Rayakan Halloween, Rocker Indonesia 'Tantang' 15 DJ  

Reporter

Editor

Rabu, 19 Oktober 2011 15:25 WIB

John Paul Ivan . ANTARA/ Teresia May

TEMPO Interaktif, - Sejumlah gitaris rock terkenal akan menantang 15 disc jockey (DJ) untuk berkolaborasi dalam gelaran musik "First Halloween R&B Rave Party" yang pertama kali di Indonesia.

Dengan tajuk “el DIABLO R&B FEVER – City of Darkness”, gelaran seru ini akan diadakan pada Sabtu 29 Oktober 2011, di Tribeca Park, Central Park Mall, Jakarta, pukul 18.00-02.00 WIB. Eet Sjahranie (Edane), Eno (Netral), John Paul Ivan (ex Boomerang), dan Ari (Padi) akan menantang 15 DJ mumpuni untuk adu "ilmu".

Dengan mengangkat tema Halloween yang selalu dirayakan pada Oktober dan sangat dikenal di kalangan kaum muda-mudi Indonesia, Wave Production bersama dengan el Diablo akan menawarkan sebuah konsep Halloween party yang berbeda.

"Konsep Halloween party yang sampai saat ini sering diadakan berkonsep indoor di club-club ibu kota. Konsep baru yang ditawarkan adalah Outdoor Halloween Party," ujar Yohannes Hinryanto dari Wave Production, dalam jumpa wartawan, di Jakarta, kemarin.

Menurut dia acara itu akan menyuguhkan sebuah pengalaman baru bagi para pencinta musik terutama aliran R&B untuk menikmati suasana yang unik dengan elemen-elemen Halloween yang berbeda dan mencekam. Halloween party ini akan diselenggarakan di luar ruangan dan dikelilingi oleh gedung-gedung tinggi.

Ada lagi nuansa baru yang akan ditawarkan di outdoor Halloween party ini, suasana R&B yang berbeda, yaitu kolaborasi music live performance artist, mulai dari drummer, gitaris rock, pemain perkusi, hingga DJ. "Yang pasti, 'el Diablo R&B –City of Darkness' akan memberikan pengalaman suasana outdoor R&B Halloween party yang berbeda dari party Halloween lainnya yang pernah diselenggarakan," katanya.

Dengan aksi panggung yang siap digelar menggunakan panggung berukuran 8x4 meter serta lighting dan sound berkekuatan 50 ribu watt, “eL DIABLO R&B FEVER – City of Darkness” juga akan dimeriahkan oleh model dan para bikers dari Harley Davidson Club, serta R&B HipHop Community. Untuk menjadi saksi, para penikmat musik harus merogoh kocek sebesar Rp 150 ribu saja.

AGUSLIA HIDAYAH

Berita terkait

6 Hal yang Dilakukan untuk Tekan Angka Kematian Jamaah Haji

16 menit lalu

6 Hal yang Dilakukan untuk Tekan Angka Kematian Jamaah Haji

Ada beragam upaya yang dicoba lakukan pemerintah untuk menekan angka kematian haji.

Baca Selengkapnya

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

25 menit lalu

Begini Komentar Phil Foden setelah Cetak Brace untuk Memastikan Manchester City Menjuara Liga Inggris 2023-2024

Phil Foden menjadi pahlawan saat Manchester City memenangi gelar Liga Inggris. Ia memborong dua gol untuk mengantar timnya menang atas West Ham.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

44 menit lalu

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1 pada pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Kenakan Endek Saat Uji Coba Starlink di Bali

51 menit lalu

Elon Musk Kenakan Endek Saat Uji Coba Starlink di Bali

Elon Musk terlihat mengenakan kain endek, kain khas Bali. Endek dalam kemeja lengan panjang yang dikenakan Elon Musk berwarna hijau.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

53 menit lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dalam laga terakhirnya.

Baca Selengkapnya

Profil Meghan Markle, Istri Pangeran Harry

1 jam lalu

Profil Meghan Markle, Istri Pangeran Harry

Sebelum menikah dengan Pangeran Harry, Meghan Markle menikah dengan aktor dan produser Trevor Engelson. keduanya menikah 2011 dan bercerai 2014.

Baca Selengkapnya

Cerita Siswa SD Banyuwangi Bertemu dan Jawab Soal Integral dari Elon Musk

1 jam lalu

Cerita Siswa SD Banyuwangi Bertemu dan Jawab Soal Integral dari Elon Musk

Felicia Dahayu, siswi kelas V SDN 1 Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, bertemu miliuner Elon Musk di sela World Water Forum ke-10, di Bali.

Baca Selengkapnya

Konservasi Indonesia Ajak Swasta Wujudkan Visi BIRU

1 jam lalu

Konservasi Indonesia Ajak Swasta Wujudkan Visi BIRU

Konservasi Indonesia (KI), Conservation International (CI), Kura-Kura Bali, dan MAPCLUB meresmikan program BIRU.

Baca Selengkapnya

Ada Nuansa Bali, Ini Makna Gaun Putri Marino di Cannes Film Festival 2024

1 jam lalu

Ada Nuansa Bali, Ini Makna Gaun Putri Marino di Cannes Film Festival 2024

Aktris Putri Marino tampil cerah dengan gaun merah menyala di Cannes Film Festival 2024.

Baca Selengkapnya

Manfaat Berkebun, Mengurangi Stres hingga Meningkatkan Suasana Hati

1 jam lalu

Manfaat Berkebun, Mengurangi Stres hingga Meningkatkan Suasana Hati

Berkebun memiliki efek terapeutik

Baca Selengkapnya