A Ray Daulay, Rilis Album On The Move

Reporter

Rabu, 12 November 2014 20:00 WIB

Aray Daulay di peluncuran albumnya di Taman Kemang, 10 November 2014. Foto: Indrawan Ibonk

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sukses menggelar konser pemanasan bersama Aryo Wahab pada 4 November 2014 lalu di Butcher's Bill, Bandung, musisi A Ray Daulay kembali mengadakan pertunjukan lanjutan dalam rangka tur promo albumnya yang bertajuk “On The Move” di Taman Kemang, pada 10 November 2014.

Pada pertunjukan itu A Ray tampil bersama Morris Orrah (drum), Rival ‘Pallo’ Himran (bass), dan Didit Saad (gitar) dan mengajak Ipang Lazuardi ‘BIP’ dan Tpenx ‘Steven Jam’.

Ini menjadi reuni akbar, setelah A Ray pernah bermusik di band Plastik, Steven & Coconut Treez, Ray D'Sky, bahkan yang terkini Daddy and The Hot Tea.(Baca :Anto Juwono Mengebrak Amerika dengan Lagu Tanase)


Menurut A Ray, Plastik, adalah grup band fenomenal yang sempat meramaikan dan bahkan mengguncang musik Indonesia, pada era 1990-an. “Itu edisi perjalanan karir musik gw paling awal. Dengan Plastik, gw muncul menjadi ya musisi, penyanyi dan penulis lagu. Itulah awal perkenalan gw dengan dunia musik," katanya.

Pemerhati musik Gideon Momongan mengatakan, berikhtiar mengorbitkan nama A Ray dalam arus besar musik Indonesia.

A Ray selama ini dikenal sebagai musisi berambut lebat panjang dan gimbal. Mengingatkan publik pada citra musisi Bob Marley atau Peter Tosh. Dan figurnya identik dengan musisi reggae, meski musik Aray tak melulu reggae.<!--more-->

Terbukti, di album On The Move, dia memainkan beragam jenis musik. Sebagian besar bernuansa folk dan bluesy, dengan selipan nuansa jazzy dan rock. Ia juga mengedepankan unsur musik yang rootsy. Atau musik akar dari berbagai tema. “Memang tetap ada suasana reggae, tapi terdengar sangat minimal,” kata Gideon.

Album On the Move telah dirilis di iTunes Store Indonesia per-akhir Mei 2014 lalu. Album yang berisikan total tujuh lagu itu, mengandalkan single pembuka, “On My Way”.

Single pembuka ini, ditulis A Ray setelah merasakan perubahan mood dalam hidup dan bermusiknya. Terlebih pada saat dia tinggal di kota kecil di daerah Australia Barat. Dari kota itulah, lahir kesemua lagu di album ini.(Baca : Shaggydog Bersiap Luncurkan Album Keenam)

Ada 7 tracks dalam album ini," Gue dibantu beberapa musisi Australia seperti John Till (pedal steel). Dia seorang Aborigin. Lalu John Schroeder, berdarah Amerika, pemain saxophone. Dan Anne Schroeder, asal Australia, bantu jadi backing vocal. Sebagian lagu memang take di Australia," kata A Ray.

Selain itu, dia juga merilis video klip single “On My Way”. Video ini mengambil lokasi syuting di Jakarta, Denpasar, Mataram, dan Gili Trawangan. (Baca :Toba Dream 4, Kolaborasi Vicky S. dan Ras Muhammad)


“Saya ingin memberikan sesuatu yang esensial dari album ini kepada penikmat musik Indonesia,” ujar A Ray. Ipang Lazuardi, sobat lama Aray, yang juga vokalis grup band BIP (Bongki, Indra, Pay) berharap kembalinya sobat lamanya dari pengembaraan musikalnya, “Makin kaya dan memperdalam musiknya,” katanya.


