Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Tayang Hari Ini, Film The Good Dinosaur Ada Dua Versi  

image-gnews
Poster film The Good Dinosaur. Movieexplorer.com
Poster film The Good Dinosaur. Movieexplorer.com
Iklan

TEMPO.COJakarta - Film kartun produksi Disney Pixar, The Good Dinosaur, bakal menjadi film pertama yang rilis dalam dua versi di Indonesia. Film ini akan tayang di layar bioskop Tanah Air dalam dua pilihan, versi bahasa Inggris dengan subtitle bahasa Indonesia serta versi sulih suara ke bahasa Indonesia dengan judul Dino yang Baik.

Aslinya, suara tokoh utama dalam film ini, Arlo, diisi Raymond Ochoa. Namun, dalam versi bahasa Indonesia, aktor cilik Adam Farrel didapuk menjadi pengisi suara Arlo, si dinosaurus baik hati. “Saya merasa gembira karena ditunjuk sebagai pengisi suara film produksi Disney Pixar ini,” kata Adam dalam siaran pers, Jumat, 27 November 2015.

Adam berhasil menyisihkan pesaingnya sebagai pengisi suara Arlo setelah melalui audisi di Singapura. Ia mengalahkan aktor dan penyanyi cilik Indonesia lainnya.

General Manager Studio Entertainment The Walt Disney Company Asia Tenggara Amit Malhetra mengatakan The Good Dinosaur sengaja disajikan dalam dua versi untuk mempersembahkan konten film yang dapat dinikmati penonton segala usia. “Menonton film ini akan memberikan pengalaman berbeda dan menarik,” ujar Amit.

Indonesia merupakan salah satu dari tiga negara di kawasan Asia Tenggara yang memiliki versi dubbing The Good Dinosaur. Indonesia, kata Amit, dipilih karena merupakan salah satu pasar Disney Pixar paling penting di Asia Tenggara.

Film The Good Dinosaur atau Dino yang Baik bercerita tentang persahabatan antara Arlo si dinosaurus berleher panjang dan anak manusia bernama Spot. Di dunia Arlo, meteor tak menghantam bumi dan menyebabkan kepunahan dinosaurus, sehingga makhluk raksasa itu dapat hidup pada masa yang sama dengan manusia.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dinosaurus digambarkan dapat hidup berkeluarga, bahkan bercocok tanam. Arlo adalah anak bungsu dari keluarga Apatosaurus. Ia bertubuh paling kecil dan tak seberani kedua kakaknya. Suatu hari, Arlo terjatuh ke sungai berarus deras dan terpisah dari kawanannya.

Saat tersesat, Arlo bertemu dengan Spot, manusia purba cilik tapi pemberani. Bersama Spot, Arlo berusaha menemukan kembali rumahnya dan harus berhadapan dengan kerasnya alam liar, termasuk kehadiran dinosaurus jahat.

Film yang disutradarai Peter Sohn ini berdurasi 1 jam 40 menit. Ceritanya sederhana dan gampang ditebak, tapi Dino yang Baik menghadirkan kualitas gambar yang menakjubkan. Detail seperti lanskap dunia purba, ekspresi para dinosaurus, bahkan air yang mengalir dibuat begitu sempurna sehingga nyaris terlihat seperti asli.

Dino yang Baik cocok ditonton bersama keluarga. Alur cerita sederhana bahkan versi sulih suara ke dalam bahasa Indonesia membuat film ini lebih mudah dinikmati penonton cilik.

MOYANG KASIH DEWIMERDEKA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bamsoet Dukung FKPPI Luncurkan Film 'Anak Kolong'

3 jam lalu

Bamsoet Dukung FKPPI Luncurkan Film 'Anak Kolong'

Bambang Soesatyo mengungkapkan, keluarga besar FKPPI akan segera memproduksi/syuting film "Anak Kolong"


Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

6 hari lalu

The Beatles. Foto: Instagram/@thebeatles
Peluncuran Ulang Film The Beatles 'Let it Be' Didahului Perilisan Buku 'All You Need Is Love'

Buku tentang The Beatles diluncurkan menjelang rilis ulang film Let It Be


Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

7 hari lalu

Cuplikan trailer Next Stop Paris, film hasil AI Generatif buatan TCL (Dok. Youtube)
Next Stop Paris, Film Romantis Hasil Kecanggihan AI

Produsen TV asal Cina, TCL, mengembangkan film romantis berbasis AI generatif.


7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

8 hari lalu

Poster film The Green Knight. Foto: Wikipedia.
7 Rekomendasi Film Fantasi yang Terinspirasi dari Cerita Legenda dan Dongeng

Film fantasi yang terinspirasi dari cerita legenda dan dongeng, ada The Green Knight.


8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

11 hari lalu

Mansion di film The Godfather (Paramount Picture)
8 Film Terbaik Sepanjang Masa Berdasarkan Rating IMDb

Untuk menemani liburan Idul Fitri, Anda bisa menonton deretan film terbaik sepanjang masa berdasarkan rating IMDb berikut ini.


Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

13 hari lalu

Aktor Christian Bale menghadiri pemutaran perdana film terbarunya, `Exodus:Gods and Kings` di Madrid, Spanyol, 4 Desember 2014. REUTERS
Christian Bale Berperan dalam Film The Bride sebagai Monster Frankenstein

Christian Bale menjadi monster Frankenstein dalam film The Bridge karya Maggie Gyllenhaal


7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

14 hari lalu

Film The Idea of You. (dok. Prime Video)
7 Film yang Diperankan Nicholas Galitzine

Nicholas Galitzine adalah seorang aktor muda yang sedang melesat, Galitzine telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bintang muda yang paling menjanjikan di industri hiburan.


Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

15 hari lalu

Babe Cabita. Foto: Instagram/@noah_site
Deretan Film yang Pernah Dibintangi Babe Cabita

Selain terkenal sebagai komika, Babe Cabita juga pernah membintangi beberapa judul film, berikut di antaranya.


5 Fakta The First Omen, Lanjutan Film Horor Klasik Tahun 1976

16 hari lalu

The First Omen. Foto: Istimewa
5 Fakta The First Omen, Lanjutan Film Horor Klasik Tahun 1976

The First Omen adalah prekuel dari film horor supernatural klasik 1976 The Omen. The Omen mengungkap konspirasi setan yang melibatkan Pastor Brennan, Pastor Spiletto, dan Suster Teresa, yang rela mengorbankan nyawanya untuk melindungi Damien.


6 Film Horor yang Mengambil Tema Teori Konspirasi untuk Alur Ceritanya

17 hari lalu

Untuk menemani waktu lebaran, berikut ini rekomendasi film horor yang mengambil tema teori konspirasi. Film ini memiliki alur cerita unik dan berbeda. Foto: Canva
6 Film Horor yang Mengambil Tema Teori Konspirasi untuk Alur Ceritanya

Untuk menemani waktu lebaran, berikut ini rekomendasi film horor yang mengambil tema teori konspirasi. Film ini memiliki alur cerita unik dan berbeda.