Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mimpi Besar Novia Bachmid di Wonderland Indonesia, Ingin Konser ke Luar Negeri

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Novia Bachmid dalam video musik Wonderland Indonesia. (Tangkapan layar kanal Youtube Alffy Rev)
Novia Bachmid dalam video musik Wonderland Indonesia. (Tangkapan layar kanal Youtube Alffy Rev)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPenyanyi Novia Bachmid memiliki mimpi besar yang ingin diraih setelah sukses menyanyikan lagu Wonderland Indonesia karya Alffy Rev. Perempuan 19 tahun ini merasa Wonderland Indonesia adalah awal yang baik untuk memulai karier musiknya di kancah internasional.

"Novia ada satu keinginan mungkin di lagu Wonderland Indonesia ini mungkin suatu hari nanti Novia bisa keluar, konser di luar (negeri) dengan lagu ini dan memperkenalkan budaya kita," kata Novia kepada Anang Hermansyah di kanal YouTube NGOBROL ASIX yang diunggah pada Sabtu, 28 Agustus 2021.

Dalam Wonderland Indonesia, perempuan asal Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara ini menyanyikan sembilan lagu daerah dan satu lagu nasional yang dipadukan dengan musik tradisional dan modern. Di video musiknya, Novia juga mengundang perhatian dengan mengenakan pakaian tradisional secara bergantian mengikuti asal lagu daerah yang dinyanyikannya.

Hal itu yang membuat Novia sangat ingin menunjukkan kepada dunia bahwa budaya Indonesia sangatlah beragam dan indah lewat lagu Wonderland Indonesia. "Untuk memperkenalkan dan mempresentasikan Indonesia itu kayanya luar biasa di negara lain," katanya.

Sejak awal mendapat tawaran dari Alffy Rev untuk menyanyikan lagu Wonderland Indonesia, Novia sangat bersemangat dan berharap menjadi penyanyi yang beruntung dilibatkan dalam proyek untuk memperingati HUT RI ke-76 pada Selasa, 17 Agustus 2021 itu. "Aku langsung fokus hapalin itu lagu walaupun aku belum tahu kalau aku yang bakal kepilih dalam proyek itu, udah optimis aja," katanya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Novia mulai dikenal sejak menjadi kontestan Indonesian Idol 2020. Sayangnya, langkah Novia harus terhenti di babak delapan besar pada 13 Januari 2020. Di malam itu, para juri yang terdiri dari Maia Estianty, Ari Lasso, Bunga Citra Lestari, Judika, dan Anang Hermansyah pun turut memberikan standing ovation kepada Novia yang membawakan lagu milik raja dangdut Rhoma Irama berjudul Judi dengan aransemen berbeda.

Namanya kian meroket setelah mendapat banyak pujian berkat penampilannya di Wonderland Indonesia. Ada sebuah pesan dari Alffy Rev yang diingatnya untuk selalu menghargai proses dan terus berusaha meraih mimpi. "Kita harus mencintai proses dan bermimpi-mimpilah setinggi mungkin, berhalu-halu ria setinggi mungkin tapi ingat jangan hanya cuma sampai di mimpi, nyatakan mimpi itu," kata Novia menirukan Alffy.

Setelah hampir dua pekan dirilis, Wonderland Indonesia masih tetap menduduki peringkat pertama di YouTube. Hingga saat ini Wonderland Indonesia telah disaksikan lebih dari 13 juta kali. Video klip Wonderland Indonesia juga sudah banyak mendapatkan reaksi positif dari YouTuber luar negeri.

Baca juga: Alffy Rev Kembali Rilis BTS Wonderland Indonesia, Novia Bachmid Nangis Histeris

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


5 Rekomendasi Program Magang di Luar Negeri

2 hari lalu

Pencari kerja mencari informasi lowongan dalam Indonesia Career Expo di Smesco Exhibition Hall, Jakarta, Rabu, 10 Januari 2024. Pameran bursa kerja 2024 ini digelar pada 10 hingga 11 Januari 2024 dengan tiket masuk gratis untuk para pencari kerja. Sejumlah perusahaan baik dalam maupun luar negeri turut meramaikan pameran ini. TEMPO/Tony Hartawan
5 Rekomendasi Program Magang di Luar Negeri

Mengikuti program pertukaran pelajar atau magang dapat menjadi langkah awal untuk bekerja di luar negeri.


10 Strategi dan Persiapan Magang di Luar Negeri Supaya Terhindar dari Kejahatan Perdagangan Orang

2 hari lalu

Ariel Syalia Prananda, mahasiswa komunikasi Unair saat magang selama 4 bulan di kantor Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB) Indonesia. Dok. Unair
10 Strategi dan Persiapan Magang di Luar Negeri Supaya Terhindar dari Kejahatan Perdagangan Orang

Program magang di luar negeri menjadi modus sekelompok orang melakukan kejahatan perdagangan orang.


