TEMPO.CO, Jakarta - Hubungan sosialita dan pesohor televisi, Scott Disick dan kekasihnya, Amelia Hamlin akhirnya bubar. Hubungan ini berakhir setelah keduanya menjalin hubungan selama 11 bulan.
Perpisahan Hamlin dan Disick diduga terjadi pada akhir pekan lalu. Keduanya didapati menghabiskan akhir pekan terpisah walaupun sedang berada di satu area, untuk mengevaluasi hubungan mereka. "Scott setuju kalau ia merasa harus sendiri saat ini. Mereka menjalani banyak kesenangan bersama tapi hubungan itu tidak akan pernah menjadi hubungan jangka panjang," ujar seorang sumber kepada E News, Selasa, 7 September 2021.
Sementara sumber lain menyebutkan Hamlin ingin menjadi kuat dan melanjutkan hidup. Ia merasa sudah cukup dengan Disick dan mengakhirinya. “Teman-temannya semua menemani dan mendukung Amelia melewati ini. Semua tahu, ia berhak mendapatkan lebih baik dan ia tahu itu," ujar si sumber.
Hubungan Hamlin dan Disick menjadi renggang, usai ayah tiga anak itu diketahui masih belum bisa menerima kemesraan Kourtney Kardashian dengan Travis Barker. Berawal dari Disick yang mengirimkan pesan langsung ke Younes Bendjima, juga mantan kekasih Kourtney. Dalam pesan itu, Disick mengirimkan berita disertai foto mesra ibu dari tiga anaknya itu dengan Barker.
Kourtney Kardashian yang merupakan seorang sosialita Amerika Serikat ini merupakan sosok ibu yang masih menjaga kecantikan dan keseksiannya walaupun ia sudah memiliki 2 anak dari hubungannya dengan Scott Disick dari tahun 2006. posh24.com
Sebelum kejadian itu, antara Disick dan Hamlin sering terlibat adu argumen. Kejadian dengan Bendjima membuat Hamlin menjadi malu dan Disick terlihat tidak peduli. “Sangat berat untuk berkencan dengan Scott karena dia belum sepenuhnya melupakan Kourtney. Hubungan itu akan selalu menjadi poin utama. Perpisahan ini sudah diduga sejak lama dan banyak teman-teman mereka setuju, ini untuk yang terbaik,” ujar si sumber.
Sementara ibu Hamlin, aktris Lisa Rinna paling vokal mengutarakan ketidaksetujuan terhadap hubungan putrinya dengan Disick. Selain Disick yang dikenal sering berganti pasangan, perbedaan umur 18 tahun membuat Rinna merasa kesal dengan pilihan putrinya. “Kenapa bukan Harry Styles, kenapa harus Scott Disick,” ujar Lisa dalam salah satu episode Real Housewives, 25 Agustus 2021.
Menanggapi kabar ini, di halaman Instagramnya, bintang yang pernah bermain di serial Melrose Place itu mengunggah sebuah video yang memperlihatkan suaminya, Harry Hamlin berjoget di kapal pesiar. Video ini ia unggah beberapa jam setelah kabar putusnya Amalia Hamlin dan Scott Disick beredar di media. Rinna juga meninggalkan emotikon tersenyum di unggahan akun Instagram queenofbravo yang berisi potongan berita putusnya Hamlin dan Disick.
DEWI RETNO
Baca juga: Scott Disick dan Pacar Evaluasi Hubungan usai Rasa ke Kourtney Kardashian Bocor