Charlie Sheen Gugat Warner Bros Rp 878 Miliar

Reporter

Editor

Jumat, 11 Maret 2011 08:44 WIB

Charlie Sheen. AP Photo/Chris Pizzello

TEMPO Interaktif, Los Angeles - Charlie Sheen hari Kamis menuntut pembuat situasi komedi TV Two and A Half Men, Warner Bros, US$ 100 juta (Rp 878 miliar) karena telah memecatnya dari acara itu setelah Sheen mengkritik produsernya.

Sheen, yang telah masuk dan keluar dari rehabilitasi narkoba dan alkohol pada tahun lalu, menggugat produser Chuck Lorre dan Warner Bros atas nama dirinya sendiri, para pemain dan kru dari acara komedi nomor satu di Amerika itu.

"Terdakwa Chuck Lorre, salah satu orang terkaya di televisi yang bernilai ratusan juta dolar, percaya dirinya begitu kaya dan berkuasa sehingga ia secara sepihak dapat memutuskan untuk mengambil uang dari para pemain berdedikasi dan kru," gugatnya. Acara ini mempekerjakan sekitar 200 orang.

Gugatan yang diajukan di Pengadilan Tinggi Los Angeles itu mengklaim Lorre dan Warner Bros, sebuah divisi dari media raksasa Time Warner Inc, "mampu menghasilkan lebih dari satu miliar dolar" dari acara yang berada pada tahun kesembilan sebelum episode sisa dibatalkan pada bulan Januari.

Gugatan itu juga menyatakan bahwa Warner Bros "cukup senang" untuk mempekerjakan Sheen dan menandatangani kontrak barunya tahun lalu bahkan saat ia menghadapi tuntutan pidana penyerangan terhadap mantan istrinya dan direhabilitasi untuk penyalahgunaan zat terlarang. Sheen akhirnya mengaku bersalah atas penyerangan dan menjalani hukuman masa percobaan.

Hanya setelah Sheen mulai mengkritik Lorre dan Warner Bros di depan umum selama beberapa minggu terakhir, menyusul pembatalan sisa episode musim berjalan, Warner Bros memutuskan untuk memecat aktor itu dengan alasan pelanggaran kontrak.

Pengacara Los Angeles Howard Weitzman, yang mewakili Lorre, menyebut klaim itu salah dan tidak beralasan yang digembar-gemborkan Sheen ke media. Dia menambahkan gugatan tersebut sebagai fantasi Sheen untuk mendapatkan lotere.

Seorang juru bicara Warner Bros menolak mengomentari gugatan itu. Tetapi dalam surat kepada pengacara Sheen, Senin, Warner Bros mengatakan, "klien Anda telah terlibat dalam perilaku berbahaya yang merusak diri sendiri dan tampaknya sangat sakit."

Warner Bros menambahkan bahwa dalam beberapa bulan terakhir Sheen telah melupakan aturan, terlambat, menghilang dan membuat komentar yang merusak hubungan kerja.

REUTERS | ERWIN Z

Berita terkait

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

3 Mei 2023

Selebritas yang akan Hadiri Penobatan Raja Charles III hingga Tolak Undangan Kerajaan

Banyak selebritas yang akan hadir dalam acara penobatan Raja Charles III, namun tidak sedikit juga yang dikabarkan menolak undangan kerajaan tersebut.

Baca Selengkapnya

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

9 Juli 2022

Crop Top yang Tetap Digandrungi: Awal dan Perkembangannya

Gaya crop top sudah dikenal sejak lama. Terlebih lagi, pengaruh selebritas membawa crop top ke puncak kepopulran dan diterima masyarakat.

Baca Selengkapnya

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

18 April 2022

Nyaris 3.000 Jejak Nama Selebritas Dunia di Hollywood Walk of Fame

Berikut sejarah pendirian Hollywood Walk of Fame. Sampai saat ini hampir 3.000 nama menghiasi jalan paling ternama di Hollywood ini.

Baca Selengkapnya

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

13 Juli 2021

Virgin Galactic Jual Tiket ke Luar Angkasa Rp 3,6 Miliar, Seleb Dunia juga Minat

Meski baru akan resmi menjual tiket pada 2022, sebanyak 600 orang telah mendaftar ikut wisata bersama Virgin Galactic.

Baca Selengkapnya

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

8 Juli 2020

Chris Evans - Lily James Kepergok Nginap Bareng di Hotel

Chris Evans tertangkap kamera menginap bersama pemeran Cinderella, Lily James, di sebuah hotel di London, Inggris. Resmi pacaran?

Baca Selengkapnya

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

3 April 2020

6 Selebritas Dunia yang Meninggal karena Corona Pekan Ini

Sederet selebritas dunia meninggal setelah dirawat di rumah sakit karena tertular virus corona COVID-19. Termasuk komedian Inggris Eddie Large.

Baca Selengkapnya

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

24 Maret 2020

10 Selebritas Dunia Ini Positif Virus Corona

Setelah Tom Hanks dan istrinya, sejumlah selebritas dunia juga mengumumkan positif tertular virus corona COVID-19.

Baca Selengkapnya

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

21 Desember 2019

Jessie J dan Channing Tatum Putus, Masih Berteman Baik

Channing Tatum menunjukkan hubungan spesialnya dengan Jessie J pada akhir November 2018.

Baca Selengkapnya

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

15 Desember 2019

Billie Eilish Jadi Woman of The Year: Terima Kasih Taylor Swift

Billie Eilish menyinggung pidato Taylor Swift saat meraih penghargaan Woman of The Year pada lima tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

24 November 2019

Rumah Iggy Azalea Kemalingan, Perhiasan Rp 5,1 Miliar Hilang

Iggy Azalea baru melapor tiga hari setelah pencurian terjadi.

Baca Selengkapnya