Sinopsis Film Kukejar Mimpi, Oka Antara Banting Setir Jadi Pelatih Cheerleader

2 hari lalu

Kukejar Mimpi. Foto: Instagram.
Sinopsis Film Kukejar Mimpi, Oka Antara Banting Setir Jadi Pelatih Cheerleader

Kukejar Mimpi adalah salah satu film bioskop Indonesia terbaru yang tayang perdana pada 21 Maret 2024 di tengah gempuran film horor.


Terkini: Jokowi Resmikan 4 Bandara di Sulawesi termasuk di Palu yang Kena Gempa 2018, Begini Bunyi Peraturan Bawaan Penumpang yang ke Luar Negeri

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo alias Jokowi ketika meresmikan rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 26 Maret 2024. Jokowi juga meresmikan tiga bandara lain, yaitu Bandara Banggai Laut serta Bandara Bolaang Mongondow dan Bandara Taman Bung Karno di Sulawesi Utara. Foto: tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden.
Terkini: Jokowi Resmikan 4 Bandara di Sulawesi termasuk di Palu yang Kena Gempa 2018, Begini Bunyi Peraturan Bawaan Penumpang yang ke Luar Negeri

Presiden Jokowi meresmikan rehabilitasi dan rekonstruksi Bandara Mutiara SIS Al-Jufri Kota Palu, Sulawesi Tengah, Selasa, 26 Maret 2024.


5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

3 hari lalu

Jewel di Bandara Changi, Singapura. (foto: Jiachen Lin)
5 Tips Hemat Biaya saat Menonton Konser di Luar Negeri

Ada beberapa tips untuk menghemat biaya saat menonton konser di luar negeri


Heboh Pelaporan Barang Bawaan ke Luar Negeri, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

4 hari lalu

Juru Bicara Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Yustinus Prastowo, saat ditemui di acara Indonesia Digital Summit 2023 di Hotel Four Season, Jakarta Selatan, pada Selasa, 28 November 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Heboh Pelaporan Barang Bawaan ke Luar Negeri, Stafsus Sri Mulyani: Kami Mohon Maaf

Yustinus Prastowo, Staf Khusus Menteri Keuangan Sri Mulyani menanggapi heboh terkait aturan pelaporan barang bawaan untuk penumpang ke luar negeri.


Ditjen Bea Cukai Tegaskan Kembali soal Kepabeanan Barang Bawaan ke Luar Negeri

5 hari lalu

Bea Cukai Kembali Tegaskan Aturan Barang Bawaan dari Luar Negeri
Ditjen Bea Cukai Tegaskan Kembali soal Kepabeanan Barang Bawaan ke Luar Negeri

Bea Cukai berupaya selalu memberikan pelayanan terbaik kepada penumpang.


Celine Dion hingga Nicki Minaj, Ini 5 Penyanyi yang pernah Menunda Konser karena Sakit

7 hari lalu

Celine Dion. (Allure/Getty Images)
Celine Dion hingga Nicki Minaj, Ini 5 Penyanyi yang pernah Menunda Konser karena Sakit

Celine Dion masih rutin menjalani pemulihan untuk kesehatannya


Pakar Hukum Perdagangan Unair Dukung Pembatasan Barang Impor Penumpang, Ini Alasannya

8 hari lalu

Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan Askolani dalam acara Media Briefing PMK 141 Tahun 023 tentang Ketentuan Impor Barang Pekerja Migran Indonesia di Kantor Kemenkeu, Jakarta Pusat, pada Selasa, 12 Desember 2023. TEMPO/ Moh Khory Alfarizi
Pakar Hukum Perdagangan Unair Dukung Pembatasan Barang Impor Penumpang, Ini Alasannya

Pakar hukum pidana Universitas Airlangga (Unair) mendukung pembatasan barang impor penumpang.


Tuai Kritik, PM Thailand Hentikan Perjalanan ke Luar Negeri Selama Dua Bulan

8 hari lalu

Perdana Menteri Thailand Srettha Thavisin berbicara kepada media saat ia tiba untuk menyampaikan pernyataan kebijakan Dewan Menteri kepada parlemen di Bangkok, Thailand, 11 September 2023. REUTERS/Athit Perawongmetha
Tuai Kritik, PM Thailand Hentikan Perjalanan ke Luar Negeri Selama Dua Bulan

PM Srettha Thavisin telah menghabiskan sekitar sepertiga dari enam bulan masa jabatannya di luar negeri untuk mempromosikan investasi di Thailand.