Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

5 Hal Menarik dari Film Aruna dan Lidahnya Jadi Pembicaraan

Reporter

Editor

Aisha Shaidra

image-gnews
Aruna dan Lidahnya merupakan film kedua yang diproduksi Palari Films. Tayang mulai 27 September 2018 (Palari FIlms)
Aruna dan Lidahnya merupakan film kedua yang diproduksi Palari Films. Tayang mulai 27 September 2018 (Palari FIlms)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Film Aruna dan Lidahnya masih diputar di bioskop. Drama kuliner arahan Edwin ini disebut memberikan kesegaran untuk genre tersebut. Terbukti dari hadirnya bayak pujian terhadap elemen-elemen dalam film. Bahkan berdasarkan keterangan yang diterima Tempo, Rabu, 3 Oktober 2018 mulai muncul teori-teori yang dihadirkan para penggemar film terkait Aruna dan Lidahnya.  Berikut beberapa hal menarik yang cukup sering dibahas para penonton di media sosial:

  1. Aruna dan Mimpinya

Di film, ada dua adegan yang menampilkan mimpi Aruna. Pertama ketika Aruna membuka kulkas untuk mencicipi jeruk nipis, lalu ketika Aruna meminum air pantai. Di kedua mimpi tersebut, Aruna mengecap rasa yang tidak seharusnya ada. Sesudah kedua adegan itu, Aruna mengalami kesialan. Terutama berhubungan dengan Farish. Apakah ini penyebab lidah Aruna tidak dapat berfungsi dengan baik di sepanjang perjalanan?

  1. Aruna dan Catur

Di satu kesempatan di Singkawang, Aruna dan Farish makan Choi Pan. Lalu pembicaraan mengalir dari keduanya, tentu masih seputar makanan. Aruna bercerita kalau ia pernah makan buah catur ketika masih kecil. Ternyata pengalaman ini adalah pengalaman nyata Dian Sastrowardoyo yang membuat cerita adegan ini makin terasa natural.

  1. Misteri Pak Musa

Kehadiran Pak Musa, slah satu pasien yang didatangi Aruna dan Farish ternyata cukup menarik perhatian.  Sosok ini diperkenalkan terbaring di rumah sakit lalu dijenguk oleh Aruna dan Farish. Uniknya, ketika Bono dan Nad tersesat di pelabuhan Surabaya, mereka bertemu dengan sosok mirip Pak Musa yang mengajak masuk ke kapal yang menjadi klub dangdut. Di atas kapal tersebut juga dapat dilihat Pak Musa menari dengan perempuan yang tampak seperti istri di fotonya. Tak lama, Pak Musa yang terbaring di rumah sakit dikabarkan meninggal.

  1. Kehadiran Pakar dan Pencinta Kuliner
Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai film tentang makanan yang diangkat dari novel seorang penulis kuliner rasanya tak lengkap kalau film ini tak memuat cameo dari sesama pencinta kuliner. Di akhir film dapat dilihat William Wongso dan Ade Putri tampak mendengarkan Bono yang menjelaskan makanan yang dihidangkannya. Selain itu jika jeli dapat juga dilihat orang-orang lain dari dunia kuliner, bahkan termasuk Laksmi Pamuntjak, sang penulis novelnya.

Baca: Ada Apa dengan Aruna dan Lidahnya?

  1. Hubungan Nad dan Farish

Sebagai film yang memuat persahabatan orang dewasa dengan bumbu romansa, Aruna dan Lidahnya makin berwarna dengan hubungan yang dibangun antara Nad dan Farish. Keduanya dikenalkan Aruna di awal perjalanan. Lalu keduanya terhubung karena sebuah kebetulan: mengalami nasib yang sama sebagai seseorang yang mencinta dalam keadaan yang salah. Mereka bukan sahabat, mereka tak saling jatuh cinta, tapi dengan basis pengalaman yang sama mereka saling mengerti. Nad sudah menerima kalau dia ditakdirkan menjalani percintaan semacam itu, sementara Farish masih berusaha menyembunyikannya. Perlahan Nad membantu Farish jujur pada dirinya sendiri, walau secara tidak langsung. Bisa dibilang hubungan macam ini jarang ditampilkan di layar lebar Indonesia.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Dian Sastro dan Nicholas Saputra Berpasangan dalam 5 Film, Bukan Cuma Ada Apa dengan Cinta

36 hari lalu

Pemeran film romantis yang populer di tahun 2002, Ada Apa Dengan Cinta, Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra menghadiri konfrensi pers film Ada Apa Dengan Cinta 2 di The Hall Senayan City, Jakarta, 15 Februari 2016. TEMPO/Nurdiansah
Dian Sastro dan Nicholas Saputra Berpasangan dalam 5 Film, Bukan Cuma Ada Apa dengan Cinta

Dian Sastro dan Nicholas Saputra kerap dipasangkan dalam sebuah produksi film. Setelah Ada Apa dengan Cinta, berikut film lainnya mereka berdua.


