Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Putrinya Terus Dihujat, Shandy Aulia: Kondisi Mental Anda Sehat?

Reporter

image-gnews
Shandy Aulia menunjukkan caranya melatih putrinya Claire Herbowo berjalan sendiri di usia 11 bulan. Youtube.com/Shandy Aulia
Shandy Aulia menunjukkan caranya melatih putrinya Claire Herbowo berjalan sendiri di usia 11 bulan. Youtube.com/Shandy Aulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Shandy Aulia membongkar hujatan seorang netizen via DM (direct message) Instagram kepada kepada putrinya, Claire Herbowo yang masih berusia 1 tahun. Secara tidak sengaja, Shandy menemukan DM atau pesan langsung berisikan kalimat kurang pantas yang ditujukan kepada anaknya.

Diketahui akun tersebut adalah milik seorang ibu-ibu. Sejak Oktober tahun lalu, akun ini rutin membalas unggahan Instagram Story Shandy ketika menunjukkan aktivitas Claire dengan emotikon binatang dan kata-kata kasar.

"Masih pada postingan anak saya, orang ini memberikan tanda, hidung babi, disertakan dengan kata-kata unik," tulis Shandy di Instagram Story pada Kamis, 20 Mei 2021.

Shandy tidak segan-segan untuk memperlihatkan foto dari pemilik akun tersebut pada unggahan selanjutnya. Istri David Herbowo ini mengingatkan untuk berhenti menggunakan media sosial tempat pelampiasan memberikan hujatan kepada orang yang tidak dikenal secara pribadi. Menurut Shandy, hujatan kepada anaknya itu adalah salah sasaran jika bertujuan untuk direspon olehnya.

Shandy Aulia dan putrinya Claire Herbowo. (Tangkapan layar vlog Yotuube.com/Shandy Aulia)

"Saya boleh Anda hina atau berikan tanggapan menohok tapi jangan seorang bayi. Apakah kondisi mental Anda dalam keadaan sehat? Masih banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk direspon pesan DM Anda," tulisnya. "Tidak harus dengan komentari anak saya bego, kurang gizi, gizi buruk, serta ditambahkan tanda binatang babi dan monyet."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Perempuan 33 tahun ini mengaku tidak sakit hati dengan kejadian ini dan tidak akan menempuh jalur hukum. Karena ia tahu akan berakhir dengan permintaan maaf. "Bersyukur mental saya cukup bisa membedakan mana yang pantas saya pikirkan secara serius mana yang tidak," tulisnya.

Sejak menjadi seorang ibu, Shandy menyadari bahwa setiap orang tua pasti punya cara tersendiri untuk merawat dan membesarkan anaknya. Hal tersebut kadang tidak disadari oleh sesama orang tua sehingga berujung pada saling menghakimi jika caranya berbeda. "Biarlah pertumbuhan anakmu menjadi perjalanan terindah bersama anakmu," tulisnya.

Di akhir unggahannya, Shandy Aulia berpesan kepada seluruh ibu yang sering mencampuri dan mengomentari ibu lainnya dalam cara mendidik anak. Di dunia ini tidak ada ibu yang sempurna dan saling menghormati adalah cara terbaik yang bisa dilakukan oleh sesama perempuan. "Stop jadi wanita dan ibu yang memiliki sifat negatif dalam memandang cara ibu lain merawat anaknya," tulisnya.

MARVELA

Baca juga: Disindir Netizen Suka Pakai Pakaian Terbuka, Ini Jawaban Santuy Shandy Aulia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


CekFakta #256 Langkah Mengecek Transparansi Halaman Media Sosial

5 jam lalu

Logo twitter, facebook dan whatsapp. Istimewa
CekFakta #256 Langkah Mengecek Transparansi Halaman Media Sosial

Menelisik Motivasi di Balik Akun Medsos Penyebar Hoaks Melalui Transparansi Halaman


Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

11 jam lalu

Logo Instagram. Kredit: TechCrunch
Cara Menonaktifkan Sementara dan Menghapus Permanen Akun Instagram

Terdapat dua pilihan ketika ingin rehat dari Instagram, yakni menonaktifkan sementara dan menghapus akun secara permanen.


Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

2 hari lalu

Ilustrasi wanita bahagia. Unsplash.com
Definisi Kesehatan Mental Menurut Psikolog, Perlu Dimiliki Setiap Orang

Kesehatan mental lebih dari sekadar gangguan atau kecacatan mental yang diderita seseorang. Psikolog beri penjelasan.


Memahami Penyebab Post-Holiday Blues yang Biasa Menyerang usai Liburan

3 hari lalu

Ilustrasi arus balik. ANTARA
Memahami Penyebab Post-Holiday Blues yang Biasa Menyerang usai Liburan

Post-holiday blues adalah perubahan suasana hati sebagai akibat dari transisi antara masa liburan kepada kondisi rutin yang harus dihadapi kembali.


Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

3 hari lalu

Ilustrasi keluarga mengisi liburan sekolah dengan camping di alam. Foto: Freepik.com/Jcomp
Saran Psikolog agar Mental Sehat setelah Libur Panjang

Hindari berbagai jenis kegiatan yang membuat tubuh minim bergerak agar mental tetap sehat usai libur panjang Lebaran.


Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

3 hari lalu

Ilustrasi wanita makan cokelat. Freepik.com/Kroshka__Nastya
Pakar Tak Anjurkan Hadiahi Diri dengan Makanan, Ini Alasannya

Anda mungkin merasa perlu menghadiahi diri dengan makanan enak setelah hari berat dan panjang. Namun pakar mengingatkan cara ini tak baik buat mental.


Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

4 hari lalu

Ilustrasi bermain media sosial. (Unsplash/Leon Seibert)
Kelola Penggunaan Media Sosial agar Tidak Stres dengan Tips Berikut

Berikut beberapa tips untuk meminimalkan dampak penggunaan media sosial terhadap tingkat stres pada peringatan Bulan Kesadaran Stres.


Sederet Fakta Khatib Salat Id di Bantul Singgung Dugaan Kecurangan Pemilu dan Berujung Minta Maaf

5 hari lalu

Ilustrasi salat Idul Fitri. REUTERS
Sederet Fakta Khatib Salat Id di Bantul Singgung Dugaan Kecurangan Pemilu dan Berujung Minta Maaf

Khatib salat Id di Bantul, Yogyakarta, mendadak viral di media sosial karena mengangkat materi dugaan kecurangan Pemilu 2024. Berikut sederet faktanya


BEM UI Kritik Penganiayaan TNI Terhadap Warga Papua, Dibalas Serbuan Tantangan KKN di Wilayah KKB Papua

12 hari lalu

Unggahan BEM UI di Instagram pad 26 Maret 2024. Instagram/bemui_official
BEM UI Kritik Penganiayaan TNI Terhadap Warga Papua, Dibalas Serbuan Tantangan KKN di Wilayah KKB Papua

Ini berawal saat BEM UI mengunggah kritik yang menyoroti kasus penganiayaan warga di Papua oleh aparat.


3 Jenis Tes Kesehatan Mental

13 hari lalu

Ilustrasi pria konsultasi dengan Psikolog. shutterstock.com
3 Jenis Tes Kesehatan Mental

Jika kesehatan mental terganggu mempengaruhi kemampuan berpikir dan suasana hati yang berdampak terhadap perilaku