Jadi Duta Produk Lazada, Lee Min Ho Tampil Bareng Agnez Mo

Reporter

Lee Min Ho bersama Agnez Mo. (Foto: Dok. Lazada)
Lee Min Ho bersama Agnez Mo. (Foto: Dok. Lazada)

TEMPO.CO, Jakarta -Lazada resmi memilih aktor Korea Selatan Lee Min Ho sebagai brand ambassador regional pertama menjelang festival belanja 11.11 tahun ini. Selain punya banyak penggemar di Asia Tenggara, kepribadian Lee Min Ho dinilai selaras dengan konsumen Lazada.

“Lee Min Ho sangat selaras dengan konsumen kami, dengan kepribadiannya yang penuh semangat, optimis dan selalu positif," kata Mary Zhou, Chief Marketing Officer, Lazada Group dalam siaran resmi, Kamis, 15 Oktober 2020.

Untuk iklan dari kampanye festival belanja yang akan datang, Lee Min Ho akan berkolaborasi dengan brand ambassador lokal Lazada di seluruh Asia Tenggara, termasuk Agnez Mo dan Verrel Bramasta di Indonesia. Dia juga akan berkolaborasi Ayda Jebat di Malaysia, Kathryn Bernardo di Filipina, Bella Ranee Campen di Thailand dan Chi Pu di Vietnam. Mereka terlihat saling berbagi kebahagiaan dengan memberikan paket Lazada bagi satu sama lain.

"Mempersatukan Lee Min Ho, Agnez Mo, Verrel dan brand ambassador lokal kami lainnya secara virtual, adalah cara Lazada untuk menghubungkan banyak orang walau terpisah secara geografis," ujar Mary.Aktor Korea Lee Min Ho jadi brand ambassador Lazada. Instagram

Lee Min Ho adalah salah satu talenta berbakat dari dunia hiburan Korea, yang popularitasnya menjangkau penggemar dari seluruh pelosok dunia termasuk Indonesia. Sebagai aktor, dia tampil sebagai pemeran utama di banyak serial tv populer seperti Boys Over Flowers, City Hunter, dan yang terbaru The King: Eternal Monarch.

Baru-baru ini dia juga memecahkan rekor sosial media sebagai aktor Korea dengan pengikut terbanyak di seluruh platform sosial media seperti Facebook, Twitter, dan Weibo.

Selain kariernya sebagai aktor dan model, Lee Min Ho bekerja sama dengan Worldwide Fund for Nature dan United Nation’s Children Fund. Dia juga pendiri PROMIZ, platform sosial yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan juga menggalang dana untuk isu kemanusiaan dan sosial lainnya. "Saya berharap dapat memperkenalkan platform gaya hidup ini ke lebih banyak fans dan juga teman-teman di Asia Tenggara," kata Lee Min Ho.




Berita Selanjutnya





Multi-Channel Logistics Lazada Mudahkan Brand dan UMKM

3 hari lalu

Multi-Channel Logistics Lazada Mudahkan Brand dan UMKM

Zaskia Mecca sangat terbantu dengan layanan logistik MCL untuk memasarkan busana muslim miliknya.


Dakwaan Jaksa di Sidang Pertama: Ferry Irawan Lakukan Kekerasan Usai Penolakan Venna Melinda

4 hari lalu

Artis yang juga politisi Venna Melinda (kanan) didampingi adiknya Reza Mahastra (kiri) berjalan keluar dari gedung Ditreskrimum Polda Jawa Timur, Surabaya, Jawa Timur, Kamis 12 Januari 2023. Venna Melinda datang ke Polda Jawa Timur untuk menjalani pemeriksaan tambahan oleh penyidik Polda Jawa Timur sebagai pelapor sekaligus korban kasus dugaan kekerasan yang diduga dilakukan oleh suaminya Ferry Irawan. ANTARA FOTO/Didik Suhartono
Dakwaan Jaksa di Sidang Pertama: Ferry Irawan Lakukan Kekerasan Usai Penolakan Venna Melinda

Ferry Irawan mulai menjalani sidang pertama kasus kekerasan yang dilakukannya terhadap sang istri, Venna Melinda dengan mendengarkan dakwaan jaksa.


Cerita di Balik Mulai Beroperasinya Lazada 11 Tahun Lalu

4 hari lalu

Aktivitas karyawan terlihat melalui logo dari toko online Lazada, di kantor perusahaan di Jakarta, 15 April 2016. REUTERS/Darren Whiteside
Cerita di Balik Mulai Beroperasinya Lazada 11 Tahun Lalu

Dari banyaknya aplikasi untuk belanja online, Lazada merupakan salah satu aplikasi belanja online yang menjadi favorit masyarakat Indonesia.


