Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Ramai Petisi Boikot Ayu Ting Ting, Ivan Gunawan: Emang Lu Siapa?

Reporter

Editor

Marvela

image-gnews
Ivan Gunawan mengunggah fotonya dengan Ayu Ting Ting. Instagram
Ivan Gunawan mengunggah fotonya dengan Ayu Ting Ting. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Media sosial tengah diramaikan dengan petisi untuk memboikot Ayu Ting Ting tampil di acara televisi. Petisi tersebut mengundang perhatian publik termasuk sahabat sekaligus rekan kerjanya, Ivan Gunawan.

Saat melakukan siaran langsung di Instagam, Ivan Gunawan menanggapi komentar netizen soal petisi Ayu Ting Ting tersebut. Ivan Gunawan membela Ayu Ting Ting dan memberikan komentar menohok kepada pembuat sekaligus yang menandatangani petisi tersebut. "Lu boikot, emang lu siapa?" kata Ivan Gunawan dalam video yang diunggah di Instagramnya pada Jumat, 6 Agustus 2021.

Selain Ivan Gunawan, Nikita Mirzani juga memberi dukungannya untuk Ayu Ting Ting. Ia tidak setuju dengan adanya petisi memboikot Ayu Ting Ting dari pertelevisian. "Jangan dong, enggak boleh kayak gitu," kata Nikita dikutip dari kanal YouTube Star Story pada Kamis, 5 Agustus 2021. "Kesalahannya Ayu Ting Ting kan enggak berat kenapa dia harus diboikot? Ada petisi boikot Ayu Ting Ting, kesalahan dia apa?"

Petisi boikot Ayu Ting Ting mulai ramai setelah orang tuanya, Abdul Rozak dan Umi Kalsum mendatangi rumah penghina cucunya di Bojonegoro pekan lalu. Petisi yang berjudul Blacklist Ayu Ting Ting dari Dunia Pertelevisian ini dibuat oleh Putri Maharani. "Pada acara Pas Sore, terlihat waktu acara tersebut live di Trans 7 terlihat Ayu Ting Ting menendang salah satu talent Pas Sore," tulisnya di kolom keterangan petisi tersebut. Hingga saat ini petisi itu telah ditandatangani oleh lebih dari 62 ribu orang dan masih terus bertambah.

Para penggemar Ayu Ting Ting tidak terima dengan kehadiran petisi itu dan membuat tandingannya. Mereka membuat petisi baru untuk melindungi Ayu Ting Ting. Petisi itu dibuat oleh akun Iamkuntoajieofficial1 dengan judul SaveAyuTingTing. Petisi itu telah ditandatangani lebih dari 12 ribu orang dan masih terus bertambah.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami mendukung Ayu Ting Ting selalu bekerja di dunia entertainment. Banyaknya hujatan dan hinaan tidak memubuat dirinya dipaksa mundur dari dunia entertainment. Save Ayu Ting Ting. We love Ayu Ting Ting seorang penyanyi yang berbakat dan mempunyai prestasi dan tidak memiliki riwayat cacat hukum. Kenapa dipaksa mundur dari dunia entertainment," tulisnya melengkapi petisi tersebut.

Sebelumnya, kedua orang tua Ayu Ting Ting membawa polisi ke rumah penghina cucunya di Bojonegoro, Jawa Timur. Umi Kalsum membagikan foto dan video saat dirinya bersama Abdul Rozak, suaminya mendatangi rumah si pelaku di Instagram pada Rabu, 28 Juli 2021. Hal ini juga menjadi perdebatan karena orang tua Ayu Ting Ting dinilai melanggar penyekatan PPKM.

Baca juga: Hotman Paris Tanggapi Orang Tua Ayu Ting Ting Datangi Penghina Cucunya Saat PPKM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ivan Gunawan Bersiap Ke Uganda Resmikan Masjidnya, Begini Rute Perjalanan dari Indonesia

2 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Ivan Gunawan Bersiap Ke Uganda Resmikan Masjidnya, Begini Rute Perjalanan dari Indonesia

Ivan Gunawan akan ke Uganda untuk meresmikan masjid yang dibangunnya. Bagaimana rute dari Indonesia ke Uganda?


Jawab Rumor Putus dengan Ajudan Prabowo, Nikita Mirzani Mengaku Jadi Korban Kekerasan

5 hari lalu

Nikita Mirzani. Foto: Instagram Nikita Mirzani.
Jawab Rumor Putus dengan Ajudan Prabowo, Nikita Mirzani Mengaku Jadi Korban Kekerasan

Menurut Nikita Mirzani, selama ini ia diam lantaran merasa takut akan mendapatkan penilaian dan tidak akan ada yang percaya.


Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

5 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Bercanda Soal Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan Akui Salah dan Minta Maaf

Ivan Gunawan mengunggah video pada Ahad petang ini untuk meminta maaf atas candaan kekerasan seksual yang dilontarkannya.


Panen Hujatan Usai Buat Candaan Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan: Tarik Napas Dalam-dalam

6 hari lalu

Ivan Gunawan. Foto: Instagram/@ivan_gunawan
Panen Hujatan Usai Buat Candaan Kekerasan Seksual, Ivan Gunawan: Tarik Napas Dalam-dalam

Ivan Gunawan menuai hujatan tajam usai membuat lelucon tentang kekerasan seksual yang melibatkan Saipul Jamil.


Sedang LDR, Ayu Ting Ting Bagikan Foto Keluarga Bareng Calon Suami di Hari Lebaran

9 hari lalu

Ayu Ting Ting bersama anak dan calon suaminya, Muhammad Fardhana. Foto: Instagram/@ayutingting92
Sedang LDR, Ayu Ting Ting Bagikan Foto Keluarga Bareng Calon Suami di Hari Lebaran

Ayu Ting Ting mengunggah foto keluarga bersama tunangannya, Muhammad Fardhana di Hari Raya Idul Fitri.


Kronologi McDonald's Dukung Tentara Israel, Diboikot sampai Rugi dan Diakuisisi

14 hari lalu

Petugas membersihkan meja di restoran McDonalds yang kosong akibat boikot merek Barat di Mesir akibat pemboman Israel di Gaza di tengah konflik yang sedang berlangsung di Kairo, Mesir, 20 November 2023. REUTERS /Mohamed Abd El Ghany
Kronologi McDonald's Dukung Tentara Israel, Diboikot sampai Rugi dan Diakuisisi

McDonald's membeli Alonyai, pewaralaba yang mengelola 225 restoran makanan cepat saji itu di Israel, setelah jadi biang boikot di seluruh dunia


Di Tengah Seruan Boikot, McDonald's Umumkan Akuisisi Waralaba di Israel

14 hari lalu

Suasana restoran McDonald yang kosong akibat aksi boikot produk Pro-Israel di Mesir akibat pemboman Israel di Gaza di tengah konflik yang sedang berlangsung antara Israel dan kelompok Islam Palestina Hamas, di Kairo, Mesir, 20 November 2023. REUTERS /Mohamed Abd El Ghany
Di Tengah Seruan Boikot, McDonald's Umumkan Akuisisi Waralaba di Israel

McDonald's menjadi sasaran seruan boikot setelah restoran waralaba di Israel tersebut menawarkan ribuan makanan gratis kepada tentara Israel.


Produk Terafiliasi Israel Bisa Dicek via Web dan Aplikasi

15 hari lalu

Produk Terafiliasi Israel Bisa Dicek via Web dan Aplikasi

Meskipun tidak memiliki otoritas mengeluarkan daftar produk terafiliasi Israel, Majelin Ulama Indonesia (MUI) mendorong konsumen agar aktif melakukan riset untuk membuktikan suatu produk benar terafiliasi dengan Israel.


Top 3 Dunia: Tokoh Muslim AS Boikot Buka Puasa Gedung Putih

16 hari lalu

Presiden AS Joe Biden berpose selfie saat menjadi tuan rumah resepsi perayaan Idul Fitri di Gedung Putih di Washington, AS, 2 Mei 2022. REUTERS/Kevin Lamarque
Top 3 Dunia: Tokoh Muslim AS Boikot Buka Puasa Gedung Putih

Berita Top 3 Dunia pada Rabu 3 April 2024 diawali oleh sejumlah tokoh Muslim Amerika Serikat menolak datang ke acara jamuan buka puasa di Gedung Putih


Bos KK Super Mart Minta Maaf kepada Raja Malaysia Soal Kaus Kaki Berlafaz Allah

16 hari lalu

Raja Malaysia Sultan Ibrahim Sultan Iskandar bertemu dengan pendiri KK Super Mart Chai Kee Kan di Istana Negara.  (Foto: Facebook/Sultan Ibrahim Sultan Iskandar)
Bos KK Super Mart Minta Maaf kepada Raja Malaysia Soal Kaus Kaki Berlafaz Allah

Terdapat laporan mengenai beberapa kasus pelemparan bom molotov di berbagai gerai KK Super Mart di Malaysia.