Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sisi Lain Pengacara Elza Syarief Bermula dari Doyan Makan

image-gnews
Pengacara Elza Syarief bersiap menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, 10 Mei 2017. Elza Syarief kembali diperiksa oleh penyidik KPK sebagai saksi kasus korupsi KTP Elektronik dengan tersangka Andi Narogong. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Pengacara Elza Syarief bersiap menjalani pemeriksaan di gedung KPK, Jakarta, 10 Mei 2017. Elza Syarief kembali diperiksa oleh penyidik KPK sebagai saksi kasus korupsi KTP Elektronik dengan tersangka Andi Narogong. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Iklan

TEMPO.CO, Balikpapan - Pengacara Elza Syarief tak memakai blazer atau dress. Kali ini, dia tampak berbeda dengan kaos, celana panjang katun berwarna gelap, dan celemek. Ya, Elza Syarief ingin menunjukkan sisi dirinya yang berbeda: jago masak.

Baca: Dilaporkan Elza Syarief ke Polisi, Ini Penjelasan Farhat Abbas

"Saya suka makan. Dan kalau saya suka pada satu hidangan, maka kemungkinan besar orang lain juga suka. Lihat saja bentuk tubuh saya yang gemuk ini karena suka makan," kata Elza Syarief di Restoran Sea Food Ocean Balikpapan, Kalimantan Timur, Sabtu 15 Juni 2019.

Elza Syarief mengumumkan kalau hari itu dia berprofesi sebagai koki atau chef. Tangannya cekatan meracik pelbagai bumbu untuk memasak menu andalan keluarga, yakni ikan kakap rica rica, pindang patin, dan pepes patin. "Saya jamin semuanya lezat. Cocok buat lidah orang Indonesia," katanya.

Pengacara berdarah Minangkabau mengatakan banyak tahu kuliner Nusantara karena orang tuanya kerap berpindah tempat tinggal lantaran tuntutan pekerjaan. "Orang tua saya pimpinan salah satu, bank sehingga sering pindah kota," ucap Elza Syarief. "Saya pernah tinggal di Ambon, Makassar, Lampung, Aceh, Jambi, Tegal, Bandung, dan Jakarta."

Pengacara Elza Syarief menunjukkan kepiawaiannya memasak di Restoran Ocean Balikpapan, Kalimantan Timur. TEMPO | SG Wibisono

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Elza Syarief bercerita ketika tinggal di Ambon, dia tergerak untuk membuat es krim sendiri karena tak ada yang menjual makanan kesukaannya itu di sana. "Waktu itu saya masih duduk di bangku SMP," katanya. Setelah sukses membuat es krim, dia lanjut belajar bikin kue kering.

Jika sudah pensiun jadi pengacara, Elza Syarief bakal menggeluti dunia kuliner sekaligus menyalurkan hobi masak dan makan. Akhir-akhir ini, perempuan 61 tahun itu kerap mengundang sejumlah chef dari berbagai restoran dan hotel bintang 5 untuk mengasah kemampuannya di dapur. "Saya belajar lagi menu masakan Chiness Food, Thailand dan Vietnam dari mereka," ucap dia.

Baca juga: Dituduh Menipu Rp 10 M, Farhat Abbas Laporkan Balik Elza Syarief

Elza Syarief berniat membuka restoran pertamanya di Balikpapan, Kalimantan Timur pada pertengahan tahun depan. Restoran itu akan menyuguhkan hidangan khas Jawa Timur dan tempatnya di Ruko Bandar Balikpapan. Setelah itu, Elza Syarief bakal membuka restoran padang dan coffee shop di Balikpapan.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

1 hari lalu

Lumpia isi tahu udang menjadi salah satu jenis gorengan yang tetap sehat untuk menu buka puasa/Foto: Tupperware
Datang ke Semarang Jangan Lupa Beli 10 Oleh-oleh Khas Ini

Selain terkenal destinasi wisatanya, Semarang memiliki ikon oleh-oleh khas seperti wingko dan lumpia. Apa lagi?


10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

3 hari lalu

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu. Foto: Canva
10 Makanan Paling Aneh di Dunia, Ada Keju Busuk hingga Sup Kura-kura

Berikut ini deretan makanan paling aneh di dunia, di antaranya keju busuk asal Italia, Casu Marzu, dan fermentasi daging hiu.


Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

4 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.


Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

4 hari lalu

Empal Gentong. Shutterstock
Singgah ke Cirebon saat Libur Lebaran, Jangan Lupa Cicip Tiga Kuliner Lezat dan Bersejarah Ini

Cirebon memiliki sejumlah kuliner yang bersejarah dan memiliki cita rasa yang lezat.


Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

7 hari lalu

Gurame Nyat Nyat. Foto : yummy app
Resep Gurame Nyat Nyat Kuliner Primadona Khas Bangli

Gurame nyat nyat adalah kuliner primadona yang banyak diminati wisatawan domestik dan manca negara saat berkunjung ke Bangli, Bali. Ini resepnya.


5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

9 hari lalu

Biryani, Hyderabad. Unsplash.com/Shreyak Singh
5 Destinasi yang Menyajikan Makanan Khas Idul Fitri di India

Kota-kota di India ini bisa menjadi inspirasi destinasi para pecinta kuliner mencicipi hidangan khas Idul Fitri


Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

17 hari lalu

Mi lethek khas Bantul, Yogyakarta. Dok. Visiting Jogja
Tren Wisata Kuliner Jadi Momentum Gerakkan Penggunaan Bahan Pangan Lokal

Banyak bahan baku pangan lokal yang bisa digunakan sebagai subtitusi bahan impor untuk membuat produk kuliner sejenis, seperti mi.


Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

19 hari lalu

Ilustrasi berbagi foto kuliner di media sosial. Digitalcoco.com
Konten Kuliner Bermunculan saat Ramadan, Ini Komentar MUI

Bolehkah mengunggah konten atau foto-foto makananan dan kuliner saat orang tengah berpuasa Ramadan? SImak penjelasan berikut.


Pengacara Pemerintah Inggris Sebut Israel Melanggar Hukum Internasional di Gaza

20 hari lalu

Menteri Luar Negeri Inggris David Cameron bertemu dengan Perdana Menteri sementara Lebanon Najib Mikati (tidak terlihat) di Beirut, Lebanon 1 Februari 2024. REUTERS/Mohamed Azakir
Pengacara Pemerintah Inggris Sebut Israel Melanggar Hukum Internasional di Gaza

Pemerintah Inggris telah menerima saran dari pengacaranya sendiri yang menyatakan bahwa Israel telah melanggar hukum kemanusiaan internasional di Gaza


Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

22 hari lalu

Bebek Songkem. (dok. Indonesia Kaya)
Mengulik Keragaman Kuliner Khas Jawa Timur, Banjarmasin, hingga Lombok

Ada tiga episode web series dalam format dokumenter membahas tentang filosofi, cara hingga tips memasak kuliner setiap daerah