Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Sinead O'Connor Masuk Islam, Pernah Curhat tentang Kondisi Mental

Reporter

image-gnews
Sinead O'Connor. Twitter
Sinead O'Connor. Twitter
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta -Sinead O'Connor tengah menjadi sorotan publik setelah memutuskan meninggalkam Katolik dan memeluk Islam. Sinead mengumumkan keputusan tersebut lewat akun Twitternya pada 19 Oktober 2018.

Keputusan penyanyi berkepala pelontos yang pernah populer lewat single Nothing Copares 2 U pada 1990 ini mengejutkan banyak orang. Namun, bukan kali ini saja perempuan kelahiran 8 Desember 1966 ini menjadi sorotan publik.

Sepanjang kariernya di industri musik, Sinead O'Connor yang berganti nama menjadi Shuhada' Davitt kerap mengundang kontroversi dengan pandangan-pandangan politiknya.

Pada 1989 misalnya, dia mengumumkan secara publik bahwa dia mendukung Irish Republican Army (IRA). Lalu pada 1990,dia kembali jadi sorotan setelah menolak naik panggung di New Jersey, jika lagu nasinal Amerika “The Star-Spangled Banner” dinyanyikan sebelum konser.

Setahun kemudian, Sinead memboikot seremoni Grammy dan menolak penghargaan yang dia terima karena komersialisme ekstrim yang ada di Grammy Awards.Penyanyi asal Irlandia Sinead O'Connor dikabarkan menjadi mualaf. Twitter/@magdadavitt77

Pada 2010, Sinead o'Connor juga pernah meminta umat Katolik memboikot misa hingga ada penyelidikan penuh terhadap peran Vatikan dalam kasus pelecehan anak. Setahun kemudian, giliran pernikahannya dengan terapis Barry Herridge yang menjadi perhatian karena hanya bertahan 16 hari.

Sinead O'Connor kembali menjadi pemberitaan setelah mengunggah pesan di akun Facebooknya pada 29 November 2015. Dia mengungkapkan hendak mengakhiri hidupnya dengan cara overdosis. "Dua malam terakhir menghabiskan diri saya. Saya telah melakukan overdosis," tulis O'Connor.

Seperti dilaporkan People, aparat setempat berhasil menemukan lokasi dan keberadaan Sinead O'Connor sekitar satu setengah jam setelah tulisan diunggah ke Facebook. Setelah ditemukan, Sinead O'Connor mendapatkan penangan medis.

Dalam tulisannya, penyanyi kelahiran 8 Desember 1966 ini mengungkapkan isi hatinya sebagai wanita yang tidak sanggup lagi menghadapi berbagai hal yang dihadapi saat ini. Juga diungkapkan nama-nama anggota keluarga yang menurutnya telah mengkhianati hidupnya.Foto pernikahan Sinead O'Connor (kanan) dengan Barry Herridge. telegraph.co.uk

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sinead O'Connor juga menyampaikan sangat membutuhkan pekerjaan dan tempat tinggal. "Saya diperlakukan sangat buruk oleh keluarga, dan saya sulit untuk tetap bertahan hidup."

Perjuangannya melawan Donal Lunny terkait hak asuh anaknya, Shane (11 tahun), juga disinggung dalam pesan yang disampaikan.

"Ketika kamu berencana menjauhkan saya dari anak-anak, apakah kalian merencanakan agar saya kehilangan akal atas hal ini? Membuatnya menjadi akhir dari batas kesabaran saya? Jadi bagaimana Anda akan menjelaskan alasan di balik kematian saya? Pastikan Anda menyampaikan kejujuran."

Bukan pertama kalinya Sinead O'Connor berusaha mengakhiri hidupnya. Sebelumnya Sinead O'Connor pernah memasang tweet bunuh diri pada 2011. Pada 2007, dia mengungkapkan kepada Oprah, telah didagnosis mengidap gangguan bipolar dan mencoba bunuh diri pada ulang tahun ke-33 pada 1999.

Tekanan mental kembali dialami Sinead O'Connor pada 2017 lalu. Lewat video berdurasi 12 menit yang dia unggah di facebook, Sinead O'Connor menuturkan tengah menderita penyakit mental. bercerita soal kehidupannya sekarang.

