Ketika Pradikta Wicaksono Kesal Disebut Dekil, Kurus, dan Gondrong

Reporter

Dikta Yovie n Nuno atau Pradikta Wicaksono. Foto: Instagram Dikta.
Dikta Yovie n Nuno atau Pradikta Wicaksono. Foto: Instagram Dikta.

TEMPO.CO, Jakarta - Musisi dan penyanyi, Pradikta Wicaksono atau akrab disapa Dikta kesal disebut dekil dan kurus oleh netizen. Ia juga kesal ketika netizen lantas menyuruhnya menikah agar ada yang mengurus.

Kurus dibilang narkoba, kulit iteman dibilang dekil enggak keurus. Gondrong dibilang kayak orang sakit. Endingnya 'nikah gih biar ada yang ngurus'. Gini loh, wahai manusia-manusia medsos terutama yang aliran itu-itu,” tulis Dikta di unggahan Instagramnya, Jumat, 24 September 2021.

Dengan tulisan panjang, Dikta menjelaskan kenapa badannya bisa kurus. Pria yang juga dikenal dengan Dikta Yovie and Nuno ini menyebut kalau ia juga pernah memiliki badan yang kekar dengan otot tubuh besar.

Cuma itu sudah lewat, Gw sudah enggak mau gitu lagi. Gw sudah move on dari gw yang itu. Sekarang gw happy sama badan gw, gw enggak masalah sama itu, emak gw pun enggak masalah. Lah kok sampean yang ngeliat ari-ari gw dikubur saja belum pernah kok lebih recet dari emak gw ya,” tulisnya.

Pradikta Wicaksono

Dikta lantas menyebut, ia kurus karena sering melakukan olahraga freedive. Freedive disebutnya sebagai olahraga anaerobik yang membakar banyak kalori dibanding olahraga lain. “Dan gw freedive seminggu bisa 3-4 kali. Jadi ya sudah pasti gw kurus. Tapi kurusnya gw ya gw suka, orang-orang sekeliling gw suka-suka aja, emak gw suka-suka aja,” tulis Dikta lagi.

Pria yang sering dijodohkan dengan Enzy Storia ini menjabarkan kenapa kulitnya semakin hitam dan kusam. Penyebabnya adalah aktivitas luar ruangan yang ia lakukan seperti freedive, dan tenis. Dengan kesal ia menuliskan ia hidup di lingkungan yang sudah terkena efek dari Global Warming.

Jadi ya gw gosong, cuma, gw happy-happy saja kok. Gw sudah pernah juga punya kulit putih banget dan memangg basicnya kulit gw putih, dan pasti sampean pernah liat juga gw putih. Ya sama aja, tetep Dikta juga, enggak jadi Michael Jordan juga kalau kulit gw iteman,” tulisnya.

Ia lantas menyebutkan alasan mengapa sekarang lebih senang memiliki rambut panjang. Menurutnya, tidak ada alasan lain, selain bosan berambut pendek. “Terus kalau gw gondrong emang gw mau nyopet sampean? Gw mau nagih utang pinjol sampean? Kan enggak,” tulisnya.

Musisi, Dikta bersama Jimbon, nama kucing kesayangannya. Foto: Instagram Dikta.

Dikta lantas mempertanyakan apa hubungan dari berambut panjang dengan kesehatannya. Ia mempersilahkan netizen yang menyukai rambut pendek, kulit putih atau badan kekar. “Dari semua itu sampean nyimpulin saya harus nikah, ya apa hubungannya dong?” tulis Dikta.

Pria penyayang kucing ini lantas meminta netizen untuk berhenti mengurusi hidup orang yang tidak mereka kenal. Saran Dikta, netizen baiknya mengurusi lingkungan terdekatnya yang lebih membutuhkan. “Walaupun mungkin mereka muak juga dengan sampean ngomong ya,” tulisnya.

Satu hal yang Dikta ingat dari perkataan netizen adalah kenapa wajahnya terlihat tua dan berkeriput. Menurut Dikta, karena ia manusia yang pasti akan mengalami penuaan. “Tapi saya tahu saya peyot dan keriput dengan benar, lah sampean peyot keriput depan hape doang, kan kasihan,” tulisnya.

Unggahan Pradikta Wicaksono ini mendapat balasan dari rekan-rekannya dan netizen. “Sabar ya beb, bongkar gitar aja yuk, terus gergaji,” tulis Ibrahim Imran. “Kak Tata, bertobatlah,” tulis Gugun Blues Shelter. “Ketika mas Tata nulis caption panjang, dunia sedang tidak baik-baik saja,” tulis akun @yhn***.

DEWI RETNO

Baca juga: Sekali Nyemplung, Dikta Yovie and Nuno Ketagihan Freediving








Belajar Freediving Pertama Kali, Yura Yunita: Iseng Nanya Dikta

32 hari lalu

Yura Yunita. Dok. Yura Yunita/Merakit.
Belajar Freediving Pertama Kali, Yura Yunita: Iseng Nanya Dikta

Yura Yunita belajar freediving sekaligus merayakan lagu Jalan Pulang (Official Fan Video) yang berada di trending 1 di YouTube.


