Chaterine Wilson Aji Mumpung yang Positif

Reporter

Editor

Selasa, 5 Mei 2009 22:55 WIB

foto: Tempo/Komarul Iman
TEMPO Interaktif, Jakarta :Selagi ada kesempatan dan memiliki potensi, harus dikembangkan. Begitulah prinsip yang dipegang model cantik Chaterine Wilson. Kini, pemeran dalam film “Cinta Silver” ini tengah membuktikan prinsip itu. Ia baru saja meluncurkan single perdananya yang berjudul “Kutahu yang Kumau”.


Perempuan kelahiran Jakarta, 28 tahun lalu ini, mengaku tak mempermasalahkan bila orang menganggap langkahnya menjajal kemampuan di bidang tarik suara itu sebagai sikap aji mumpung.

“Nggak apa-apa, ya mumpung sehat, mumpung ditawari, mumpung punya nama, ya kenapa tidak,” akunya saat dihubungi, di Jakarta, Selasa (05/05).


Namun, dia buru-buru menambahkan, aji mumpung yang ia jalani itu adalah aji mumpung yang positif, yaitu untuk memaksimalkan potensi dan mengasah kemampuan. “Jadi ini aji mumpung yang posittif. Sesuatu yang baik kan?,” sebutnya.


Perempuan yang biasa disapa Keket ini menyebut, sejatinya dunia tarik suara merupakan impiannya sejak kecil. Tak hanya itu, bersenandung juga menjadi hobinya, meski ia bernyanyi di kamar mandi atau saat berkaraoke.

Advertising
Advertising


Meski begitu, Keket merasa masih perlu kursus vokal begitu ada tawaran menyanyi yang disodorkan kepada dirinya. “Karena, biar punya potensi kalau nggak diasah tumpul juga. Dengan kursus vokal aku bisa tahu teknik menyanyi yang bagus,” terangnya.


Hanya memang, Keket masih belum percaya diri menyanyi di depan orang banyak. Lantaran itulah, ia ingin sering manggung agar tak canggung menyanyi di depan umum. “Kan beda ya, nyanyi sendiri atau di studio dengan nyanyi di depan orang banyak,” tutur perempuan berdarah Sunda, Arab, dan Inggris itu.

Lantas apakah akan serius berakrir di bidang tarik suara? "Kalau aku sih mengalir saja dulu. Ya kalau respon bagus, dan kemampuanku disana ya kenapa enggak.Tapi tidak dalam waktu dekat tentunya, masih mencoba dengan single dulu aja," tambah Keket.


ARIF ARIANTO

Berita terkait

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

9 hari lalu

Artis Indonesia Bereaksi Usai Timnas U-23 Kalah dari Guinea, Ibnu Jamil: Wasit Kacau

Selebritas Indonesia ramai-ramai mengungkapkan kekesalannya kepada wasit yang menyebabkan kekalahan Timnas U-23.

Baca Selengkapnya

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

7 Oktober 2022

Baim Wong Klaim Konten Prank KDRT-nya tidak untuk Rendahkan Polisi

Baim Wong mengklaim video prank laporan KDRT-nya ke polisi untuk edukasi ke masyarakat

Baca Selengkapnya

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

7 Oktober 2022

Baim Wong dan Paula Verhoeven Penuhi Panggilan Polisi soal Video Prank KDRT

Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven dilaporkan polisi atas tuduhan laporan palsu karena membuat konten prank KDRT

Baca Selengkapnya

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

15 Januari 2022

Video Porno Mirip Nagita Slavina, Polisi: Palsu, Hasil Editan

Kasat Reskrim Polres Jakarta Pusat AKB Wisnu Wardhana mengatakan pemeran dalam video porno yang viral di media sosial bukanlah Nagita Slavina

Baca Selengkapnya

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

15 Januari 2022

Polisi Bantah Punya Daftar Artis Pengguna Narkoba

Dugaan ini mencuat setelah polisi menangkap empat artis di awal 2022 karena narkoba,

Baca Selengkapnya

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

12 Januari 2022

Pengacara Minta Nia Ramadhani Direhabilitasi, Alasannya Pecandu Berat

Kuasa hukum Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie, Wa Ode Nur Zainab, membantah pernyataan hakim yang menyebut kliennya memakai sabu hanya untuk senang-senang

Baca Selengkapnya

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

9 Januari 2022

Bantah Asal Tangkap Naufal Samudra, Polisi: Ada Dua Alat Bukti

Penangkapan Naufal Samudra jadi pertanyaan karena polisi tidak menemukan barang bukti narkotika dan tes urine negatif.

Baca Selengkapnya

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

9 Januari 2022

Dinkes DKI Pastikan Ashanty tak Dapat Perlakuan Khusus

Dinas Kesehatan DKI Jakarta memastikan tidak ada perlakuan khusus terhadap penyanyi Ashanty yang baru kembali dari Turki dan terpapar virus corona.

Baca Selengkapnya

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

4 Januari 2022

Tarif Cassandra Angelie Rp 30 Juta, Polisi Bantah Pelanggannya Pejabat

Cassandra Angelie mengaku sudah lima kali beroperasi dengan tarif sekali kencan sebesar Rp30 juta.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

31 Desember 2021

Polisi Tangkap Artis Sinetron CA Atas Dugaan Kasus Prostitusi

Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya menangkap seorang artis sinetron berinisial CA dalam kasus dugaan prostitusi.

Baca Selengkapnya