Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Reaksi Negatif Figur Publik Melihat Saipul Jamil Bebas Disambut bak Pahlawan

Reporter

image-gnews
Pedangdut Saipul Jamil keluar Lembaga Permasyarakatan Kelas 1 Cipinang, Jakarta, Kamis 2 September 2021. Bebasnya Saipul Jamil mendapatkan reaksi ancaman boikot public figure yang terseret kasus pelecehan seksual dan pedofilia kembali muncul di televisi dengan tagar Cancel Pelaku Pedophilia di Televisi Nasional. Tempo/Nurdiansah
Pedangdut Saipul Jamil keluar Lembaga Permasyarakatan Kelas 1 Cipinang, Jakarta, Kamis 2 September 2021. Bebasnya Saipul Jamil mendapatkan reaksi ancaman boikot public figure yang terseret kasus pelecehan seksual dan pedofilia kembali muncul di televisi dengan tagar Cancel Pelaku Pedophilia di Televisi Nasional. Tempo/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sambutan meriah saat Saipul Jamil keluar dari penjara memancing reaksi negatif dari masyarakat. Netizen, selebritas, dan pakar ikut memberikan komentar pedas tentang penyambutan ini.

Salah satunya, penyanyi jebolan Indonesian Idol, Ziva Magnolya. Ziva membuat kicauan mengomentari berita penyambutan kebebasan Saipul Jamil. "Kenapa mata gue harus banget lihat ginian lewat TL. Sudah hidup baru aja tenteram dan damai ada aja yang bikin mau pindah planet," tulis Ziva melalui akun Twitternya, Kamis, 2 September 2021. Tapi cuitan itu kemudian dihapusnya. 

Saipul Jamil dihukum penjara dalam dua kasus berbeda. Kasus pertama adalah pencabulan dengan hukuman tiga tahun penjara pada 2016. Hukumannya diperberat di Pengadilan Tinggi menjadi lima tahun. Hukuman itu ditambah tiga tahun lagi setelah ia terbukti menyuap panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara sebesar Rp 250 juta.

Selain Ziva, komedian Papahm atau Sentot Gd, juga menyuarakan kegusarannya. Papahm meninggalkan komentar di akun gosip lamiscorner. “Lo pikir, habis menang Olimpiade dapet emas, lo karangin bunga, enggak ada masalah sama si abangnya. Setiap orang berhak dapat kesempatan kedua, tapi orang-rang yang manfaatin situasinya. Something wrong with them,” tulis komedian yang dikenal lewat acara Extravaganza.

Pedangdut Saipul Jamil keluar Lembaga Permasyarakatan Kelas 1 Cipinang, Jakarta, Kamis 2 September 2021. Saipul Jamil bebas usai menjalani hukuman 5 tahun penjara atas kasus pelecehan seksual pencabulan dan tambahan 3 tahun karena terbukti menyuap panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Rohadi, dengan uang sebesar Rp 50 juta. Tempo/Nurdiansah

Papahm tidak habis pikir dengan masyarakat saat ini. Meski mengaku tidak punya masalah dengan Saipul Jamil, namun Papahm meminta masyarakat untuk memiliki empati terhadap korban dan keluarganya. “Empati dikitlah ama korban dan keluarga, yang mungkin walaupun sudah 5 tahun atau lebih masih belum bisa lupa,” tulisnya menambahkan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Psikolog, Zoya Amirin juga menyuarakan kegeramannya atas sambutan meriah untuk Saipul Jamil. Zoya mengunggah berita lama yang memuat tentang kondisi korban pencabulan Saipul Jamil. “Ini loh alasan saya memboikot Pelaku Kekerasan Seksual diberi panggung di stasiun TV. Saya tidak punya dendam pribadi dengan SJ, saya tidak kenal dengan SJ. Saya memikirkan kesejahteraan korban dan orang terdekat korban kekerasan seksual,” tulis Zoya, Jumat, 3 September 2021.

Zoya juga mengunggah potongan berita tentang Saipul Jamil yang memaafkan korbannya. Tidak hanya itu, Zoya mengkritik stasiun televisi yang memberi panggung pada pelaku kejahatan seksual. “Siapa yang melakukan siapa yang memaafkan agak lucu sih ini. Dipenjara itu adalah hukuman fisik bukan proses rehabilitasi jiwa. Masuk penjara memangnya sembuh dari perilaku seksual yang tidak sehat?!” tulis Zoya lagi.

Bebasnya Saipul Jamil dari penjara membuat netizen bereaksi keras. Apalagi Saipul langsung disambut dengan panggilan talkshow di beberapa acara di televisi. Di Twitter, sejak kemarin sore, Jumat, 3 September 2021, ramai beredar petisi ajakan untuk memboikot Saipul Jamil tampil di televisi maupun Youtube.

