Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Garap Film Koboi Kampus, Pidi Baiq Rilis Lagu Terlebih Dahulu

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Pidi Baiq (kanan) dan sutradara Fajar Bustomi menjawab pertanyaan penggemar saat peluncuran prangko Dilan di Graha Pos Indonesia, Bandung, 6 Maret 2018. Prangko dicetak dalam empat desain. TEMPO/Prima Mulia
Pidi Baiq (kanan) dan sutradara Fajar Bustomi menjawab pertanyaan penggemar saat peluncuran prangko Dilan di Graha Pos Indonesia, Bandung, 6 Maret 2018. Prangko dicetak dalam empat desain. TEMPO/Prima Mulia
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sukses dengan Dilan 1990 yang berhasil mengantongi lebih dari 4,3 juta penonton, Pidi Baiq bersama The Panasdalam Movie menggarap film Koboy Kampus. Film ini dijadwalkan tayang awal 2019 mendatang.

Film Koboy Kampus bercerita tentang kehidupan mahasiswa senirupa Institut Teknologi Bandung (ITB) yang terjadi di kurun waktu 1995 hingga era reformasi pada 1998, yang dibalut dengan sajian humor yang segar.

Pidi Baiq mengatakan, film Koboy Kampus diadopsi dari lagu-lagu karyanya yang diciptakan saat masih menjadi mahasiswa. Bersama The Panasdalam Bank, Pidi Baiq pun akan segera merilis single Koboy Kampus sebelum filmnya tayang di bioskop.

"Understanding The Panasdalam. Memahami The Panas Dalam, sejarah munculnya kita. Jadi sebelum film, sudah ada lagunya. Lagunya tentang mahasiswa yang enggak lulus-lulus, rintihan, dan keluh-kesah mahasiswa," ungkap Pidi Baiq saat wawancara di kantor Warner Music Indonesia, kawasan Gambir, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Lagu Koboy Kampus cukup unik karena musiknya tidak terpaku pada satu jenis musik. "Tergantung. Kita juga tidak tergantung pada satu genre. Yang pasti enak didengar lah," ujar Pidi Baiq.

Kepada wartawan Pidi Baiq pun mengungkap alasan mau membuat film dan lagu Koboy Kampus. "Awalnya ya karena ada uang mau diapain nih, akhirnya bikin film Koboy Kampus. Nah Warner yang bikin albumnya. PH untuk film ada Bianglala dan 69 Production," terang Pidi Baiq.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam film Koboy Kampus para personel The Panasdalam Bank seperti Alga, Erwin, Nandang, Roy, Boiq, Nawa, dan Eeng akan ikut terlibat. "Tokohnya personel awal. Main film pelengkap karena mereka kan pelaku sejarah," ucap Pidi Baiq.

Baca: Lahirkan Tokoh Dilan, Pidi Baiq Juga Inovator Prangko Indonesia

The Panasdalam didirikan pada 18 Agustus 1995 di salah satu ruangan kuliah yang ada di kampus ITB. Pidi Baiq pun menjelaskan arti The Panasdalam. "Jadi, The Panasdalam itu akronim sebetulnya. The-nya dari atheis, Pa-nya dari paganisme, Nas-nya dari Nasrani, Da-nya dari Hindu-Buddha, Lam-nya dari Islam, begitu," ucap Pidi Baiq.

TABLOIDBINTANG.COM

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Siapa Saja Pemerannya?

29 Januari 2024

Para aktor pemeran
Film Dilan 1983: Wo Ai Ni, Siapa Saja Pemerannya?

Film Dilan 1983: Wo Ai Ni dijadwalkan tayang di bioskop tahun 2024


Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Segera Mulai Syuting, Banyak Diperankan Aktor Cilik

29 Januari 2024

Para aktor pemeran
Film Dilan 1983: Wo Ai Ni Segera Mulai Syuting, Banyak Diperankan Aktor Cilik

Dilan 1983: Wo Ai Ni menceritakan kisah Dilan saat duduk di sekolah dasar. Disutradarai oleh Fajar Bustomi dan ditulis oleh Pidi Baiq serta Alim Sudio


Bukan Hanya Ancika dan Dilan, Ini 5 Novel Pidi Baiq yang Diangkat Jadi Film

21 Januari 2024

Poster film Ancika. Foto: m.21cineplex.com.
Bukan Hanya Ancika dan Dilan, Ini 5 Novel Pidi Baiq yang Diangkat Jadi Film

Film Ancika menambah daftar film yang diangkat dari novel karya Pidi Baiq.


Profil Pidi Baiq, Penulis Cerita Ancika yang Sedang Tayang di Bioskop

20 Januari 2024

Pidi Baiq (kanan) dan sutradara Fajar Bustomi menjawab pertanyaan penggemar saat peluncuran prangko Dilan di Graha Pos Indonesia, Bandung, 6 Maret 2018. Prangko dicetak dalam empat desain. TEMPO/Prima Mulia
Profil Pidi Baiq, Penulis Cerita Ancika yang Sedang Tayang di Bioskop

Pidi Baiq penulis novel Dilan dan Ancika dikenal sebagai seniman serba bisa. Saat ini ia menjadi petani.


Kreasi Alumni Meriahkan 50 Tahun Jurusan Desain Komunikasi Visual ITB

2 Oktober 2023

Karya pameran seni instalasi media baru di acara perayaan 50 tahun Desain Komunikasi Visual ITB, Sabtu 30 September 2023.  Foto: TEMPO| ANWAR SISWADI.
Kreasi Alumni Meriahkan 50 Tahun Jurusan Desain Komunikasi Visual ITB

Alumni, dosen, dan mahasiswa Desain Komunikasi Visual ITB merayakan 50 tahun usianya dengan menggelar pameran dan panggung seni.


Sinopsis Ancika 1995 Beserta Daftar Pemainnya

8 April 2023

Ancika 1995. Foto: Instagram.
Sinopsis Ancika 1995 Beserta Daftar Pemainnya

Ancika 1995 merupakan film terbaru yang merupakan kelanjutan trilogi film Dilan. Berikut sinopsis hingga daftar pemainnya.


Profil Arbani Yasiz, Pemeran Dilan yang Baru Gantikan Iqbaal Ramadhan

8 April 2023

Arbani Yasiz. Foto: Instagram Arbani.
Profil Arbani Yasiz, Pemeran Dilan yang Baru Gantikan Iqbaal Ramadhan

Arbani Yasiz merupakan aktor yang menggantikan Iqbaal Ramadhan sebagai Dilan dalam film terbaru Ancika 1995. Berikut profil lengkapnya


Daftar Pemain Film Ancika 1995, Peran Dilan Digantikan oleh Arbani Yasiz

5 April 2023

Para pemain Ancika 1995(instagram.com/irawbw)
Daftar Pemain Film Ancika 1995, Peran Dilan Digantikan oleh Arbani Yasiz

Daftar pemain lengkap Ancika 1995, yang menampilkan peran Dilan yang telah diganti karena perbedaan produsen film. Simak selengkapnya disini.


Jadi Saksi KDRT Orang Tua hingga Tertangkap Polisi, Nia Ramadhani Tuangkan Kisah dalam Novel Cerita Ade

28 November 2022

Nia Ramadhani saat meluncurkan novelnya, Cerita Ade. Foto: Instagram Cerita Ade.
Jadi Saksi KDRT Orang Tua hingga Tertangkap Polisi, Nia Ramadhani Tuangkan Kisah dalam Novel Cerita Ade

Nia Ramadhani mengungkapkan kisah-kisah traumatis hidupnya dalam novel Cerita Ade yang ditulis bersama Pidi Baiq.


Pidi Baiq Bersama The Panasdalam Bank Rilis Single Baru Kamu Orang Gula

18 September 2021

The Panasdalam Bank merilis single berjudul Kamu Orang Gula. Foto: Instagram The Panasdalam Bank.
Pidi Baiq Bersama The Panasdalam Bank Rilis Single Baru Kamu Orang Gula

The Panasdalam Bank adalah sebuah band asal Bandung yang digawangi Pidi Baiq, yang dikenal lewat film Dilan.