film Pasutri Gaje. Foto: Falcon Pictures.
Nyanyikan Soundtrack Pasutri Gaje, BCL Sebut Video Klipnya Berani dan Manis

Tak hanya membintangi film Pasutri Gaje bersama Reza Rahadian, BCL juga didapuk menyanyikan soundtrack film itu.