Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Soenarto Pr, Seniman Pendiri Sanggar Bambu, Tutup Usia

image-gnews
Soenarto Pr 2, tengah berjemur di teras rumahnya di Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, 15 Mei 2017 lalu. Foto/PITO AGUSTIN RUDIANA
Soenarto Pr 2, tengah berjemur di teras rumahnya di Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, 15 Mei 2017 lalu. Foto/PITO AGUSTIN RUDIANA
Iklan

TEMPO.CO, Yogyakarta -Seniman pendiri Sanggar Bambu, Soenarto Prawirohardjono yang lebih dikenal dengan panggilan Soenarto Pr meninggal pada Selasa malam, 24 Juli 2018 pukul 23.10. Kabar duka perupa yang akan genap berusia 87 tahun pada 20 November 2018 nanti itu menyebar pagi ini.

Sebelumnya, Soenarto diketahui sempat dibawa ke rumah sakit terdekat dengan kediamannya di Rumah Sakit PKU Gamping sebelum mengembuskan nafas terakhir.

“Informasinya, sempat sesak nafas. Tapi terus meninggal di sana,” kata Ketua Sanggar Bambu, Totok Buchori saat dihubungi Tempo, Rabu, 25 Juli 2018 pagi.

Kondisi kesehatan Soenarto Pr, menurut Totok, terus menurun sejak dua tahun terakhir. Keluhan yang sering dirasakan adalah sesak nafas dan lemah jantung. Selain itu, faktor usia yang menua. “Kondisinya terus drop. Juga setelah Lebaran lalu,” kata Totok.

Totok pun mengisahkan pertemuan terakhir tiga hari usai Lebaran pada Juni 2018 lalu. Dia bersama sejumlah anggota Sanggar Bambu mengunjungi Soenarto Pr di kediamannya Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul.

Seperti biasa, Soenarto Pr meminta untuk menyanyikan lagu Hymne Sanggar Bambu bersama-sama. Syair hymne itu diambil dari puisi Sanggar Bambu karya penyair Kirdjomulyo. “Mungkin Sanggar Bambu satu-satunya sanggar seniman yang punya hymne,” kata anggota Sanggar Bambu Rita Nunung kepada Tempo.

Baik Totok dan Nunung yang hadir saat itu bersama-sama menyanyikannya. Soenarto Pr terlihat bersemangat menyanyikannya. “Mengulang sampai tiga kali. Beliau sampai terengah-engah,” kata Totok.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Anaknya, Mirah Maharani pun meminta Soenarto Pr istirahat. Laki-laki yang sehari-hari duduk di kursi roda itu terlihat goyah. Dia sempat tak sadarkan diri saat di kamar. Pertolongan pertama yang dilakukan dengan memberikan oksigen sebelum kemudian dibawa ke Rumah Sakit Ludiro Husodo Yogyakarta.Soenarto Pr 2, Seniman dan pendiri Sanggar Bambu duduk di samping lukisan terakhir yang dibuatnya yang menggambarkan sosok Sultan hamengku Buwono X saat ditemui Tempo di rumahnya di Tamantirto, Kecamatan Kasihan, Kabupaten Bantul, 15 Mei 2017 lalu. Foto/PITO AGUSTIN RUDIANA

Lantaran dokter jaga yang ada terbatas semasa libur Lebaran, Soenarto Pr sempat dibawa ke rumah sakit lain dengan mengendarai mobil. “Tapi di perjalanan, Pak Narto muntah-muntah. Akhirnya kami kembali ke rumah sakit sebelumnya,” kata Totok. Di sana, Soenarto dirawat selama tiga hari.

Soenarto Pr bersama Kirdjomulyo dan seniman Akademi Seni, Drama, dan Film (Asdrafi) Heru Sutopo mendirikan Sanggar Bambu pada 1 April 1959 di Yogyakarta. Sanggar Bambu adalah sanggar berkumpulnya seniman-seniman dari berbagai jurusan, baik seni rupa, teater, maupun sastra yang masih eksis sampai hari ini.

Soenarto Pr muda banyak menimba ilmu dari perupa-perupa kawakan selama di Akademi Seni Rupa Indonesia (ASRI) yang kini menjadi Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta. Mulai dari Trubus, Soedarso, kemudian Affandi. Soenarto Pr dikenal sebagai seniman yang melukis dengan menggunakan crayon.

Sejumlah lukisannya antara lain menggambarkan sosok profil Bung Karno, Nyi Ageng Serang, Sayu Wiwit, dan terakhir Sultan Hamengku Buwono X yang dirampungkan awal 2017 lalu. Dia juga membuat sejumlah patung, seperti patung Ahmad Yani di rumah yang kemudian menjadi museum Ahmad Yani di Jakarta.

