Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Akting Bareng Marsha Timothy, Reza Rahadian Gondrong dan Urakan

Reporter

image-gnews
Reza Rahadian dan Marsha Timothy berbincang saat menghadiri peluncuran trailer dan poster Film Toko Barang Mantan di M Bloc Space, Jakarta, 14 Januari 2020. Film bergenre komedi romantis ini merupakan arahan sutradara Viva Westi. TEMPO/Nurdiansah
Reza Rahadian dan Marsha Timothy berbincang saat menghadiri peluncuran trailer dan poster Film Toko Barang Mantan di M Bloc Space, Jakarta, 14 Januari 2020. Film bergenre komedi romantis ini merupakan arahan sutradara Viva Westi. TEMPO/Nurdiansah
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Aktor Reza Rahadian akhirnya terlibat dalam satu film bersama Marsha Timothy, melalui film bergenre drama komedi romantis Toko Barang Mantan karya sutradara Viva Westi. "Di film pertama kali main bareng Reza (Rahadian). Kami berdua sangat excited," ujar Marsha dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa, 14 Januari 2020.

"Dia (Marsha) serius menjalankan perannya, kami bisa berdiskusi. Enggak terlalu sulit membangun chemistry," kata Reza.

Reza Rahadian berperan sebagai Tristan, seorang penjaga toko barang mantan.Dari segi penampilan, dia membiarkan rambutnya gondrong dan tampak urakan. Sementara Marsha memerankan tokoh Laras, sosok perempuan yang Tristan sukai di masa kuliah.

"Film yang sangat menyenangkan, menghibur banyak orang saya yakin," tutur Marsha.

Film Toko Barang Mantan bercerita tentang Tristan, mahasiswa yang tak kunjung lulus karena skripsinya belum rampung. Dia justru asik mengurus bisnis kecil-kecilannya, Toko Barang Mantan.

Namun, suatu ketika Laras (Marsha Timothy), perempuan yang disukai Tristan di masa kuliah, datang ke tokonya untuk menjual cincin tunangannya. Dunia lantas menjadi jungkir balik bagi Tristan. Dia harus menghadapi dilema tersulit sepanjang hidupnya.Reza Rahadian, Marsha Timothy dan sutradara Viva Westi berfoto bersama para pemain saat menghadiri peluncuran trailer dan poster Film Toko Barang Mantan di M Bloc Space, Jakarta, 14 Januari 2020. Selain Reza dan Marsha, film ini juga menghadirkan sejumlah seleb seperti Dea Panendra, Iedil Dzuhri, Roy Marten serta Widi Mulia. TEMPO/Nurdiansah

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sutradara Viva Westi mengatakan cerita dalam film begitu berhubungan dengan kehidupan sebagian orang. Saat menonton, orang akan dibawa mengingat para mantan kekasih masing-masing, sekaligus berpikir kembali apakah layak menyimpan kenangan bersama mereka.

"Cerita komedi romantis yang sangat related. Dari ceritanya, enggak ada yang bisa menyamai. Original. Kita semua jadi ingat mantan, mengajarkan juga mantan kalau sudah enggak penting-penting amat enggak usah disimpan lagi," kata dia.

Sementara itu, penulis skenario Titien Wattimena menuturkan, walau bergenre komedi romantis, tak ada tuntutan untuk para pemain harus melucu. Paling tidak, kata dia, mereka bisa menertawakan apa yang terjadi di dalam film.

Selain Reza Rahadian dan Marsha Timothy, sederet selebritas seperti Widi Mulia, Roy Marten, Iedil Dzuhri, Dea Panendra juga terlibat dalam film yang akan tayang di bioskop pada 20 Februari 2020 itu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Akting Apik Widuri Putri Sasono di Film Siksa Kubur, Ini Filmografinya

7 jam lalu

Widuri Putri/Foto: Doc. Poplicist
Akting Apik Widuri Putri Sasono di Film Siksa Kubur, Ini Filmografinya

Widuri Putri tunjukan akting apik dalam perannya sebagai Sita remaja di film Siksa Kubur besutan Sutradara Tanah Air Joko Anwar


Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

1 hari lalu

The Beatles. Foto: Instagram/@thebeatles
Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be


Faradina Mufti dan Reza Rahadian Perankan Karakter Utama Sita dan Adil dalam Film Siksa Kubur

2 hari lalu

Film Siksa Kubur. Dok. Come and See Pictures
Faradina Mufti dan Reza Rahadian Perankan Karakter Utama Sita dan Adil dalam Film Siksa Kubur

Pemeran film Siksa Kubur, Reza Rahadian dan Faradina Mufti sebagai Adil dan Sita menjadi tokoh sentral film ini. Begini karakternya.


Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

3 hari lalu

Cuplikan trailer Next Stop Paris, film hasil AI Generatif buatan TCL (Dok. Youtube)
Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.


7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

4 hari lalu

Poster film The Green Knight. Foto: Wikipedia.
7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.


Film Siksa Kubur Vs Badarawuhi di Desa Penari, Siapa Jawara Jumlah Penonton Hari Pertama Tayang?

6 hari lalu

Film Siksa Kubur. Dok. Come and See Pictures
Film Siksa Kubur Vs Badarawuhi di Desa Penari, Siapa Jawara Jumlah Penonton Hari Pertama Tayang?

Bersaing tayang ketika libur Lebaran, film Siksa Kubur dan Badarawuhi di Desa Penari mendapatkan pencapaian luar biasa sejak hari pertama penayangan.


8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

7 hari lalu

Mansion di film The Godfather (Paramount Picture)
8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.


Fakta Menarik Film Siksa Kubur yang Tayang Sehari Usai Lebaran

7 hari lalu

Beberapa pemain film Siksa Kubur karya sutradara Joko Anwar: (kiri ke kanan) Reza Rahadian, Jajang C. Noer, Slamet Rahardjo, Christine Hakim, Arswendy Bening Swara. Dok. Come and See Pictures
Fakta Menarik Film Siksa Kubur yang Tayang Sehari Usai Lebaran

Film Siksa Kubur yang telah tayang di bioskop sehari setelah lebaran 2024 mempunyai sisi menarik di luar kamera. Mau tau?


Hari Pertama Film Siksa Kubur Tayang, Joko Anwar: Alhamdulillah Full House

8 hari lalu

Poster film Siksa Kubur. Dok. Poplicist
Hari Pertama Film Siksa Kubur Tayang, Joko Anwar: Alhamdulillah Full House

Sutradara Joko Anwar menunjukkan sejumlah studio bioskop yang terisi penuh oleh penonton di hari pertama Siksa Kubur tayang.


Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

9 hari lalu

Aktor Christian Bale menghadiri pemutaran perdana film terbarunya, `Exodus:Gods and Kings` di Madrid, Spanyol, 4 Desember 2014. REUTERS
Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal