Intip Gaya Kampanye Caleg Artis, dari Nafa Urbach sampai Verrell Bramasta

Rabu, 31 Januari 2024 22:12 WIB

Nafa Urbach ketika memberikan bantuan air bersih di dapilnya. Foto: Instagram.

4. Mulan Jameela

Mulan Jameela kembali mencalonkan diri pada Pemilu 2024 sebagai anggota DPR RI Dapil Jawa Barat XI, Kota Garut, Kota Tasikmalaya dan Kabupaten Tasikmalaya. Yang terbaru, istri dari musisi Ahmad Dhani itu mengadakan Konser Pulang Kampung Bersama Mulan Jameela sebagai bentuk kampanyenya bersama Partai Gerindra.

Konser berlangsung di Alun-alun Malangbong, Garut, Jawa Barat pada Senin, 29 Januari. Mulan semangat menghibur penonton dengan menyanyikan lagu-lagu populernya, seperti Abracadabra, Wonder Woman, dan masih banyak lagi. Sebelumnya, penyanyi yang terkenal dengan suara khasnya itu juga blusukan mengunjungi warga menjalani kewajibannya sebagai anggota komisi VI DPR RI.

5. Nafa Urbach

Aktris dan penyanyi, Nafa Urbach maju sebagai caleg DPR RI daerah pemilihan Jawa Tengah VI meliputi Wonosobo, Magelang, Purworejo, Temanggung, dan Kota Magelang. Ibu satu anak itu tak mau ketinggalan membagikan rangkaian kampanye di Instagram pribadinya.

Diusung oleh Partai Nasdem, selebritas yang mendukung capres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar fokus terhadap isu-isu budaya dan kesenian. Selama berbulan-bulan, Nafa keluar masuk pasar dan perkampungan di daerah pemilihannya. Nafa Urbach menggaungkan agar budaya lokal bisa mendunia. Ia tampak antusias mengikuti tarian yang jadi persembahan untuknya di momen kampanye.

"Kerja keras kalian tidak akan pernah sia-sia dan memang kebudayaan kita itu kaya. Sugih mboten? Saya begitu luar biasa bangganya karena dengan melestarkan kebudayaan dan kesenian, itu adalah media untuk merawat warisan karena ini adalah nilai-nilai kearifan lokal," ujar Nafa Urbach kepada warga dapil 6 Jawa Tengah.

6. Once Mekel

Once Mekel saat berkampanye untuk PDIP dan Ganjar. Foto: Instagram.

Penyanyi Once Mekel, juga terdaftar sebagai caleg yang diusung oleh PDIP. Namanya berada di dapil DKI Jakarta 2, Jakarta Selatan, Jakarta Pusat, dan Luar Negeri. Sama seperti kandidat lainnya, penyanyi Dewa 19 bernama asli Ellfona Mekel ini berkampanye dengan menyerap aspirasi warga.

Pada 15 November 2023, artis lulusan Fakultas Hukum Universitas Indonesia tersebut berkumpul bersama komunitas disabilitas tuna rungu. Beberapa kali, Once Mekel juga tampil di konser untuk kampanyenya, seperti Konser Festival Kebangsaan yang dihelat di Lampung tahun lalu. Ia juga membagikan momen blusukannya yang diwarnai sesi foto bersama dari kalangan penggemar.

7. Ramzi

Ramzi saat berkampanye bersama AMIN di Makassar. Foto: Instagram.

Pembawa acara ajang dangdut ini mencalonkan diri dari Partai Nasdem. Lewat unggahan di Instagram, ia membagikan kampanyenya besama Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. Setelah 25 tahun di dunia entertainment, Ramzi memutuskan untuk jadi caleg DPR RI Jawa Barat V, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Pada Sepetember 2023, ia ikut berkampanye dengan AMIN di Makassar, Sulawawesi Selatan.

"Setiap manusia pasti mempunyai fase atau momen untuk melakukan perubahan. Yang tadinya sudah baik, diubah menjadi lebih baik. Yang kurang baik menjadi hal-hal yang baik. Yang saya kejar bukan hanya materi, tapi pengabdian untuk negeri," ujar Ramzi. Tak hanya di Indonesia, Ramzi juga berkampanye di negeri tetangga, Malaysia. Bersama Anies dan rekannya, penyanyi dangdut Nassar, ia menyapa masyarakat Indonesia di sana.

Selanjutnya, Ritchie Ismail

Berita terkait

Daftar Caleg Artis yang Lolos ke Senayan, Rano Karno hingga Ahmad Dhani Punya Suara Paling Tinggi

56 hari lalu

Daftar Caleg Artis yang Lolos ke Senayan, Rano Karno hingga Ahmad Dhani Punya Suara Paling Tinggi

Ada sebanyak 22 caleg artis dengan perolehan suara lolos ambang batas parlemen di kursi DPR RI, dan akan melenggang ke Senayan.

Baca Selengkapnya

Deretan Artis Lolos ke Senayan: Ada Denny Cagur hingga Melly Goeslaw

20 Maret 2024

Deretan Artis Lolos ke Senayan: Ada Denny Cagur hingga Melly Goeslaw

Sejumlah artis diperkirakan lolos dan bakal dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat atau DPR RI.

Baca Selengkapnya

Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

20 Maret 2024

Caleg Lolos Dapil Neraka DKI II: Once hingga Uya Kuya Kalahkan Masinton dan Eriko Sotarduga

Penyanyi Once Mekel, berhasil lolos ke DPR RI melalui Dapil DKI Jakarta II mengalahkan caleg petahana seperti Masinton Pasaribu dan Eriko Sotarduga.

Baca Selengkapnya

5 Caleg Artis dengan Perolehan Suara Terendah

7 Maret 2024

5 Caleg Artis dengan Perolehan Suara Terendah

Sejumlah caleg artis diprediksi gagal ke Senayan karena perolehan suara yang minim

Baca Selengkapnya

Once Mekel Ungguli Eriko dan Masinton di Dapil Jakarta II, Berpeluang dapat Kursi di Parlemen

1 Maret 2024

Once Mekel Ungguli Eriko dan Masinton di Dapil Jakarta II, Berpeluang dapat Kursi di Parlemen

Caleg debutan PDIP, Once Mekel diperkirakan akan mengalahkan inkumben Masinton Pasaribu dan Eriko Sotarduga untuk melaju ke Senayan.

Baca Selengkapnya

Uya Kuya, Eko Patrio, Komeng dan Once Mekel Bakal Ramaikan Senayan, Ini Perolehan Suara Mereka

26 Februari 2024

Uya Kuya, Eko Patrio, Komeng dan Once Mekel Bakal Ramaikan Senayan, Ini Perolehan Suara Mereka

Komedian dan presenter Uya Kuya berpeluang besar lolos ke DPR, bergabung dengan seniornya Eko Patrio, dan Once Mekel. Suara Komeng sudah 2,3 juta.

Baca Selengkapnya

Daftar Caleg Artis dengan Perolehan Suara Minim Ini, Harap-harap Cemas Melenggang ke Senayan

21 Februari 2024

Daftar Caleg Artis dengan Perolehan Suara Minim Ini, Harap-harap Cemas Melenggang ke Senayan

Berikut nama-nama caleg artis yang sejauh ini meraih perolehan suara rendah di berbagai daerah pemilihan.

Baca Selengkapnya

Once Mekel Ingin Anaknya Memahami Pendidikan Politik

20 Februari 2024

Once Mekel Ingin Anaknya Memahami Pendidikan Politik

Menurut Once Mekel, pendidikan politik penting bagi pemilih pemula seperti anaknya yang baru menyalurkan hak pilihnya pada Pemilu 2024

Baca Selengkapnya

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

20 Februari 2024

Bukan Hanya Komeng, Perolehan Suara Sejumlah Artis Kalahkan Politisi Berpengalaman. Siapa Saja Mereka?

Sejumlah artis pendatang baru di politik ungguli politisi pengalaman. Ada Komeng, Verrell Bramasta dan lainnya.

Baca Selengkapnya

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

20 Februari 2024

Nasib Caleg Artis DPR RI, Verrell Bramasta dan Nafa Urbach Sementara Raih Suara Tertinggi

Berikut perolehan suara sementara jajaran caleg artis di kontestasi pileg 2024 dari berbagai daerah pemilihan.

Baca Selengkapnya