Ria Ricis Dihujat karena Dorong Kekeyi di Kolam Renang dalam Kondisi Tak Siap

Reporter

Rahmawati Kekeyi Putri Cantika. Instagram.com/@rafinagita1717
Rahmawati Kekeyi Putri Cantika. Instagram.com/@rafinagita1717

TEMPO.CO, Jakarta - YouTuber Ria Ricis kembali mencuri perhatian setelah membuat konten bersama selebgram Rahmawati Kekeyi Putri Cantikka. Cuplikan saat Ricis mendorong Kekeyi ke kolam renang tiba-tiba viral di media sosial meskipun video yang berjudul Puas Banget Ngerjain Kekeyi wkwkwk Jangan Hujat Saya diunggah pada Minggu, 19 Juli 2020.

Video berdurasi 12 menit itu memperlihatkan Ricis menyambut kedatangan Kekeyi di kediamannya. Ricis meminta Kekeyi untuk berdiri di pinggir kolam renang. Awalnya enggan, namun karena terus didesak akhirnya Kekeyi memenuhi permintaan Ricis.

"Kita ngobrol-ngobrol di sini, kamu berdiri di sini, berdiri di ujung sini, jangan di tangga, di ujung," kata Ricis sambil menunjuk pinggir kolam renangnya kepada Kekeyi.

Youtuber Ria Ricis berfoto di arena trampolin dan kolam renang di rumah mewahnya yang baru. Adik artis Oki Septiana Dewi ini membeli rumah di sebuah kluster di Kebagusan ini dari jerih payahnya sendiri. Instagram/@Riaricis1795

Saat Kekeyi lengah, Ricis secara spontan menyenggol Kekeyi dengan pantatnya hingga tercebur ke kolam renang. Kekeyi yang tidak siap langsung teriak. Ia terjatuh dengan posisi lutut kirinya terpentok dasar kolam. Kejadian tersebut sempat diulang beberapa kali dan diperlambat sehingga memperlihatkan kondisi kaki Kekeyi yang terkena pinggiran kolam saat diceburi.

"Aduh gimana ini? Maaf ya Kei sengaja," kata Ricis setelah menyenggol Kekeyi ke kolam. Meski Kekeyi tidak menunjukkan kekesalannya, netizen justru yang tidak terima dengan perlakuan Ricis yang tidak memikirkan keselamatan dan perasaan Kekeyi. Netizen pun mengecam Youtuber dengan 22 juta subscriber itu atas kejadian tersebut sampai memintanya untuk menghapus video itu.

"Menurut ku Ricis terlalu berlebihan waktu ceburin Kekeyi. Kasian loh lutut nya terhampas gitu. Kalau aku jadi Kekeyi aku marah seriusan. Bercanda ada batasnya kasihan juga digituin," tulis akun jeon pipong. "Kasian banget kekeyi. kok bercandaannya berlebihan sih? Mending konten kayak gini dihapus aja," tulis akun Annisa Nur. "Jangan keterlaluan ngerjain anak orang, kita enggak pernah tahu perasaan Key Key gimana, mungkin dia senyum tapi sebenernya dia itu capek dikerjain terus," tulis akun Dwi Lestari.

MARVELA








Prilly Latuconsina Buka Bisnis Baru, Ini Bisnis Kuliner 3 Selebritas Lainnya

3 hari lalu

Prilly Latuconsina. Foto: Instagram/@prillylatuconsina96
Prilly Latuconsina Buka Bisnis Baru, Ini Bisnis Kuliner 3 Selebritas Lainnya

Prilly Latuconsina mencoba peruntungan di bisnis kuliner, ia membuka La Joie Bakery Cafe. Berikut selebritas lain coba peruntungan bisnis kuliner.


Apa Itu YouTube Studio Desktop, Cara Login, dan Kegunaannya

21 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Apa Itu YouTube Studio Desktop, Cara Login, dan Kegunaannya

YouTube Studio Desktop adalah alat yang membantu kreator konten untuk lebih mengembangkan channel bahkan memiliki fitur yang lebih luas dibanding YouTube Analytics.