EVIETA FADJAR


Berita Terpopuler
Tiga Tokoh Ini Disoraki Penonton
Memunggungi Laut, Karena Tinggalkan Budaya Maritim
Ngefans, Personil Suju Nyaris Cium Afgan
Inisial Artis VM Ditangkap Narkoba,Telah Terungkap

Advertising
Advertising

Berita terkait

Kunto Aji Keluar dari Zona Nyaman di Album Pengantar Purifikasi Pikir

26 September 2023

Kunto Aji Keluar dari Zona Nyaman di Album Pengantar Purifikasi Pikir

Kunto Aji mengerjakan album Pengantar Purifikasi Pikir selama dua tahun dan baru dirilis lima tahun setelah peluncuran album Mantra Mantra.

Baca Selengkapnya

Kunto Aji Ajak Fans Rasakan Pengalaman Berbeda Lewat Acara Sowan Album III

11 Agustus 2023

Kunto Aji Ajak Fans Rasakan Pengalaman Berbeda Lewat Acara Sowan Album III

Kunto Aji menyediakan headphones untuk penggemar agar bisa bersama-sama mendengar album terbarunya dengan kualitas sebaik mungkin.

Baca Selengkapnya

Kisah Hidup Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dirangkum di Album Debut Soundwave

25 Agustus 2022

Kisah Hidup Rinni Wulandari dan Jevin Julian Dirangkum di Album Debut Soundwave

Direncanakan Rinni Wulandari dan Jevin Julian sejak 5 tahun lalu, album debut ini dapat disebut sebagai bentuk identitas Soundwave yang baru.

Baca Selengkapnya

Pusakata Rilis Album Mesin Waktu 2020, Siap Gelar Tur di 5 Pulau Besar Indonesia

16 Juli 2022

Pusakata Rilis Album Mesin Waktu 2020, Siap Gelar Tur di 5 Pulau Besar Indonesia

Bersamaan dengan perilisan album Mesin Waktu 2020, Pusakata akan membawa kepingan CD yang sedikit berbeda dengan di pasaran selama tur.

Baca Selengkapnya

Ardhito Pramono Pakai Bahasa Indonesia di Album Baru Usai Rasakan Dampak Buruk

14 Juli 2022

Ardhito Pramono Pakai Bahasa Indonesia di Album Baru Usai Rasakan Dampak Buruk

Ardhito Pramono mengakui album Wijayakusuma adalah ungkapan keresahan, penyesalan, keindahan, dan hal-hal yang terjadi beberapa tahun terakhir.

Baca Selengkapnya

Review Musik: Jalan Sunyi KEKAL

10 Mei 2022

Review Musik: Jalan Sunyi KEKAL

Envisaged adalah album penuh ke-13 KEKAL. Kemasan CD-nya, tidak mencantumkan siapa saja yang berkontribusi.

Baca Selengkapnya

Harry Styles akan Rilis Album Solo Ketiga 20 Mei 2022

25 Maret 2022

Harry Styles akan Rilis Album Solo Ketiga 20 Mei 2022

Harry Styles merilis teaser dan foto sampul album solo ketiganya berjudul Harry's House yang akan dirilis pada 20 Mei 2022.

Baca Selengkapnya

Tiga Anggota Red Velvet Positif Covid-19 Menjelang Comeback, Konser Ditunda

14 Maret 2022

Tiga Anggota Red Velvet Positif Covid-19 Menjelang Comeback, Konser Ditunda

SM Entertainment mengumumkan konser Red Velvet bulan ini ditunda akibat tiga anggotanya, Irene, Joy, dan Yeri terpapar Covid-19.

Baca Selengkapnya

Tulus Ungkap Ragam Rasa yang Dinamis di Album Manusia

4 Maret 2022

Tulus Ungkap Ragam Rasa yang Dinamis di Album Manusia

Tulus menceritakan ragam dinamika rasa manusia dengan mengedepankan keeleganan Bahasa Indonesia di album Manusia.

Baca Selengkapnya

Jesenn Rilis Album Debut Jilid 1, Penuh dengan Cinta

2 Maret 2022

Jesenn Rilis Album Debut Jilid 1, Penuh dengan Cinta

Jesenn membutuhkan waktu yang cukup panjang dalam pembuatan album debutnya, berisi 10 track yang terdiri dari 8 lagu dan 2 track spesial.

Baca Selengkapnya