Duet Seniman Bandung, Louise dan Dzikra Gelar Pameran Karya Terbaru di Galeri Orbital

Jumat, 26 April 2024 14:27 WIB

Karya Dzikra Afifah berjudul Fragilization by Landscape(Kathe Kollwitz Appropriation) berukuran 33 x 35 x 27 cm. (Dok.Orbital).

TEMPO.CO, Bandung - Henryette Louise dan Dzikra Afifah berduet menggelar pameran karya terbaru mereka di Galeri Orbital Dago, Bandung, 24 April – 26 Mei 2024. Kedua seniman lulusan sarjana dari Institut Seni Budaya Indonesia (ISBI) Bandung itu mengemas pamerannya dengan judul Troublemaker Doppelgänger. “Karya mereka patung keramik dengan cetak grafis,” kata Rifky Effendy dari Orbital, Kamis 24 April 2024.

Dzikra Afifah, 26 tahun, membuat beberapa karya patung bersosok tubuh manusia dan potongannya. Sementara Henryette Louise, 43 tahun, menggarap karya cetak grafis. Pada kekaryaan pameran ini menurut Rifky, keduanya menemukan nilai artistik melalui kerja bersama di studio.

Makna Pameran Karya Dzikra dan Henryette

Walaupun mereka masing-masing bekerja melalui material yang berbeda, keduanya mengembangkan bentuk-bentuk karyanya dari ingatan dan pengalaman secara organik. “Tanpa bingkai konsepsi yang telah dicanangkan dulu,” ujarnya.

Keterbukaan terhadap ketidakpastian selama proses berkarya menjadi faktor yang menentukan perilaku dan keputusan artistik hingga berdampak pada bentuk, struktur, konsep, dan konteks yang terbangun. Tantangannya adalah bagaimana mengelola temuan yang berlangsung dalam proses penciptaan agar tidak kehilangan intensitasnya pada karya yang dianggap telah selesai digarap.

Karya Henryette Louise berjudul Hongwilaheng berukuran 100 x 53 x 2,5 cm. (Dok.Orbital).

Advertising
Advertising

“Proses pembuatan karyanya tidak hanya menyoal penaklukan material dan teknik, tetapi juga bagaimana interaksi dengan material dan membukakan cara pandang lain dalam menyikapi realitas,” kata Rifky.

Alasan Memilih Judul Troublemaker Doppelgänger

Judul pameran Troublemaker Doppelgänger dipilih untuk menggambarkan mereka mencari-cari masalah yang disengaja maupun tidak untuk dipecahkan. Istilah Doppelgänger menurut beberapa sumber adalah pantulan diri seseorang dengan melihat dirinya sendiri namun tanpa cermin atau bayangan. “Karya-karya yang ditampilkan mereka berdua bisa menjadi menjadi pantulan itu, fisik dan pikiran-pikiran mereka selama bekerja di studio,” ujarnya.

Dzikra biasa mengeksplorasi gagasan dan bentuk manusia melalui serangkaian patung tubuh yang cenderung berubah wujud. Sebagian besar karyanya menggunakan tanah liat stoneware yang diawali dengan proses pemodelan. Patung dan proses penciptaannya mencerminkan suatu hal yang kritis dan refleksi pandangan terhadap manusia pada zaman sekarang.

Sedangkan Louise yang biasa membuat karya instalasi, mengeksplorasi hubungan antara materialitas, sejarah, dan lingkungan untuk menyampaikan perspektifnya tentang identitas, rumah, kepemilikan dan kompleksitas kontemplasi masyarakat yang porak-poranda. Karya Louise dan Dzikra bermain dengan material dan asosiasi bentuk yang bermutasi menjadi sensasi, narasi, dan konteks lebih luas.

Pilihan Editor: Pameran Ommatidia di Galeri Orbital Dago Bandung Hadirkan Aneka Gambar Serangga

Berita terkait

GEM Indonesia Targetkan Busworld 2026 Hadirkan 70 Persen Kendaraan Energi Hijau

1 hari lalu

GEM Indonesia Targetkan Busworld 2026 Hadirkan 70 Persen Kendaraan Energi Hijau

Direktur PT GEM Indonesia Baki Lee menargetkan dalam agenda Busworld 2026 mendatang kendaraan yang dipamerkan 70 persen energi hijau.

Baca Selengkapnya

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

2 hari lalu

Pameran Teknologi Ruang Angkasa di Amerika, Seperti Apa Acaranya?

Industri ruang angkasa atau antariksa kembali menunjukkan diadakannya Space Tech Expo USA 2024 di Long Beach Convention Center, California

Baca Selengkapnya

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

5 hari lalu

Disambut Patung Pria Kurus Hidung Panjang, Megawati Singgung Politik Seni

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyinggung politik seni saat meninjau pameran bertajuk Melik Nggendong Lali karya Butet Kartaredjasa.

Baca Selengkapnya

Seniman Berdarah Bali Kisahkan Perempuan Batak Lewat Pameran Lukisan Boru ni Raja

20 hari lalu

Seniman Berdarah Bali Kisahkan Perempuan Batak Lewat Pameran Lukisan Boru ni Raja

Seniman Bali menggelar pameran lukisan tentang perempuan Batak untuk mewujudkan janji kepada mendiang suaminya.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

22 hari lalu

Terkini: Pesan Zulkifli Hasan ke Pejabat Baru Dilantik terkait konflik Timur Tengah, AHY Serahkan 300 Sertifikat Gratis di Sulawesi Tenggara

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan atau Zulhas melantik Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama atau Pejabat Eselon I dan II Kementerian Perdagangan.

Baca Selengkapnya

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

22 hari lalu

Kemendag dan KBRI Gelar Pameran Fesyen di Singapura, Total Transaksi Capai Rp 4,2 Miliar

Kementerian Perdagangan dan Duta Besar RI untuk Singapura menggelar pameran fesyen di Singapura. Total transaksinya capai Rp 4,2 miliar.

Baca Selengkapnya

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

22 hari lalu

Pameran Dekorasi Rumah Indonesia di Taiwan Raup Transaksi Rp 4,73 Miliar

Kementerian Perdagangan menggelar pameran dekorasi rumah Indonesia di Taiwan, total transaksi yang diperoleh Rp 4,73 miliar.

Baca Selengkapnya

Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

23 hari lalu

Setiap 26 April Diperingati Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Ini Awal Penetapannya

Hari Kekayaan Intelektual Sedunia diperingati setiap 26 April. Begini latar belakang penetapannya.

Baca Selengkapnya

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

25 hari lalu

Venice Simplon-Orient-Express Hadirkan Sleeper Train yang Dirancang Seniman

Venice Simplon-Orient-Express pertama kalinya menghadirkan sleeper train yang dirancang khusus oleh seniman

Baca Selengkapnya

Mesir Sambut Patung Raja Ramses II Berusia 3.400 Tahun yang Sempat Dicuri

27 hari lalu

Mesir Sambut Patung Raja Ramses II Berusia 3.400 Tahun yang Sempat Dicuri

Mesir menyambut pulang patung berusia 3.400 tahun yang menggambarkan kepala Raja Ramses II, setelah patung itu dicuri dan diselundupkan ke luar negeri

Baca Selengkapnya