Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Debut Solo, Kai EXO Rilis Lagu Mmmh

Reporter

Editor

Mitra Tarigan

image-gnews
Kai EXO. Instagram.com/zkdlin
Kai EXO. Instagram.com/zkdlin
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Personel grup K-pop EXO, Kai EXO , resmi melakukan debutnya sebagai artis solo melalui album "KAI" dan lagu judul "Mmmh", yang dirilis pada Senin 30 November 2020. Dilansir Soompi, "Mmmh" adalah lagu pop R&B dengan suara minimal dan melodi yang membuat ketagihan, dan liriknya dengan percaya diri menggambarkan ketertarikan seseorang terhadap seseorang yang baru pertama kali bertemu.

Merilis album solo pertama setelah delapan tahun debut sebagai seorang personel boy band, Kai mengaku merasa gugup dan canggung. "Karena ini pertama kalinya saya menyapa penggemar dengan album solo, saya merasa canggung, gugup, dan bersemangat," kata Kai.

Dia melanjutkan, “Saya telah memamerkan pertunjukan solo di konser dan pertunjukan EXO, tetapi saya gugup dan bersemangat karena ini pertama kalinya saya secara resmi merilis album solo."

Kai menjelaskan bahwa judul album itu berarti "terbuka", dan itu mencerminkan keinginannya untuk membuka hati masyarakat umum. Untuk tujuannya, Kai mengungkapkan bahwa ia ingin menunjukkan pesona, suara, dan tariannya serta beragam sisi dirinya sebagai artis dan manusia kepada masyarakat umum.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kai menjelaskan bahwa dia secara pribadi memilih semua lagu yang ada di album sambil memikirkan apa yang paling cocok dengan nada vokalnya dan penampilan apa yang bisa dia tunjukkan di atas panggung. "Saya menyukai album EXO lebih dari siapa pun, tapi saya berusaha keras untuk menampilkan lagu, tarian, dan gaya pakaian yang saya sukai melalui album solo saya," kata personel yang lihai menari itu.

Selanjutnya, Kai berbicara tentang menerima bantuan dari tema-temannya, termasuk Baekhyun EXO dan Taemin SHINee yang sudah melakukan debut solo lebih dahulu daripada dirinya. Selain dukungan dari EXO dan teman-teman dekatnya, Kai mengatakan dirinya juga selalu berterima kasih kepada EXO-L, julukan penggemar EXO. "Ketika saya pertama kali debut, kepuasan diri dan tujuan yang ingin saya capai sebagai artis adalah yang utama, tetapi saya menjadi tulus karena saya menerima begitu banyak cinta dari EXO-L dan karena mereka mendekati saya dengan ketulusan," kata Kai.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Baru 2 Tahun Debut, Grup K-Pop Rookie AQA Bubar

16 jam lalu

Grup K-Pop AQA. Fandom.com
Baru 2 Tahun Debut, Grup K-Pop Rookie AQA Bubar

Grup K-Pop rookie yang baru berumur dua tahun AQA bubar


Penuhi Permintaan Fans, Denah Tempat Duduk Konser Baekhyun EXO Diubah

22 jam lalu

Konser Baekhyun EXO. Foto: Twitter.
Penuhi Permintaan Fans, Denah Tempat Duduk Konser Baekhyun EXO Diubah

Promotor mengumumkan perubahan denah tempat duduk konser Baekhyun EXO di Jakarta. Fans kini punya pilihan beli tiket kategori standing atau seating.


Doh Kyung-soo alias D.O. EXO Akan Gelar Konser di 11 Kota Asia, Kapan ke Jakarta?

1 hari lalu

Do Kyungsoo atau D.O. EXO. Foto: Twitter/@weareoneEXO
Doh Kyung-soo alias D.O. EXO Akan Gelar Konser di 11 Kota Asia, Kapan ke Jakarta?

D.O. EXO mengumumkan kota dan tanggal untuk tur konser penggemar 'Bloom' 2024 mendatang di Asia


Simak Profil dan Sederet Prestasi Lisa BLACKPINK yang Berulang Tahun Hari Ini

1 hari lalu

Lisa BLACKPINK. Instagram.com/@lalalalisa_m
Simak Profil dan Sederet Prestasi Lisa BLACKPINK yang Berulang Tahun Hari Ini

Lalisa Manoban atau Lisa BLACKPINK merupakan Idola K-Pop asal Thailand yang baru saja menginjak usia ke-27 pada hai ini 27 Maret 2024.


Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

7 hari lalu

Jung Joon Young. Soompi.com
Jung Joon Young Bebas Penjara 5 Tahun, Berikut Kilas Balik Kasus yang Menyeretnya

Penyanyi K-Pop Jung Joon Young yang dihukum 5 tahun penjara telah bebas. Apa kasus yang menjeratnya?


Intip Perjalanan Musik Girl Group LE SSERAFIM

8 hari lalu

LE SSERAFIM dalam video musik Easy yang dirilis pada Senin, 19 Februari 2024. Foto: YouTube/HYBE LABELS
Intip Perjalanan Musik Girl Group LE SSERAFIM

LE SSERAFIM merupakan girl grup Korea Selatan beranggotakan lima orang yang memulai debutnya pada 2 Mei 2022, dengan mini album FEARLESS di bawah HYBE dan Source Music.


Mengenal Glastonbury Festival, Seventeen Grup K-Pop yang Ikut Tampil

9 hari lalu

Ekspresi dua orang wanita saat menyaksikan Festival Glastonbury di Somerset, Inggris, 21 Juni 2023. REUTERS/Jason Cairnduff
Mengenal Glastonbury Festival, Seventeen Grup K-Pop yang Ikut Tampil

Seventeen menjadi grup K-Pop pertama yang akan tampil di Pyramid Stage acara Glastonbury


Kolaborasi Uniqlo dan Treasure, Terinspirasi dari Lagu-Lagu Grup K-Pop Ini

9 hari lalu

Grup K-pop Korea TREASURE menggunakan koleksi kolaborasi Uniqlo
Kolaborasi Uniqlo dan Treasure, Terinspirasi dari Lagu-Lagu Grup K-Pop Ini

Perusahaan ritel pakaian asal Jepang Uniqlo mengumumkan peluncuran T-shirt, UT Find Your Treasure


Tur Solo Baekhyun di Asia, Lihat Jadwalnya Perjalanannya

12 hari lalu

Baekhyun (EXO) (Instagram@weareone.exo).jpg
Tur Solo Baekhyun di Asia, Lihat Jadwalnya Perjalanannya

Baekhyun akan memulai Lonsdaleite Asia Tour. Seoul sebagai kota pembuka konser pada 16 Maret-17 Maret 2024


Baekhyun EXO akan Menyanyikan Lagu Kebangsaan Korea di MLB World Tour 2024: Seoul Series

12 hari lalu

Baekhyun, lead vocalist EXO. Instagram.com/@inb100_official
Baekhyun EXO akan Menyanyikan Lagu Kebangsaan Korea di MLB World Tour 2024: Seoul Series

Anggota grup EXO, Baekhyun akan tampil di pertandingan Major League Baseball (MLB): Seoul Series pada 21 Maret 2024