Profil Chef Renatta, Juri Master Chef Indonesia yang Selalu Menarik Perhatian

57 hari lalu

Nama Renatta Moeloek atau yang dikenal dengan Chef Renatta mulai mencuri perhatian publik lewat perannya sebagai juri di MasterChef Indonesia. Foto/instagram/renattamoeloek
Profil Chef Renatta, Juri Master Chef Indonesia yang Selalu Menarik Perhatian

Sejak kemunculan Chef Renatta sebagai juri Master Chef Indonesia di season ke-5, banyak perhatian ditujukan kepadanya. Begini profilnya.


Laki-laki Juga Bisa Jadi Korban Pelecehan Seksual, Ini yang Harus Dilakukan

18 Januari 2023

Ilustrasi pelecehan seksual korban laki-laki. Shutterstock
Laki-laki Juga Bisa Jadi Korban Pelecehan Seksual, Ini yang Harus Dilakukan

Pelecehan seksual juga bisa terjadi pada laki-laki. Namun, mereka kerap merasa lebih kesulitan mengakui jadi korban. Cek sebabnya.


Dikta Diduga Alami Pelecehan Seksual, Meringis Kesakitan hingga Lemas

15 Januari 2023

Pradikta Wicaksono saat ditemui di konferensi pers konser Petisi Cinta Iwan Fals, Kamis 12 Januari 2023/Foto: Cantika/Ecka Pramita
Dikta Diduga Alami Pelecehan Seksual, Meringis Kesakitan hingga Lemas

Dalam video yang viral, Dikta terlihat memegang alat kelaminnya sambil mengeluh kesakitan hingga lemas dan berjongkok beberapa saat.


Selain Fatin Shidqia, Ini 5 Artis Indonesia yang Wajahnya Muncul di Billboard Time Square New York

22 Desember 2022

Fatin Shidqia. Foto: Instagram/@fatin30
Selain Fatin Shidqia, Ini 5 Artis Indonesia yang Wajahnya Muncul di Billboard Time Square New York

Foto dari salah satu penyanyi populer Indonesia, Fatin Shidqia Lubis ditampilkan dalam billboard Times Square, New York, Amerika Serikat. Foto Fatin terpampang lantaran perannya sebagai duta kampanye global Spotify yaitu Equal pada bulan Desember 2022 ini.


Dikta Disorot 20 Detik saat Nonton Tiba-Tiba Tenis, Netizen Berterima Kasih ke Kameramen

13 November 2022

Pradikta Wicaksono atau Dikta ketika menyaksikan Tiba-Tiba Tenis di Tennis Indoor Senayan, Gelora Bung Karno, Sabtu, 12 November 2022. Foto: YouTube Vindes
Dikta Disorot 20 Detik saat Nonton Tiba-Tiba Tenis, Netizen Berterima Kasih ke Kameramen

Ekspresi salah tingkah Dikta semakin membuat penonton histeris selama hampir 20 detik di tengah-tengah pertandingan.


Vindes Sport Bikin #TibaTibaTenis Bareng Raffi Ahmad, Yayuk Basuki Puji Permainan Dion Wiyoko

12 November 2022

Wulan Guritno saat eksibisi Tiba-tiba Tennis. Foto: Twitter VindesTwit.
Vindes Sport Bikin #TibaTibaTenis Bareng Raffi Ahmad, Yayuk Basuki Puji Permainan Dion Wiyoko

Yayuk Basuki memuji pertandingan tenis yang digelar Vindes Sport berkolaborasi dengan Raffi Ahmad dan dibikin sangat serius serta menyenangkan.


Dikta Wicaksono Buka Lembaran Baru sebagai Penyanyi Solo, Rilis Album EP Sendiri

15 Oktober 2022

Dikta Wicaksono. Dok. YTEAM Records.
Dikta Wicaksono Buka Lembaran Baru sebagai Penyanyi Solo, Rilis Album EP Sendiri

EP Sendiri berisi enam buah lagu yang merupakan cerminan kecintaan Dikta Wicaksono pada musik, termasuk karya milik almarhum ayahnya.


Drama Ratu Drama Dibintangi Enzy Storia, Realita Dunia Sinetron Dibalut Komedi

28 September 2022

Poster Drama Ratu Drama. Foto: Instagram/@enzystoria.
Drama Ratu Drama Dibintangi Enzy Storia, Realita Dunia Sinetron Dibalut Komedi

Sutradara Drama Ratu Drama, Aco Tenriyagelli merasa ada sebuah stigma tentang sinetron yang seolah produksi asal dan tanpa logika.


Mahasiswa UGM Manfaatkan Aspal Jalanan Untuk Kurangi Peningkatan Suhu Perkotaan

14 September 2022

Mahasiswa UGM Gagas Pemanfaatan Aspal Jalanan Untuk Kurangi Peningkatan Suhu Perkotaan. ugm.ac.id
Mahasiswa UGM Manfaatkan Aspal Jalanan Untuk Kurangi Peningkatan Suhu Perkotaan

Mahasiswa UGM menggagas inovasi pemanfaatan aspal sebagai kolektor panas Asphalt Thermal Collector untuk mengurangi peningkatan suhu.