Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Film Keren yang Tak Boleh Kamu Lewatkan di Juli 2019

Reporter

Editor

Rini Kustiani

image-gnews
Spiderman dan Mysterio dalam salah satu adegan di film Spider-Man: Far from Home.
Spiderman dan Mysterio dalam salah satu adegan di film Spider-Man: Far from Home.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selalu ada film menarik untuk disaksikan. Tergantung selera kamu, suka film detektif, action, horor, komedi, atau drama. Sepanjang Juli 2019 ini ada beberapa film bagus yang tak boleh kamu lewatkan.

Kendati sudah pertengahan bulan Juli, film ini masih tayang dan ada juga yang belum diputar di bioskop. Jadi, jangan ragu lagi untuk membeli tiket dan saksikan film-film keren berikut di bioskop kesayanganmu.

1. Spider-Man: Far from Home
Film Spider-Man: Far from Home pertama kali tayang di bioskop Indonesia pada Rabu, 3 Juli 2019. Bagi kamu yang suka dengan cerita pahlawan super Marvel, maka film Spideman yang satu ini tak boleh dilewatkan. Spider-Man: Far from Home mendapat skor 8,0 pada situs IMDB dan skor 90 persen di situs Rotten Tomatoes.

2. Dua Garis Biru
Film yang menjadi debut karya sutradara Gina S. Noer ini bercerita tentang pasangan remaja bernama Dara dan Bima. Tokoh Dara yang diperankan oleh Zara JKT 48 hamil di luar nikah oleh kekasihnya Bima (Angga Yunanda).

Film ini sempat memantik pro dan kontra karena mengangkat isu sensitif. Sejumlah pihak mengecam saat teaser film Dua Garis Biru dirilis. Meski begitu, film ini terbilang sukses karena berhasil menarik 571.188 penonton dalam 3 hari penayangan. Gina S. Noer berani menceritakan peristiwa di masyarakat ini dalam sebuah film untuk mengedukasi penonton, baik remaja maupun orang tua.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

3. Stuber
Film action komedi garapan Michael Dowse ini melibatkan aktor asal Indonesia, Iko Uwais. Film ini bercerita mengenai seorang pengemudi Uber bernama Stu (Kumail Nanjiani) saat menjemput seorang penumpang (Dave Bautista) yang ternyata adalah seorang polisi yang sedang mengejar seorang pembunuh brutal (Iko Uwais).

Dalam perjalannya, Stu dihadapkan pada sebuah tekanan tingkat tinggi karena dia mempertaruhkan hidupnya plus peringkat bintang lima yang menjadi prestasinya sebagai sopir Uber. Film ini mulai tayang di Indonesia pada tanggal Jumat, 12 Juli 2019.

4. Lion King
Disney kembali merilis live action dari Lion King. Sama seperti animasinya, film Lion King berkisah mengenai perjalanan Simba dalam merebut tahta dan menjadi seorang raja. Film ini menggandeng sejumlah selebriti sebagai pengisi suara, yakni Donald Glover, Seth Rogen, dan Beyonce. Film The Lion King mulai tayang di Indonesia pada Rabu, 17 Juli 2019.

AULIA ZITA LOPULALAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Pemeran Utama Godzilla x Kong: The New Empire

5 jam lalu

Godzilla x Kong: The New Empire. Foto: Warner Bros.
Profil Pemeran Utama Godzilla x Kong: The New Empire

Film Godzilla x Kong: The New Empire tayang pada 27 Maret 2024


5 Film Disney dengan Lagu Ikonik yang Cocok untuk Nostalgia

11 jam lalu

High School Musical. Dok. Disney+ Hotstar
5 Film Disney dengan Lagu Ikonik yang Cocok untuk Nostalgia

Daftar film Disney yang memiliki lagu ikonik tak terlupakan yang cocok untuk bernostalgia bersama keluarga dan sahabat.


8 Film Bioskop Indonesia Terbaru yang Tayang di Netflix pada 2024

1 hari lalu

Sederet film Indonesia yang tayang di bioskop akan tayang di Netflix pada 2024. Dok. Netflix
8 Film Bioskop Indonesia Terbaru yang Tayang di Netflix pada 2024

Tahun ini, Netflix menargetkan lebih dari 50 film Indonesia yang tayang di bioskop untuk masuk ke dalam platform, berikut 8 di antaranya.


Dibintangi Ma Dong Seok, Ini Sinopsis The Roundup: Punishment

3 hari lalu

Don Lee atau Ma Dong Seok dalam film The Roundup: Punishment. Dok. ABO Entertainment
Dibintangi Ma Dong Seok, Ini Sinopsis The Roundup: Punishment

Cerita film The Roundup: Punishment berpusat detektif Ma Seok do (Ma Dong Seok) yang bergabung dengan Tim Investigasi Siber


Netflix akan Menayangkan The Tearsmith, Simak Sinopsis Film Ini

5 hari lalu

The Tearsmith. Foto : Imdb
Netflix akan Menayangkan The Tearsmith, Simak Sinopsis Film Ini

Netflix mengumumkan tanggal tayang The Tearsmith, pada 4 April 2024


4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

6 hari lalu

Film Road House yang tayang di Prime Video. (dok. Prime Video)
4 Perbedaan Road House Tahun 2024 dan 1989

Road House (2024) merupakan konsep ulang dari film klasik tahun 1989 yang berjudul sama


Mengenal Para Pemeran Ghostbusters: Frozen Empire

6 hari lalu

Poster film Ghostbusters: Frozen Empire. Foto: Wikipedia.
Mengenal Para Pemeran Ghostbusters: Frozen Empire

Film Ghostbusters: Frozen Empire sudah tayang di bioskop Indonesia pada Rabu, 20 Maret 2024


10 Film di Bioskop Terbaru Maret-April 2024 yang Bisa Ditonton

7 hari lalu

Poster Badarawuhi di Desa Penari. Foto: Instagram.
10 Film di Bioskop Terbaru Maret-April 2024 yang Bisa Ditonton

Ada beberapa film di bioskop terbaru yang cocok Anda tonton. Di antaranya ada Godzilla x Kong: The New Empire hingga Badarawuhi.


Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

7 hari lalu

Aktor Koutaro Kakimoto (kiri), Velove Vexia, dan sutradara Hestu Saputra dalam Meet and Greet Film Hujan Bulan Juni di Jakarta, 1 November 2017. Film ini bercerita tentang kisah cinta dosen bernama Pingkan (Velove Vexia), dengan sang kekasih Sarwono (Adipati Dolken). Tempo/ Fakhri Hermansyah
Metamorfosa Hujan Bulan Juni Karya Sapardi Djoko Damono, Puisi ke Layar Lebar

Puisi Hujan Bulan Juni karya Sapardi Djoko Damono telah bermetamorfosa dalam banyak bentuk, mulai dari komik, novel, hingga film.


Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

8 hari lalu

Reza Rahadian dan BCL dalam film My Stupid Boss.  foto: dok. Falcon Pictures
Selain Dian Sastro - Reza Rahadian, Pasangan di Film Lain Reza Rahadian dan BCL Setidaknya di 5 Film Ini

Selain Dian Sastro dan Nicholas Saputra, Indonesia punya pasangan aktor Reza Rahadian dan BCL yang kerap dipasangkan dalam film.