Ikut Bikin Lagu Love is a Beauty, Taeyong NCT Akui Tak Banyak Tahu tentang Cinta

Reporter

magang_merdeka

Editor

Marvela

Kamis, 26 Oktober 2023 15:00 WIB

Taeyong NCT. Foto: Instagram/@nct127

TEMPO.CO, Jakarta - Baru-baru ini, NCT 127 melangsungkan comeback album kelima mereka yang berjudul Fact Check. Album berisikan lagu-lagu menyenangkan yang meningkatkan kepercayaan diri, tetapi ada pula lagu yang sentimental tentang cinta.

Dalam wawancara bersama NME pada Rabu, 25 Oktober 2023, beberapa anggota NCT 127 membicarakan asal mula inspirasi mereka untuk sidetrack mereka, Love is a Beauty atau juga dikenal sebagai Star Poetry atau Star’s Poetry. Salah satu penulis lagu romantis itu adalah Taeyong NCT yang tidak memiliki banyak pengalaman soal percintaan.

“Saya sebenarnya tidak tahu tentang cinta, tetapi ketika saya pergi keluar dengan grup saya dan melihat penggemar kami, NCTzens, pada saat itu saya banyak bersandar pada semacam cinta. Jadi saya menginginkan hal itu, emosi seperti itu, di dalam lirik lagunya,” ucap pemimpin NCT 127, Taeyong.

Lagu Love is a Beauty Ditulis oleh Mark, Taeyong, dan Taeil NCT

Tak hanya Taeyong, Mark juga terlibat bersama Taeil dalam penulisan Love is a Beauty. Meski begitu, ia tak banyak berdiskusi dengan Taeil soal ide lagu tersebut, sebab ia kurang memahaminya. Mark hanya menggambarkan bahwa cinta adalah sebuah keindahan.

Advertising
Advertising

“Saya rasa masing-masing dari kami punya penafsiran yang berbeda. Judul lagu ini benar-benar mengarahkan saya bagaimana harus menulisnya. Apa pendapat saya tentang cinta, bagaimana cinta itu indah. Saya tahu cinta itu tidak datang dengan mudah, tapi mencintai orang lain itu mudah bagi saya. Itu yang menurut saya indah dan begitulah cara saya menulis part sendiri,” ucap Mark.

NCT 127 Hadirkan Musik dan Tarian Energik Lewat Fact Check

NCT 127 tahu betul kekuatan grup mereka terletak pada musik yang energik dan tarian yang tersinkronisasi dengan sempurna. Itulah mengapa mereka memilih lagu berirama Fact Check sebagai lagu utama di album. Salah satu anggota, Yuta, menyebut Fact Check merupakan sebuah “lagu yang hidup dengan nuansa festival.”

Uniknya, para anggota menjelaskan bahwa mereka memilih kota Seoul sebagai lokasi syuting utama karena nomor dalam nama tim mereka, NCT 127, mengacu pada koordinat garis bujur Seoul, tempat grup tersebut bermarkas.

Johnny, anggota lainnya puas dengan adegan tarian grup yang diambil di Jembatan Besar Incheon bersama 100 penari lainnya. “Penampilan itu adalah yang terbaik sepanjang masa,” katanya, menggunakan akronim Greatest Of All Time.

Album Fact Check menyuguhkan delapan sidetrack: Space, Parade, Angel Eyes, Yacht, Je Ne Sais Quoi, Love is a beauty, Misty, dan Real Life. Selain memberikan nuansa lagu baru, para anggota menghimbau penggemar agar sama-sama menikmati video klip Fact Check mereka.

GABRIELLA KEZIAFANYA BINOWO | KOREABOO | NME | YONHAP NEWS AGENCY

Pilihan Editor: NCTzen Ubah GBK Jadi Lautan Hijau, NCT Tampil Memukau di SMTOWN LIVE 2023

Berita terkait

Puji Fans Pakai Bahasa Indonesia di Konser NCT Dream, Mark: Kalian Gacor!

2 hari lalu

Puji Fans Pakai Bahasa Indonesia di Konser NCT Dream, Mark: Kalian Gacor!

Member NCT Dream berulang kali memuji semangat Dreamzen menggunakan bahasa Indonesia di konser The Dream Show 3: DREAM( )SCAPE.

Baca Selengkapnya

Taeyong dkk Gelar Konser di GBK, Ini Profil Lengkap 23 Personel NCT

2 hari lalu

Taeyong dkk Gelar Konser di GBK, Ini Profil Lengkap 23 Personel NCT

Profil lengkap 23 member NCT antara lain Taeyong, Jaemin, hingga Jisung yang gelar konser di Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Amankan Konser NCT dan Kyuhyun Hari Ini di GBK, Polisi Kerahkan 865 Personel

3 hari lalu

Amankan Konser NCT dan Kyuhyun Hari Ini di GBK, Polisi Kerahkan 865 Personel

Sebanyak 865 personel gabungan TNI-Polri dikerahkan untuk mengamankan acara dua konser Korean Pop (K-Pop), NCT dan Kyuhyun.

Baca Selengkapnya

Mark NCT Merilis Single 200 Menuju Album Solo

3 hari lalu

Mark NCT Merilis Single 200 Menuju Album Solo

Mark NCT telah merilis single 200 sebagai langkah untuk meluncurkan album solo pada Februari 2025

Baca Selengkapnya

Junny Kembali Konser di Indonesia, Simak Profil Solois Korea Ini

5 hari lalu

Junny Kembali Konser di Indonesia, Simak Profil Solois Korea Ini

Solois Korea Selatan, Junny akan berkunjung ke Indonesia dalam acara 2024 Junny Tour : [intro] Dopamine with DJ Daul

Baca Selengkapnya

Fancon Lucas di Jakarta, Penuhi Tantangan Main Kelereng dan Lato-Lato

9 hari lalu

Fancon Lucas di Jakarta, Penuhi Tantangan Main Kelereng dan Lato-Lato

Pada sesi berjudul "LUX-ON" tersebut, Lucas ditantang untuk mencoba menyelesaikan sebuah misi menggunakan permainan tradisional Indonesia.

Baca Selengkapnya

Fancon Tour di Jakarta, Lucas Mengaku Suka Piscok dan Ayam Cabai Hijau

9 hari lalu

Fancon Tour di Jakarta, Lucas Mengaku Suka Piscok dan Ayam Cabai Hijau

Meskipun sempat salah menyebutkan namanya, para penggemar akhirnya berhasil menebak apa yang Lucas maksud.

Baca Selengkapnya

Profil Mark NCT yang akan Merilis Single dan Album Solo

9 hari lalu

Profil Mark NCT yang akan Merilis Single dan Album Solo

Mark NCT atau Mark Lee akan merilis single solo terbaru berjudul 200

Baca Selengkapnya

Profil Jeno NCT yang Menapaki 24 Tahun Hari Ini, Begini Sepenggal Karirnya

28 hari lalu

Profil Jeno NCT yang Menapaki 24 Tahun Hari Ini, Begini Sepenggal Karirnya

Lee Jeno alias Jeno NCT adalah idol Korea kelahiran 2000 yang kini aktif berkarir sebagai member dari boy grup NCT. Simak profilnya.

Baca Selengkapnya

Debut Solo, Doyoung NCT Gambarkan Kenangan Masa Muda di Album Youth

28 hari lalu

Debut Solo, Doyoung NCT Gambarkan Kenangan Masa Muda di Album Youth

Doyoung NCT merilis album solo pertamanya bertajuk Youth yang terdiri dari 10 lagu dengan "Little Light" sebagai lagu utamanya.

Baca Selengkapnya