42 Tahun Dian Sastro, Perjalanan Film Tokoh Cinta dalam AADC: Bintang Jatuh hingga Ratu Adil

38 hari lalu

Gaya makeup Dian Sastro saat menghadiri press screening Ratu Adil/Foto: Instagram/Dian Sastro
42 Tahun Dian Sastro, Perjalanan Film Tokoh Cinta dalam AADC: Bintang Jatuh hingga Ratu Adil

Sudah hampir 2 dekade Dian Sastro berkiprah dalam dunia perfilman Indonesia. Bermula membintangi film Bintang Jatuh karya Rudi Sudjarwo.


Kata Nicholas Saputra Soal Karakternya di Serial Filipina, Secret Ingredient

3 Februari 2024

Nicholas Saputra bermain di film Paranoia. Dok. Istimewa
Kata Nicholas Saputra Soal Karakternya di Serial Filipina, Secret Ingredient

Nicholas Saputra mengaku akan memerankan seorang executive chef asal Indonesia bernama Arif Hadi dalam serial Filipina, Secret Ingredient.


Resep Cheese Souffle, Menu Buka Puasa ala Dian Sastrowardoyo

1 Mei 2020

Dian Sastrowardoyo membuat Cheese Souffle camilan juga untuk menu buka puasa. Instagram.com/@therealdisastr
Resep Cheese Souffle, Menu Buka Puasa ala Dian Sastrowardoyo

Bingung mencari menu berbuka puasa yang gurih dan lembut, yuk coba resep cheese souffle ala Dian Sastrowardoyo


Film Aruna dan Lidahnya Diputar di Festival Film Berlin

9 Februari 2019

Aruna dan Lidahnya merupakan film kedua yang diproduksi Palari Films. Tayang mulai 27 September 2018 (Palari FIlms)
Film Aruna dan Lidahnya Diputar di Festival Film Berlin

Film Aruna dan Lidahnya akan tayang di 2 venue Festival Film Berlin , yaitu Groupious Bau Cinema dan CUBIX Cinema, Alexanderplatz.


Nicholas Saputra Beberkan Keistimewaan Film Aruna dan Lidahnya

6 Oktober 2018

Nicholas Saputra (tengah) saat jumpa media tentang film Aruna & Lidahnya bersama produser Meiske Taurisia (kiri) dan sutradara Edwin (kanan) di Cinema XXI Denpasar, Selasa, 2 Oktober 2018. (TEMPO/BRAM SETIAWAN)
Nicholas Saputra Beberkan Keistimewaan Film Aruna dan Lidahnya

Di film Aruna dan Lidahnya, Nicholas Saputra berperan sebagai seorang juru masak bernama Bono yang bersahabat dengan Aruna (Dian Sastrowardoyo)


Ketika Nicholas Saputra Menyantap Campur Lorjuk dan Mie Kepiting

6 Oktober 2018

Dari kiri: Pemeran film Aruna dan Lidahnya Dian Sastro, Hannah Al Rashid, dan Nicholas Saputra dalam konferensi pers film Aruna dan Lidahnya di Jakarta, Kamis, 31 Mei 2018. Dian Sastro berperan sebagai Aruna, dan Hannah sebagai Nad. TEMPO/Nurdiansah
Ketika Nicholas Saputra Menyantap Campur Lorjuk dan Mie Kepiting

Membintangi film Aruna dan Lidahnya, Nicholas Saputra untuk pertama kalinya menyantap campur lorjuk dengan kerang bumbu.


Obsesi Nasi Goreng ala Aruna dan Lidahnya, Intip Resepnya

1 Oktober 2018

nasi goreng1 (pixabay.com).jpg
Obsesi Nasi Goreng ala Aruna dan Lidahnya, Intip Resepnya

Dari sekian banyak makanan menggiurkan yang tampil di film Aruna dan Lidahnya, ada satu menu yang membuat Aruna terobsesi untuk mencari resep aslinya.


Ngiler Nonton Aruna dan Lidahnya, Ini Kisah Sang Food Stylist

1 Oktober 2018

Proses syuting makanan dalam film Aruna dan Lidahnya/Dok Pribadi
Ngiler Nonton Aruna dan Lidahnya, Ini Kisah Sang Food Stylist

Anda sudah menonton film Aruna dan Lidahnya? Apakah Anda tergiur melihat berbagai makanan lezat yang disajikan?


Ada Apa dengan Aruna dan Lidahnya?

28 September 2018

Aruna dan Lidahnya merupakan film kedua yang diproduksi Palari Films. Tayang mulai 27 September 2018 (Palari FIlms)
Ada Apa dengan Aruna dan Lidahnya?

Aruna dan Lidahnya adalah cermin keseharian hidup dalam menjalin banyak rasa dan emosi manusia, dan makanan punya peran di dalamnya