Baca: Sinead O'Connor Masuk Islam, Ini Nama Barunya

Ia mengaku sudah dua tahun tinggal di motel Travelodge, New Jersey. Sinead O'Connor hidup sendirian dan tidak memiliki siapa-siapa lagi kecuali dokter dan psikiaternya. "Hanya mereka yang membuat saya tetap hidup saat ini," kata Sinead O'Connor.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Mengenal Kylie Minogue Penyanyi yang Masuk Daftar 100 Orang Paling Berpengaruh Majalah TIME

16 jam lalu

Penyanyi Kylie Minogue tampi saat menghibur BRIT Awards di O2 Arena di London, Inggris, 2 Maret 2024. REUTERS/Isabel Infantes
Mengenal Kylie Minogue Penyanyi yang Masuk Daftar 100 Orang Paling Berpengaruh Majalah TIME

Kylie Minogue masuk dalam daftar orang paling berpengaruh kategori ikon bersama Dua Lipa, 21 Savage, Burna Boy, dan Jack Antonoff


Rapper Zico Memandu Acara Musik The Seasons

1 hari lalu

Rapper Korea Selatan Zico. FOTO/instagram
Rapper Zico Memandu Acara Musik The Seasons

Acara The Seasons akan kembali hadir untuk musim terbarunya. Rapper Korea Selatan Zico sebagai pemandu acaranya


Penyanyi Park Bo Ram Meninggal Setelah Pingsan di Kamar Mandi

8 hari lalu

Park Bo Ram. Foto: Instagram/@xanadu_ent_official
Penyanyi Park Bo Ram Meninggal Setelah Pingsan di Kamar Mandi

Sebelum meninggal, penyanyi Park Bo Ram ditemukan pingsan di kamar mandi rumah temannya.


Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

15 hari lalu

Lizzo. (Instagram/@lizzobeating)
Mengenal Lizzo, Sempat Dianggap Pensiun sebagai Penyanyi dan Klarifikasi Ungkapannya

Penyanyi Lizzo sempat menyatakan di Instagram dia ingin mengakhiri kariernya dalam industri musik


Raissa Ramadhani Luapkan Perasaan Kecewa Lewat Lagu Tak Bisa Gantikannya

23 hari lalu

Raissa Ramadhani. Dok. Sony Music
Raissa Ramadhani Luapkan Perasaan Kecewa Lewat Lagu Tak Bisa Gantikannya

Lagu baru Raissa Ramadhani menceritakan tentang perasaan kecewa saat seseorang tahu bahwa orang yang dicintai masih terikat dengan masa lalu.


Tonton Akting Sal priadi di 24 Jam Bersama Gaspar, Ini Profil Pencipta Lagu Amin Paling Serius

31 hari lalu

Sal Priadi. Dok. Istimewa
Tonton Akting Sal priadi di 24 Jam Bersama Gaspar, Ini Profil Pencipta Lagu Amin Paling Serius

Sal Priadi ambil peran dalam film 24 Jam Bersama Gaspar, film bergenre crime distopia ini telah tayang di Netflix sejak 14 Maret 2024. Siapa dia?


Celine Dion Beri Dukungan ke Sesama Pengidap Stiff Person Syndrome: Kita Bisa!

34 hari lalu

Celine Dion bersama tiga putranya. Foto: Instagram/@celinedion
Celine Dion Beri Dukungan ke Sesama Pengidap Stiff Person Syndrome: Kita Bisa!

Celine Dion memperingati Hari Kesadaran Stiff Person Syndrome Sedunia. Dia menuliskan kata-kata penyemangat kepada sesama penderita SPS.


Adele Menunda Tur Konser, Penggemar Berkomentar

47 hari lalu

Adele saat tampil di festival American Express Presents BST Hyde Park, London, Inggris, Jumat 1 Juli 2022. Instagram.com/@adeleaccess
Adele Menunda Tur Konser, Penggemar Berkomentar

Adele menunda rangkaian tur konsernya di Las Vegas, karena masalah kesehatan


Koleksi Video di Ponsel Teddy Adhitya Jadi Video Musik Kembalikanku

53 hari lalu

Teddy Adhitya. Dok. Creathink Publicist
Koleksi Video di Ponsel Teddy Adhitya Jadi Video Musik Kembalikanku

Video musik Kembalikanku berisi cuplikan video-video yang tersimpan dari ponsel Teddy Adhitya, terlama diambil sekitar 10 tahun lalu.


Justin Timberlake akan Gelar Pertunjukan di London, Tiket Gratis tapi Terbatas

18 Februari 2024

Justin Timberlake menghadiri acara penerimaan penghargaan Grammy Award 2013 di Los Angeles, (10/2). REUTERS/Mario Anzuoni
Justin Timberlake akan Gelar Pertunjukan di London, Tiket Gratis tapi Terbatas

Justin Timberlake kembali menggelar pertunjukan gratis, kali ini di London pada Jumat, 23 Februari 2024.