Lazada Ajak Keluarga Tingkatkan Kebugaran dengan Lomba Lari

15 hari lalu

Konferensi pers Lazada Run/Lazada
Lazada Ajak Keluarga Tingkatkan Kebugaran dengan Lomba Lari

Lazada mengajak keluarga Indonesia untuk meningkatkan kebugaran melalui kompetisi lari, Ada kategori 21 K hingga Kids Dash.


5 Tahun Lee Min Ho Pertahankan Gelar sebagai Aktor Korea yang Paling Dikenal

17 hari lalu

Lee Min Ho. (Twitter/@ActorLeeMinHo)
5 Tahun Lee Min Ho Pertahankan Gelar sebagai Aktor Korea yang Paling Dikenal

Lee Min Ho berada di peringkat pertama dengan perolehan 9,1 persen atau sekitar 25 orang yang memilihnya sebagai aktor Korea paling disukai publik.


Berbagai Cara Mudah Cek Ongkos Kirim Paket J&T Terbaru

17 hari lalu

J&T Express. wikipedia.org
Berbagai Cara Mudah Cek Ongkos Kirim Paket J&T Terbaru

Cara mudah untuk mengecek ongkos kirim paket J&T terbaru.


Wiranto Dikabarkan Pindah ke PAN, Hanura Merasa Kehilangan Tokoh Besar

43 hari lalu

Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto saat pertemuan dengan Pimpinan MPR RI di Gedung Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 10 Oktober 2022. Pertemuan tersebut membahas tentang masalah-masalah kebangsaan, sistem demokrasi dan berbagai persoalan yang menyangkut pangan, energi dan krisis. TEMPO/M Taufan Rengganis
Wiranto Dikabarkan Pindah ke PAN, Hanura Merasa Kehilangan Tokoh Besar

Hanura menyatakan PAN beruntung dengan bergabungnya Wiranto.


3 Alasan Verrell Bramasta Merapat ke PAN: Ingin Bantu Masyarakat hingga Terinspirasi Orang Tua

47 hari lalu

Venna Melinda dan Verrell Bramasta. Foto: Instagram/@vennamelindareal.
3 Alasan Verrell Bramasta Merapat ke PAN: Ingin Bantu Masyarakat hingga Terinspirasi Orang Tua

Verrell Bramasta menyebut bahwa alasannya terjun ke politik adalah agar dapat membawa kebaikan ke lebih banyak orang.


Jelang Vonis Richard Eliezer, Merchandise Eliezer Dijual Mulai dari Rp 62 Ribu

47 hari lalu

Gestur terdakwa Bharada Richard Eliezer dalam sidang kasus pembunuhan Brigadir Nopriasyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J di Gedung Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Senin, 21 November 2022. Dalam sidang ini, Mantan Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi Ridwan Soplanit, mengatakan pistol Glock-17 yang digunakan Richard Eliezer Pudihang Lumiu yang digunakan untuk menembak Nofriansyah Yosua Hutabarat menyisakan 12 peluru di magasin. TEMPO/MAGANG/Martin Yogi Pardamean
Jelang Vonis Richard Eliezer, Merchandise Eliezer Dijual Mulai dari Rp 62 Ribu

Sidang Richard Eliezer menarik simpati, baik di dalam sidang maupun luar sidang. Merchandise Richard Eliezer pun ikutan laris.


PAN Diminati Kalangan Artis, Waketum: Banyak Juga dari Purnawirawan TNI

48 hari lalu

Wakil Ketua Umum DPP PAN Viva Yoga Mauladi  (kanan) berfoto bersama Ketua DPW PAN Eko Hendro Purnomo (kiri), Wakil Ketua Umum PUAN AMANAT Putri Zulkifli Hasan (ketiga kiri) dan aktor yang juga kader PAN Varrel Bramasta (kedua kiri) pada acara perkenalan kader baru PAN di kantor DPP PAN, Jakarta, Kamis 9 Februari 2023. Varrel Bramasta resmi menjadi kader PAN dan akan maju sebagai calon legislatif pada Pemilu 2024. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
PAN Diminati Kalangan Artis, Waketum: Banyak Juga dari Purnawirawan TNI

Waketum PAN Viva Yoga Mauladi menanggapi ihwal banyaknya artis yang tertarik bergabung dengan partai tersebut.