Jerome Polin Umumkan Tahun Depan Waseda Boys akan Berpisah: Jalani Mimpi Masing-Masing

21 hari lalu

Jerome Polin. Foto: YouTube/Nihongo Mantappu
Jerome Polin Umumkan Tahun Depan Waseda Boys akan Berpisah: Jalani Mimpi Masing-Masing

Jerome Polin mengungkapkan bahwa 2023 menjadi tahun terakhirnya bersama Tomo, Otsuka, dan Yusuke sebagai Waseda Boys.


Sosok David Gadgetin yang Wajahnya Dipakai Media Asing untuk Kasus Mario Dandy

27 hari lalu

David Gadgetin. Foto: Instagram @gadgetins.
Sosok David Gadgetin yang Wajahnya Dipakai Media Asing untuk Kasus Mario Dandy

Di balik ramainya kasus penganiayaan oleh anak pejabat pajak, ada nama David Gadgetin yang viral karena wajahnya digunakan sebagai foto artikel.


Youtuber Bisa Ajukan Pinjaman ke Bank Mulai Juli 2023, Raam Punjabi: Perlu Sosialisasi

38 hari lalu

Logo YouTube. (youtube.com)
Youtuber Bisa Ajukan Pinjaman ke Bank Mulai Juli 2023, Raam Punjabi: Perlu Sosialisasi

Mulai Juli 2023, Youtuber dapat ajukan pinjaman ke bank. Kata Raam Punjabi, banyak yang belum paham dan perlu sosialisasi.


Mengenal Sosok Gita Savitri dan Sederet Kontroversinya di Media Sosial

46 hari lalu

29_PROFIL_gitasavitridevi
Mengenal Sosok Gita Savitri dan Sederet Kontroversinya di Media Sosial

Sosok Gita Savitri atau Gitsav kembali menuai kontroversi terkait Childfree. Lantas siapa sebenarnya Gita Savitri? Berikut profil dan fakta menariknya


Viral Disinggung Gita Savitri Childfree Bikin Awet Muda, Berikut Pengertiannya

46 hari lalu

Gita Savitri. Foto: Instagram/@gitasav
Viral Disinggung Gita Savitri Childfree Bikin Awet Muda, Berikut Pengertiannya

Penjelasan mengenai apa itu childfree yang dianggap resep awet muda Gita Savitri beserta keuntungan dan kerugiannya.


Cara Menggunakan Social Blade untuk Cek Penghasilan YouTuber

51 hari lalu

Ilustrasi YouTuber (Pixabay.com)
Cara Menggunakan Social Blade untuk Cek Penghasilan YouTuber

Berikut ini adalah cara-cara untuk mengecek berapa penghasilan YouTuber menggunakan Social Blade yang mudah dan bisa langsung Anda praktikkan


Sederet Youtuber Indonesia Produksi Konten Podcast, Siapa Selain Deddy Corbuzier?

54 hari lalu

(kanan ke kiri) Kesha Ratuliu dan Gritte Agatha. Youtube/Gritte Agatha
Sederet Youtuber Indonesia Produksi Konten Podcast, Siapa Selain Deddy Corbuzier?

Beberapa youtuber Indonesia produksi konten podcast, selain Deddy Corbuzier siapa lagi? Dan, berapa masing-masing subscribe-nya?


Cara Menghitung Pajak YouTuber seperti Ria Ricis dan Atta Halilintar, Wajib Diketahui Pemula

18 Januari 2023

Ria Ricis yang akan segera menjadi ibu, membeli dua ekor sapi sebagai hewan kurban yang beratnya lebih dari satu ton. Ia juga memborong hewan kurban untuk dibagikan kepada para subscriber YouTube-nya sambil memohon doa untuk kelancaran persalinan anak pertamanya dengan Teuku Ryan. instagram/riaricis1795
Cara Menghitung Pajak YouTuber seperti Ria Ricis dan Atta Halilintar, Wajib Diketahui Pemula

Cara menghitung pajak YouTuber beserta dasar hukumnya menurut undang-undang, termasuk PTKP (Penghasilan Tidak Kena Pajak).