Petisi Boikot Saipul Jamil itu ditujukan kepada Komisi Penyiaran Indonesia atau KPI agar melarang televisi mengundang Saipul Jamil. Kata kunci Boikot Saiful Jamil menjadi trending topik di Twitter. “Boikot Saipul Jamil mantan narapidana pedofilia, tampil di televisi nasional dan Youtube,” bunyi petisi yang sampai saat ini sudah ditandatangani oleh 209 ribu orang dari target tanda tangan yang sudah dinaikkan menjadi 300 ribu orang.

Baca juga: Petisi Boikot Saipul Jamil Diteken 150 Ribu Orang, Minta KPI Edukasi Televisi

Iklan

Berita Selanjutnya



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

5 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

Ivan Gunawan mengunggah video pada Ahad petang ini untuk meminta maaf atas candaan kekerasan seksual yang dilontarkannya.


Panen Hujatan Usai Buat Candaan Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan: Tarik Napas Dalam-dalam

6 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Panen Hujatan Usai Buat Candaan Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan: Tarik Napas Dalam-dalam

Ivan Gunawan menuai hujatan tajam usai membuat lelucon tentang kekerasan seksual yang melibatkan Saipul Jamil.


Pimpinan Pesantren di Trenggalek dan Anaknya Mengaku Cabuli Santriwati Sejak 2021

27 hari lalu

Ilustrasi pencabulan. Shutterstock
Pimpinan Pesantren di Trenggalek dan Anaknya Mengaku Cabuli Santriwati Sejak 2021

Polisi menetapkan bapak dan anak pengasuh pondok pesantren di Trenggalek sebagai tersangka pencabulan


Kiai dan Anaknya di Trenggalek Ditetapkan jadi Tersangka Pencabulan Santriwati

35 hari lalu

Kapolres Trenggalek AKBP Gathut Bowo Supriyono. Foto: ANTARA/HO - Humas Polres Trenggalek
Kiai dan Anaknya di Trenggalek Ditetapkan jadi Tersangka Pencabulan Santriwati

M, 72 tahun; dan anaknya, F, 37 tahun, dilaporkan empat orang ke Polres Trenggalek atas dugaan tindak pencabulan santriwati


Dewi Perssik Dilamar Pacar, Akui Tak Ingin Salah Pilih Pasangan Lagi

42 hari lalu

Dewi Perssik saat lamaran dan disiarkan di ANTV. Foto: Instagram DP.
Dewi Perssik Dilamar Pacar, Akui Tak Ingin Salah Pilih Pasangan Lagi

Dewi Perssik tidak ingin mengulang kejadian saat dirinya menjalin bahtera rumah tangga dengan mantan-mantan suaminya.


Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

49 hari lalu

ilustrasi pelecehan seksual (pixabay.com)
Dugaan Pelecehan Seksual Istri Pasien oleh Dokter di Palembang, Bukan Perkosaan Tapi Ini Kata Pelapor

Febriansyah, Pengacara TA menjelaskan kliennya yang sedang hamil tersebut bukan mengalami perkosaan oleh dokter MY.


Guru SD di Cianjur Diduga Cabuli Belasan Siswa, Orang Tua Bahkan Menyebut Korban Bisa Ratusan Orang

50 hari lalu

Terduga pelaku pencabulan terhadap belasan siswa SD Negeri di Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, menjalani pemeriksaan di Mapolres Cianjur, Kamis, 29 Februari 2024). ANTARA/Ahmad Fikri
Guru SD di Cianjur Diduga Cabuli Belasan Siswa, Orang Tua Bahkan Menyebut Korban Bisa Ratusan Orang

Seorang guru SD di Cianjur ditangkap polisi karena diduga melakukan pencabulan terhadap siswanya. Orang tua menyebut korbannya bisa mencapai ratusan.


Fakta-fakta Soal Dugaan Pelecehan Seksual Dokter Ortopedi ke Istri Pasien, Versi Terlapor dan Korban

50 hari lalu

Ilustrasi Pelecehan Seksual. govexec.com
Fakta-fakta Soal Dugaan Pelecehan Seksual Dokter Ortopedi ke Istri Pasien, Versi Terlapor dan Korban

Kuasa hukum terlapor dokter spesialis ortopedi membantah soal suntik bius ke istri pasien. Pengacara korban mendetailkan dugaan pelecehan seksual itu


Dokter di Palembang Diduga Cabuli Istri Pasien Usai Suntik Bius

50 hari lalu

Ilustrasi kekerasan seksual. Freepik.com
Dokter di Palembang Diduga Cabuli Istri Pasien Usai Suntik Bius

Seorang istri pasien di sebuah rumah sakit di Palembang diduga mengalami kekerasan seksual oleh dokter yang memeriksa suaminya.


Guru Agama di SMPN Bogor Diduga Cabuli Siswinya di Ruang BP

56 hari lalu

Ilustrasi pencabulan anak. shutterstock.com
Guru Agama di SMPN Bogor Diduga Cabuli Siswinya di Ruang BP

EM, guru agama, diduga memperkosa AS, siswinya, terjadi saat jam pelajaran berlangsung.