Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bima Aryo Banjir Dukungan Pasca Buka Suara

image-gnews
Presenter Bima Aryo berfoto dengan anjingnya Sparta, dalam unggahan bertanggal 25 Agustus 2019. Anjing Belgian Malinois peliharaan Bima diduga menyerang seorang pekerja rumah tangga hingga tewas. Instagram
Presenter Bima Aryo berfoto dengan anjingnya Sparta, dalam unggahan bertanggal 25 Agustus 2019. Anjing Belgian Malinois peliharaan Bima diduga menyerang seorang pekerja rumah tangga hingga tewas. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Presenter program petualangan, Bima Aryo menuai simpati pasca tragedi pekerja rumah tangganya tewas digigit pada Jumat, 30 Agustus 2019. Ungkapan simpati dari berbagai pihak ini muncul setelah ia mengunggah foto layar hitam sebagai ekspresi duka cita dan permohonan maafnya kepada keluarga korban di akun Instagramnya, Kamis, 5 September 2019. 

Dukungan terhadap Bima diberikan oleh para selebritas yang menilai tak ada yang berharap tragedi itu bisa terjadi. Mereka memberikan dukungan kepada Youtuber itu, keluarga korban, dan anjing yang menewaskan Yayan, pekerja rumah tangga di rumah Bima. 

"Ini namanya musibah dan gak ada kok yang mau kena musibah. Yang kuat Bang Beemz dan keluarga korban! Buat Palta juga semuanya! Love you guys," kata penyanyi dan Youtuber, Young Lex. Palta adalah nama lain dari Sparta, anjing Belgian Malinois yang menerkam Yayan, PRT yang bernasib nahas itu. 

Richard Kyle, tunangan Jessica Iskandar turut memberikan komentar di kolom tersebut. Ia mendoakan agar Bima dapat melewati musibah ini dengan tabah. Hal yang sama juga diungkapkan nodel Erika Carlina, ia meminta untuk masyarakat berhenti mengolok apalagi menyudutkan Bima dan keluarganya terus menerus.

"Aku memohon kepada warga sekitar rumah Bima untuk berhenti mengolok ataupun menyalahkan pihak manapun, karena ini adalah musibah. Tidak seorangpun ingin mengalami musibah seperti ini, termasuk Bima," tulis Erika.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bima akhirnya bersuara setelah tragedi yang terjadi dua hari sebelum ia menikah itu. Ia menyampaikan duka cita atas musibah itu. Secara khusus, ia meminta maaf kepada Ejang, suami Yayan, yang juga bekerja di rumahnya. "Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada keluarga ibu Yayan dan bapak Ejang," ujarnya. Menurut dia, ia bersama keluarga korban sepakat untuk menghadapi musibah ini secara kekeluargaan. 

Atas kejadian tersebut, Sparta dan Anubis, kedua anjing Belgian Malinois milik Bima tengah dalam pengawasan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Perikanan (KPKP) Jakarta Timur. Mereka mengobservasi kedua anjing tersebut untuk mengetahui apakah keduanya mengidap rabies atau tidak.

Selain itu Taty Damai, ibu dari Bima juga diperiksa oleh Penyidik Kepolisian Sektor Cipayung, terkait tragedi ini. Sebelumnya Taty meminta Yayan untuk membuka kandang Sparta dan tanpa diduga Sparta menyerang Yayan hingga meninggal dunia.

Tragedi ini menuai pro dan kontra di masyarakat, banyak pengguna Instagram yang memenuhi kolom komentar Bima dengan kata-kata yang memojokkan. Ada pula yang meminta Sparta untuk suntik mati, karena dianggap membahayakan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

16 hari lalu

Ilustrasi penitipan hewan. TEMPO/M Taufan Rengganis
Tempat Penitipan Hewan Peliharaan Laris Jelang Lebaran, Berapa Tarifnya?

Tempat penitipan hewan, terutama kucing dan anjing, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat yang hendak mudik lebaran.


Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

23 hari lalu

Orang-orang berdiri di area tiket maskapai Alaska Airlines di Sea-Tac International Airport Jumat, 10 Agustus 2018, di SeaTac, Washington, AS.[AP Photo / Elaine Thompson]
Anjing Ini Kembali Bertemu Pemiliknya Usai Insiden Ketinggalan Pesawat dan Hilang di Bandara

Maskapai penerbangan menerbangkan kembali pemilik anjing yang hilang di bandara


Cerita Young Lex Bantu Kelola hingga Verifikasi Akun Tiktok Mahfud Md

6 Februari 2024

Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD berpelukan usai Debat Kelima Pilpres 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Minggu, 4 Februari 2024. Debat terakhir berlangsung hangat dan tidak sepanas sebelumnya.. TEMPO/M Taufan Rengganis
Cerita Young Lex Bantu Kelola hingga Verifikasi Akun Tiktok Mahfud Md

Rapper itu mengatakan dirinya selalu berdiskusi dengan Mahfud Md sebelum membuat konten di media sosial.


Jelang Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK, Simpatisan dari Luar Jabodetabek Berdatangan Sejak Subuh

3 Februari 2024

Masa relawan pendukung pasangan capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, yang tertahan di gerbang lobi timur Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, dalam rangka kampanye akbar Ganjar-Mahfud, Sabtu, 3 Februari 2024. Para relawan ini baru diperbolehkan masuk pada pukul 13.00 WIB. TEMPO/Advist Khoirunikmah.
Jelang Kampanye Akbar Ganjar-Mahfud di GBK, Simpatisan dari Luar Jabodetabek Berdatangan Sejak Subuh

Simpatisan Ganjar-Mahfud mulai memadati Stadion GBK jelang kampanye akbar siang ini


5 Kiat Merawat Kesejahteraan Hewan Peliharaan

2 Februari 2024

Ekspresi seekor anjing saat diberkati oleh pendeta pada upacara memperingati Pesta San Antonio Abad, santo pelindung hewan peliharaan di Katedral San Bernardino de Siena, Xochimilco di pinggiran Mexico City, Meksiko 18 Januari 2024. REUTERS/Raquel Cunha
5 Kiat Merawat Kesejahteraan Hewan Peliharaan

Kesejahteraan hewan peliharaan misalnya kucing atau anjing tak hanya soal kebutuhan pakan dan kandangnya


Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

26 Januari 2024

Ilustrasi penyanderaan / sandera / penculikan. Shutterstock
Kejati DKI Terima Berkas Kasus Dugaan Seorang Pria Diculik dan Disekap di Kandang Anjing

Kejati DKI menyatakan sudah menerima berkas perkara kasus dugaan seorang pria diculik, dianiaya, dan disekap di kandang anjing.


Balita di India Diserang Anjing Galak

24 Januari 2024

Ilustrasi anjing German Shepherd. Shutterstock
Balita di India Diserang Anjing Galak

Sudah tiga kali kejadian di Delhi India sepanjang Januari 2024, anak-anak diserang anjing galak.


5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

20 Januari 2024

Ilustrasi makanan anjing. Shutterstock
5 Makanan yang Berbahaya bagi Anjing, Bisa Sebabkan Kematian

Jangan beri anjing lima makanan berikut. Efeknya sungguh berbahaya, bahkan bisa menyebabkan kematian.


Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

20 Januari 2024

Ketua paguyuban pedagang atau pemilik usaha kuliner olahan daging anjing Agus Triyono memberikan pernyataan kepada wartawan di Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu, 20 Januari 2024. Para pedagang berharap ada solusi bagi mereka terkait rencana pengaturan atau pelarangan peredaran daging anjing di Kota Solo. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Pemilik Usaha Kuliner Daging Anjing di Solo Minta Pemerintah Beri Solusi Terbaik: Jangan Asal Menutup

Mereka berharap bisa beraudiensi dengan jajaran Pemkot Solo dan komunitas pecinta anjing untuk mendapatkan solusi tersebut.


Mengenali 5 Jenis Serigala di Berbagai Negara

15 Januari 2024

Ras anjing serigala Cekoslowakia ini dikembangkan sebagai anjing penyerang untuk kegunaan dalam Operasi Khas ketentaraan yang dilakukan oleh Tentara Cekoslowakia, tetapi kemudian juga digunakan dalam pencarian dan penyelamatan, pelacakan, penggembalaan, ketangkasan, kepatuhan, dan pemburuan. Harga anjing yang memiliki berat normal sekitar 26 kg dan tinggi sekitar 65 sentimeter ini bisa mencapai 80 hingga 133 juta rupiah. luxxory.com
Mengenali 5 Jenis Serigala di Berbagai Negara

Serigala abu-abu tergolong hewan liar besar