Soenarto Pr pergi meninggalkan tiga orang anak, yaitu Ibor, Bima Batutama, dan Mirah Maharani. Ketiga lahir dari Rahim dua istrinya yang terlebih dahulu meninggal, yaitu Sawanti dan Moersekardinah. Rencananya, jenazah akan dimakamkan di Makam Seniman di Imogiri, Bantul hari ini.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

7 hari lalu

O.J. Simpson. wrdw.com
O.J. Simpson Meninggal dalam Usia 76 Tahun Setelah Berjuang Lawan Kanker

Bintang NFL sekaligus aktor, O.J. Simpson meninggal setelah berjuang melawan kanker dalam usia 76 tahun.


Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

9 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Api Gedung YLBHI Punya Riwayat Penyakit Dalam

Kadis Gulkarma DKI Jakarta Satriadi Gunawan, menceritakan kronologi tewasnya petugas pemadam kebakaran di YLBHI, Samsul Triatmoko.


Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

9 hari lalu

Petugas mengevakuasi korban saat kebakaran di Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Petugas Damkar Meninggal Usai Padamkan Gedung YLBHI, Kadis Gulkarmat: Bukan Akibat Terbakar

Petugas pemadam kebakaran meninggal seusai memadamkan api di Gedung YLBHI bukan karena kena asap.


Jasa Raharja Beri Santunan Rp 50 Juta untuk Korban Meninggal Akibat Kecelakaan di KM 58

10 hari lalu

Seorang petugas melihat bangkai bus Primajasa pascakecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek KM 58 di Pool Derek Cikopo, Purwakarta, Jawa Barat, Senin, 8 April 2024. Seluruh penumpang dan sopir Grand Max dikabarkan tewas dalam kecelakaan. ANTARA/Bayu Pratama S
Jasa Raharja Beri Santunan Rp 50 Juta untuk Korban Meninggal Akibat Kecelakaan di KM 58

Kecelakaan lalu lintas di KM 58+600 arah Jakarta ruas Tol Jakarta-Cikampek, Karawang, Jawa Barat terjadi pada Senin, 8 April 2024, pukul 07.04.


9 Orang yang Meninggal dalam Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Mengalami Luka Bakar

11 hari lalu

Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan terjadi di Tol Cikampek Km 58, Senin 8 April 2024.
9 Orang yang Meninggal dalam Kecelakaan KM 58 Tol Jakarta-Cikampek Mengalami Luka Bakar

Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan menyampaikan 9 korban yang meninggal dunia daam kecelakaan KM 58 mengalami luka bakar dan dibawa ke RSUD Karawang.


Aktivis Palestina Meninggal karena Kanker, 38 Tahun Mendekam di Penjara Israel

11 hari lalu

Walid Daqqah. Foto: X
Aktivis Palestina Meninggal karena Kanker, 38 Tahun Mendekam di Penjara Israel

Walid Daqqah, seorang novelis dan aktivis Palestina yang menghabiskan 38 tahun di penjara Israel, meninggal pada Minggu karena kanker


Anggota Damkar yang Gugur Usai Padamkan Api di Gedung YLBHI Sempat Pingsan saat Bertugas

11 hari lalu

Suasana Gedung Yayasan Lembaga Bantuan Hukum Indonesia atau YLBHI di Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, yang terbakar pada Ahad malam, 7 April 2024, sekitar pukul 22.20. Tempo/ Adil Al Hasan
Anggota Damkar yang Gugur Usai Padamkan Api di Gedung YLBHI Sempat Pingsan saat Bertugas

Kondisi korban kebakaran YLBHI terungkap pada Senin pagi. Akun @humasjakfire menyebut korban adalah anggota Sudin Gulkarmat, Samsul Triatmoko.


Anggota TNI AD Ditemukan Bersimbah Darah di Bekasi

17 hari lalu

Ilustrasi TNI AD. Tempo/Suryo Wibowo
Anggota TNI AD Ditemukan Bersimbah Darah di Bekasi

Anggota TNI AD Praka Supriadi ditemukan bersimbah darah di Jalan Pangkalan 5, Kota Bekasi. Sempat mengaku korban kecelakaan. Nyawanya tidak tertolong.


7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

21 hari lalu

Ilustrasi kematian. Forbes.com
7 Tanda yang Biasa Ditunjukkan Orang Menjelang Kematian

Pengalaman setiap orang menjelang ajal tak selalu sama. Namun memahami tanda bisa membantu keluarga lebih ikhlas saat kematian menjemput.


Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

22 hari lalu

Kendaraan hilang kendali menabrak 3 pedagang dan 1 orang pengendara di BSD. Satu orang tewas di lokasi, Rabu 27 Maret 2024. (TEMPO/Muhammad Iqbal)
Kecelakaan Tragis Mobil Tabrak 3 Pedagang dan Pengendara Motor di BSD, Satu Orang Tewas

Selain menabrak pengendara motor, kendaraan tersebut juga menabrak 3 orang pedagang kaki lima dalam kecelakaan di BSD itu.